WhatsApp Rilis Fitur Filter dan Background Panggilan Video, Begini Cara Pakainya
WhatsApp menghadirkan fitur baru yakni filter dan background untuk mendukung tampilan panggilan video yang lebih realtime, interaktif, dan mengasyikkan.
Percakapan di WhatsApp semakin menarik berkat kehadiran berbagai fitur dan animasi. Untuk menambah keseruan dalam berkomunikasi, WhatsApp baru saja meluncurkan fitur terbaru berupa filter dan latar belakang yang membuat panggilan video (video call) menjadi lebih interaktif.
Berdasarkan informasi resmi dari WhatsApp pada Kamis (3/10), dengan efek baru ini, pengguna dapat mengubah latar belakang atau menambahkan filter saat melakukan video call.
-
Bagaimana cara kerja fitur filter kustom di WhatsApp? Pengguna dapat membuat daftar pribadi yang berisi kontak atau grup tertentu, lalu menyaring chat berdasarkan daftar tersebut. Di samping filter bawaan, pengguna juga akan menemukan ikon plus (+) yang memungkinkan mereka untuk membuat daftar baru. WhatsApp akan secara otomatis menampilkan filter kustom di bagian atas layar chat, sesuai dengan nama daftar yang dibuat oleh pengguna.
-
Bagaimana cara menggunakan WhatsApp Channel? WA Channel ini tentu berbeda dengan grup. Bedanya adalah Saluran WA ini bersifat satu arah. Pengguna tak bisa mengomentari konten apapun yang diunggah dalam channel yang diikuti. Hanya saja dapat memberikan reaksi emoji di setiap unggahan.
-
Bagaimana cara menggunakan fitur pencarian gambar di WhatsApp? Mengutip dari GSM Arena, Kamis (7/11), cara menggunakan fitur ini cukup mudah. Setelah menerima gambar melalui WhatsApp, pengguna hanya perlu mengetuk gambar tersebut, kemudian memilih opsi Search on web yang terletak di menu tiga titik di sudut kanan atas.
-
Kenapa fitur tema chat di WhatsApp dibuat? Pengguna dapat memilih dari 22 tema yang berbeda untuk membuat pengalaman percakapan menjadi lebih personal.
-
Apa itu WhatsApp Channel? 'Tujuan kami adalah untuk membuat layanan siaran paling privat tersedia. Saluran berbeda dari chat Anda, dan orang yang Anda pilih untuk Anda ikuti tidak akan terlihat oleh pengikut lainnya. Kami juga melindungi informasi pribadi admin dan pengikut,' ujar Zuckerberg dalam keterangannya, Sabtu (16/9).
-
Apa yang dilakukan fitur pencarian gambar di WhatsApp? Fitur ini memberikan kemudahan bagi pengguna aplikasi WhatsApp untuk melakukan pencarian gambar secara online, sehingga mereka dapat memverifikasi keaslian gambar yang diterima.
Fitur filter latar belakang ini memungkinkan panggilan video terasa lebih personal. Filter tersebut dirancang untuk membantu pengguna menciptakan suasana yang lebih menyenangkan, mulai dari menambahkan sentuhan warna hingga memberikan kesan artistik pada video.
Di sisi lain, dengan adanya latar belakang, privasi ruang di sekitar saat melakukan video call WhatsApp dapat terjaga, sekaligus memberikan kesan bahwa pengguna berada di lokasi yang berbeda, seperti kafe yang estetis atau ruang tamu yang nyaman, sehingga tampilan terlihat lebih rapi.
Saat ini, aplikasi WhatsApp telah menyediakan 10 filter dan 10 pilihan latar belakang yang dapat dipilih dan dipadupadankan untuk menciptakan tampilan yang unik saat melakukan video call.
10 Pilihan Filter dan Background untuk Panggilan Video di WhatsApp
Tersedia berbagai pilihan filter, antara lain Hangat, Sejuk, Hitam & Putih, Pandaran Cahaya, Temaram, Cahaya Prisma, Mata Ikan, TV Bergaya Vintage, Kaca Buran, dan Nada Warna Duo. Sedangkan untuk opsi latar belakang, tersedia Buram, Ruang Tamu, Kantor, Kafe, Kerikil, Pencinta Kuliner, Smoosh, Pantai, Matahari Terbenam, Perayaan, dan Hutan.
"Kami juga telah menambahkan fitur Sentuhan edit dan Cahaya redup yang dapat membantu pengguna merasa lebih percaya diri dan nyaman," jelas perwakilan WhatsApp.
Cara Pakai Filter dan Background
Panggilan video akan menjadi lebih hidup dan menyenangkan berkat kustomisasi tampilan serta pencahayaan alami di sekitar. Lalu, bagaimana cara menggunakan filter dan latar belakang saat video call? Sebagai informasi, fitur ini dapat diakses saat pengguna melakukan panggilan video, baik secara pribadi maupun dalam grup.
- Klik ikon efek yang terletak di pojok kanan atas layar untuk melihat berbagai pilihan filter dan latar belakang.
- Pilih yang paling sesuai dengan suasana hati Anda.
Namun, perlu dicatat bahwa efek baru ini akan tersedia untuk semua pengguna dalam beberapa minggu ke depan.