WhatsApp Uji Fitur Baru untuk Like Status
WhatsApp menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna memberi like pada status, mirip dengan Instagram.
WhatsApp, tengah menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna memberikan like pada pembaruan status. Fitur ini sedang diluncurkan secara bertahap untuk pengguna Android melalui versi beta 2.24.17.21.
Saat pengguna melihat pembaruan status, maka akan melihat tombol "Like" berbentuk hati di sebelah kotak teks "Reply". Dengan mengklik tombol ini, bisa menunjukkan feedback terhadap status pengguna lainnya.
Mengutip GizChina, Senin (19/8), penambahan fitur ini mirip dengan cara pengguna Instagram memberikan like pada cerita. Ketika menyukai status di WhatsApp, nama akan muncul dalam daftar orang yang telah melihat status tersebut, sama seperti di Instagram.
Selain itu, WhatsApp juga berencana memberikan opsi bagi pengguna untuk menerima notifikasi ketika seseorang menyukai status mereka. Fitur ini membawa WhatsApp semakin dekat dengan pengalaman media sosial, memungkinkan lebih banyak interaksi dalam aplikasi.
Pembaruan status telah menjadi cara populer bagi pengguna WhatsApp untuk berbagi pemikiran, foto, dan video. Kemampuan untuk memberikan like pada pembaruan ini diharapkan dapat meningkatkan keterlibatan, memudahkan pengguna berinteraksi dengan konten yang dibagikan oleh kontak mereka.
Meskipun fitur ini masih dalam tahap pengujian, perkembangan yang cepat menunjukkan bahwa fitur ini mungkin akan segera tersedia untuk semua pengguna. Selain meningkatkan interaksi pengguna, WhatsApp juga sedang mengembangkan fitur privasi dan keamanan baru.
Sistem Pemblokiran Otomatis
Salah satu fitur yang akan datang adalah sistem pemblokiran pesan otomatis yang dirancang untuk menyaring pesan-pesan yang tidak diinginkan dari akun-akun yang tidak dikenal.
Fitur ini akan memungkinkan pengguna untuk menetapkan batasan pada volume pesan yang mereka terima, membantu mengurangi spam dan komunikasi yang tidak diinginkan.
Saat ini, fitur keamanan ini masih dalam tahap pengembangan dan belum dirilis untuk penguji beta. WhatsApp belum memberikan timeline kapan fitur ini akan tersedia untuk semua pengguna.
Namun, jelas bahwa fitur ini akan memainkan peran penting dalam meningkatkan keamanan pengguna di platform. Pengenalan fitur-fitur privasi dan keamanan semacam ini menunjukkan komitmen berkelanjutan WhatsApp untuk menjaga keamanan penggunanya.
Seiring platform ini terus berkembang, kebutuhan akan langkah-langkah keamanan yang kuat menjadi semakin penting, dan WhatsApp mengambil langkah-langkah untuk memenuhi kebutuhan tersebut.