Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Membedakan Kata Kerja dan Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia, Ini Penjelasannya

Cara Membedakan Kata Kerja dan Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia, Ini Penjelasannya Ilustrasi membaca buku. ©shutterstock.com/Dudarev Mikhail

Merdeka.com - Dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia, banyak ditemui berbagai materi penting mulai dari jenis kata hingga beragam teks yang perlu dipahami. Tujuannya yakni tak lain agar para pelajar dapat menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar.

Dari beragam jenis kata yang dipelajari, dua di antaranya yakni memiliki kemiripan satu sama lain. Jenis kata tersebut adalah kata kerja dan kata sifat. Meski mirip, namun masing-masing kata tersebut memiliki ciri yang dapat dibedakan satu sama lain.

Cara membedakan kata kerja dan kata sifat dalam bahasa Indonesia itu pun tak sesulit yang dibayangkan. Beberapa cara tersebut di antaranya mulai dari memahami definisi hingga mengetahui contohnya yang digunakan dalam suatu kalimat tertentu.

Lantas, apa sebenarnya definisi dari keduanya? Lalu, bagaimana pula cara membedakan kata kerja dan kata sifat yang perlu dipahami dengan baik itu? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (14/2/2023), berikut ulasan selengkapnya mengenai cara membedakan kata kerja dan kata sifat dalam bahasa Indonesia.

Mengetahui Pengertian Kata Kerja

Cara membedakan kata kerja dan kata sifat yakni dapat dilakukan dengan memahami masing-masing pengertiannya terlebih dahulu. Jenis kata pertama yang perlu dipahami adalah kata kerja.

Umumnya, kata kerja adalah kata yang berfungsi untuk menjelaskan tentang suatu aktifitas atau suatu perbuatan atau kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau sesuatu.

ilustrasi membaca buku

readingrockets.org

Kata kerja juga dapat dimaknai sebagai kata yang menjelaskan suatu tindakan, keberadaan, pengalaman, atau penjelasan dinamis lainnya. Kata kerja sering menduduki fungsi predikat dalam sebuah kalimat atau klausa.

Kendati demikian, kata kerja juga tidak dapat menutup kemungkinan untuk memiliki fungsi lain di dalam sebuah kalimat. Kata kerja tersebut dapat berfungsi sebagai subjek maupun pelengkap.

Untuk lebih memaknai cara membedakan kata kerja dan kata sifat dalam bahasa Indonesia, maka ciri-ciri dari kata kerja pun juga perlu diketahui. Adapun ciri-cirinya yakni sebagai berikut.

  • Memiliki makna perbuatan, kegiatan, atau tindakan yang dilakukan oleh gerak tubuh makhluk hidup.
  • Memiliki makna proses.
  • Dapat bermakna keadaan.
  • Biasanya diikuti oleh kata benda, kata sifat, maupun kata keterangan.
  • Seringkali dapat dibentuk menggunakan imbuhan me-, di, ber-, ter-, me-kan, di-kan, ber-an, memper-an, dan memper-i.
  • Jika di dalam kalimat utuh, biasanya akan "bertugas" sebagai predikat (P).
  • Dapat didahului oleh kata pernyataan waktu, misalnya: telah, sedang, akan, hampir, dan segera.
  • Tidak dapat digabungkan dengan kata yang bermakna kesangatan atau superlatif, misalnya seperti sangat pergi, sangat makan.
  • Memahami Definisi Kata Sifat

    Setelah mengetahui pengertian kata kerja, cara membedakan kata kerja dan kata sifat dalam bahasa Indonesia yang berikutnya adalah dengan memahami kata sifat.

    Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata sifat adalah kata yang menerangkan nomina (kata benda) dan secara umum dapat bergabung dengan kata lebih dan sangat. Kata sifat adalah kelas kata yang mengubah kata benda atau kata ganti, biasanya dengan menjelaskannya atau membuatnya menjadi lebih spesifik.

    ilustrasi membaca buku

    ©Pixabay

    Kata sifat adalah kata yang digunakan untuk menjelaskan sifat atau keadaan suatu objek. Objek ini bisa beragam, seperti manusia, binatang, tumbuhan, hingga benda-benda lainnya. Kata sifat adalah kelas kata yang tidak hanya dapat menjelaskan atau menerangkan, tetapu juga mengubah dan menambah arti dari suatu benda.

    Hal inilah yang membuat suatu benda menjadi memiliki makna yang lebih spesifik. Kata sifat adalah kata yang juga dapat menerangkan kuantitas, kecukupan, urutan, kualitas, maupun penekanan suatu kata.

    Sementara itu, ciri-ciri kata sifat yang dapat digunakan untuk memahaminya lebih lanjut yakni sebagai berikut.

  • Dapat ditambahkan dengan kata keterangan pembanding (bahasa Inggris: comparative); lebih, paling
  • Dapat ditambahkan dengan kata keterangan penguat; sangat, amat
  • Dapat diingkari dengan kata "tidak"; tidak buruk
  • Dapat diulang; serapi-rapinya
  • Pada kata tertentu dapat memiliki akhiran; -er, -wi, -iah, -if, -al, -ik
  • Contoh Kata Kerja di Dalam Kalimat

    ilustrasi membaca buku

    ©Pixabay

    Mempelajari cara membedakan kata kerja dan kata sifat dalam bahasa Indonesia juga dapat dilakukan dengan memahami contohnya. Adapun sejumlah contoh kata kerja dalam kalimat yang dapat mempermudah pemahaman Anda yakni sebagai berikut.

    1. Kakak mencatat sebuah kata di dalam buku tulis.
    2. Hani menjahit baju miliknya di ruang kerja.
    3. Kucing itu melintasi jalan dengan keempat kakinya.
    4. Ayah sedang mengecat tembok dengan berbekal peralatan sederhana.
    5. Katrina membaca buku kegemarannya di ruang tengah.
    6. Membakar sampah merupakan hal yang perlu dihindari banyak orang.
    7. Membuang sampah tidak pada tempatnya harus segera dihentikan.
    8. Pak Toni memangkas gaji setiap karyawannya demi mempertahankan usaha.
    9. Ibu sedang membilas baju dan menjemurnya di halaman rumah.

     

    Aneka Contoh Kata Sifat di Dalam Kalimat

    008 siti rutmawati

    www.walesonline.co.uk

    Adapun beberapa contoh kata sifat yang tertulis dalam sebuah kalimat yakni sebagai berikut.

    1. Sasa memiliki suara yang sangat merdu.
    2. Arsitektur Candi Borobudur membuat banyak orang kagum.
    3. Kota ini sangat sepi.
    4. Bencana gempa bumi telah memporak-porandakan bangunan di daerah tersebut.
    5. Pantai Kuta menyajikan pemandangan yang cantik bagi para wisatawan yang berkunjung.
    6. Pekerjaan rumah yang diberikan guru tersebut mudah untuk dikerjakan.
    7. Pria tersebut tinggi sekali.
    8. Budi setiap hari pergi ke sekolah naik sepeda karena jarak dari rumahnya ke sekolah dekat.
    9. Ibu tersebut merasa bangga dengan kesuksesan yang diraih oleh anaknya.
    10. Para siswa diharapkan tenang selama ujian berlangsung
    11. Pergi berwisata ke luar kota naik kereta api sangat nyaman.
    12. Makanan yang disajikan di restoran tersebut lezat.
    (mdk/mta)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Jenis Kata Kerja dan Penggunaannya dalam Bahasa Indonesia dan Inggris yang Baik dan Benar
    Jenis Kata Kerja dan Penggunaannya dalam Bahasa Indonesia dan Inggris yang Baik dan Benar

    Penjelasan mengenai jenis kata kerja dan penggunaannya dalam bahasa Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Jenis-Jenis Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia Lengkap dengan Contohnya
    Jenis-Jenis Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia Lengkap dengan Contohnya

    Penjelasan mengenai jenis kata sifat dan contohnya dalam bahasa Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Apakah Fungsi Kata Tugas dalam Bahasa Indonesia? Begini Penjelasan Lengkapnya
    Apakah Fungsi Kata Tugas dalam Bahasa Indonesia? Begini Penjelasan Lengkapnya

    Fungsi kata tugas dalam Bahasa Indonesia sangat penting dalam setiap kalimat.

    Baca Selengkapnya
    Apakah Fungsi Kata Tugas dalam Bahasa Indonesia: Penjelasan Lengkap
    Apakah Fungsi Kata Tugas dalam Bahasa Indonesia: Penjelasan Lengkap

    Fungsi kata tugas dalam Bahasa Indonesia sangat penting dalam setiap kalimat.

    Baca Selengkapnya
    Kata Sifat adalah Kata untuk Menyatakan Keadaan, Ini Penjelasannya
    Kata Sifat adalah Kata untuk Menyatakan Keadaan, Ini Penjelasannya

    Kata sifat memiliki peran krusial dalam menyampaikan nuansa, karakteristik, dan deskripsi suatu objek atau konsep.

    Baca Selengkapnya
    Mengenal 13 Kelas Kata dan Contohnya dalam Bahasa Indonesia
    Mengenal 13 Kelas Kata dan Contohnya dalam Bahasa Indonesia

    Kata merupakan unsur dasar pembentuk kalimat dalam bahasa Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Kata Kerja Aktif adalah Kata Kerja yang Menunjukkan Subjek Melakukan Aksi, Ketahui Ciri dan Contohnya
    Kata Kerja Aktif adalah Kata Kerja yang Menunjukkan Subjek Melakukan Aksi, Ketahui Ciri dan Contohnya

    Kata kerja aktif menunjukkan bahwa subjek kalimat melakukan aksi.

    Baca Selengkapnya
    Jenis Kata dalam Bahasa Indonesia Lengkap dengan Penjelasan dan Contohnya
    Jenis Kata dalam Bahasa Indonesia Lengkap dengan Penjelasan dan Contohnya

    Jenis kata wajib diketahui. Pasalnya, kata adalah bagian penting dari bahasa.

    Baca Selengkapnya
    Mengenal Apa Fungsi Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia
    Mengenal Apa Fungsi Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia

    Ketahui fungsi kata sifat dalam Bahasa Indonesia untuk memperkaya kosakata.

    Baca Selengkapnya
    Jenis-Jenis Kata Tugas dalam Bahasa Indonesia, Simak Penjelasannya
    Jenis-Jenis Kata Tugas dalam Bahasa Indonesia, Simak Penjelasannya

    Pengertian kata tugas beserta jenis-jenis dan penggunaannya yang tepat dalam bahasa Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Pengertian Kata Tidak Baku dan Kata Baku, Pahami Ciri dan Fungsinya
    Pengertian Kata Tidak Baku dan Kata Baku, Pahami Ciri dan Fungsinya

    Kata tidak baku dan kata baku adalah unsur penting dalam berbahasa Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Jenis Kata Ganti Orang dalam Bahasa Indonesia, Simak Penjelasannya
    Jenis Kata Ganti Orang dalam Bahasa Indonesia, Simak Penjelasannya

    Penjelasan mengenai kata ganti orang yang baik dan benar dalam bahasa Indonesia.

    Baca Selengkapnya