Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Manfaat Edamame Bagi Kesehatan, Bikin Terkejut

7 Manfaat Edamame Bagi Kesehatan, Bikin Terkejut ilustrasi edamame. ©www.hometownseeds.com

Merdeka.com - Manfaat edamame bagi kesehatan membuat semua orang yang mengetahuinya akan terkejut. Seringkali orang senang mengonsumsi suatu makanan, namun belum tahu dan mengetahui apa manfaat yang terkandung di dalamnya, salah satunya edamame ini.

Di Indonesia, edamame ini dikenal dengan kedelai yang berasal dari Jepang. Jenis kacang kedelai edamame ini adalah kacang yang memiliki warna hijau, dan versi yang lebih muda dari kacangan kedelai biasanya.

Kacang edamame ini biasa dipanen ketika masih muda. Selain rasanya yang gurih dan enak, kacang edamame juga merupakan makanan yang kaya vitamin A, vitamin C dan juga protein. Satu-satunya kacang-kacangan yang dapat memberikan sebanyak 9 asam amino ensensial bagi Anda.

Orang lain juga bertanya?

Asam tersebut bisa Anda dapatkan ketika mengonsumsi daging ataupun telur. Namun, dengan mengonsumsi edamame Anda bisa mendapatkannya semuanya.

Perlu Anda ketahui edamame ini dapat menjadi sumber nutrisi, antioksidan, dan rendah kalori, sehingga membuatnya sangat aman untuk Anda konsumsi. Edamame secara alami juga bebas dari kandungan gluten.

Edamame ini tersedia dalam bentuk segar dan juga beku yang bisa Anda konsumsi, namun akan lebih terasa nikmat jika Anda mencampurkannya dengan sayuran sehat lainnya seperti sayur sop, salad atau tumisan. Ini akan sangat bermanfaat bagi tubuh Anda.

Namun tahukah Anda? Bahwa edamame ini memiliki manfaat yang lain bagi kesehatan. Berikut adalah manfaat edamame bagi kesehatan Anda yang sudah dirangkum Merdeka.com dari berbagai sumber:

Mencegah Diabetes

Manfaat edamame bagi kesehatan yang jarang diketahui adalah dapat mencegah penyakit diabetes. Edamame tidak akan menyebabkan kenaikan kadar gula darah Anda.

Hal tersebut dikarenakan edamame adalah makanan dengan glikemik yang sangat rendah. Itu membuat kacang edamame ini aman dan sangat cocok dikonsumsi bagi Anda yang mungkin adalah seorang penderita diabetes.

Menurunkan Risiko Kanker

Manfaat edamame bagi kesehatan selanjutnya adalah dapat menurunkan risiko penyakit kanker yang akan menyerang Anda. Edamame memiliki kandungan isoflavon yang dipercaya dapat menurunkan risiko penyakit tersebut, terutama kanker payudara.

Dilansir dari Boldsky, menurut Journal of Agriculture and Food Chemistry, isoflavon yang ada di dalamnya dapat berperan menjadi antioksidan yang bisa menghambat pertumbuhan sel kanker.

Meningkatkan Energi

Edamame juga memiliki manfaat dapat meningkatkan energi dalam tubuh. Itu semua karena kandungan 9 asam amino di dalam edamame yang menjadikannya sumber protein lengkap. Seperti yang kita ketahui bahwa protein menjadi nutrisi baik dalam menyiapkan bahan bakar tubuh dan dapat membangun jaringan yang Anda punya.

Meningkatkan Kesehatan Mata

Jika Anda adalah orang yang suka makan edamame, selamat! Dengan ini, mata Anda akan selalu sehat. Manfaat lain dari edamame bagi kesehatan adalah meningkatkan kesehatan mata. Sumber vitamin A yang sangat baik untuk mata ini terkandung dalam edamame. Vitamin A juga dapat menjadi komponen rhodopsin yakni protein yang terdapat di dalam mata, sehingga dapat membantu Anda melihat dengan hasil jelas meskipun dalam keadaan yang gelap atau kurang cahaya.

Meningkatkan Kesehatan Jantung

Kandungan serat dan antioksidan di dalam edamame dipercaya dapat meningkatkan kesehatan jantung, karena keduanya dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan, dengan mengonsumsi protein edamame sebanyak 50 gram per hari dapat menurunkan kolesterol jahat sebesar tiga persen.

Menurunkan Berat Badan

Bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan, kacang edamame ini sangat cocok untuk Anda konsumsi. Manfaat edamame ini ternyata juga bisa menurunkan berat badan, karena edamame merupakan sumber serat yang sangat bagus. Dengan kaya serat, maka dapat menekan tingkat nafsu makan Anda. Ini dapat mencegah rasa lapar Anda, dan membuat makan Anda lebih sedikit.

Menurunkan Gejala Menopause pada Wanita

Penelitian menunjukkan bahwa edamame kaya akan kandungan isoflavon yang dikatakan dapat menurunkan risiko osteoporosis pada wanita pasca menopause. Sebuah studi pada tahun 2017 menunjukkan bawa wanita yang mengonsumsi edamame selama 12 minggu dapat memiliki risiko gejala menopause lebih sedikit. (mdk/bil)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Kedelai untuk Kesehatan Cocok untuk Kontrol Berat Badan
Manfaat Kedelai untuk Kesehatan Cocok untuk Kontrol Berat Badan

Sebagian orang masih belum mengetahui manfaat yang kaya dari kedelai edamame. Yuk, simak manfaat dari kedelai edamame!

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Edamame untuk Anak, Baik untuk Pertumbuhan Sel
8 Manfaat Edamame untuk Anak, Baik untuk Pertumbuhan Sel

Edamame memiliki berbagai manfaat untuk anak, namun juga mempunyai beberapa risiko efek samping.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Edamame untuk Ibu Hamil, Kurangi Stres hingga Kontrol Berat Badan
8 Manfaat Edamame untuk Ibu Hamil, Kurangi Stres hingga Kontrol Berat Badan

Edamame memiliki beragam kandungan nutrisi yang baik untuk kehamilan.

Baca Selengkapnya
Ngeri Pria Remaja Makan Sate Ular Kobra, Begini Manfaatnya Bagi Kesehatan
Ngeri Pria Remaja Makan Sate Ular Kobra, Begini Manfaatnya Bagi Kesehatan

Sate ular kobra dipercaya bermanfaat bagi kesehatan, lantas buat apa saja?

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Madunya, Sarang Madu Juga Banyak Memiliki Khasiat Untuk Tubuh
Tak Hanya Madunya, Sarang Madu Juga Banyak Memiliki Khasiat Untuk Tubuh

Setiap sel sarang lebah juga mengandung madu murni yang belum mengalami campur tangan manusia saat proses pengambilan dan pengolahan.

Baca Selengkapnya
9 Makanan Asin yang Sehat Dikonsumsi, Cocok jadi Bagian Diet Sehat
9 Makanan Asin yang Sehat Dikonsumsi, Cocok jadi Bagian Diet Sehat

Makanan asin mungkin menjadi salah satu yang sering diwaspadai. Namun, tidak semua makanan asin itu buruk. Beberapa bahkan menyediakan nutrisi yang baik.

Baca Selengkapnya