Daun Jarak Punya Banyak Manfaat untuk Tubuh, Bisa Obati Sakit Gigi
Manfaat daun jarak untuk kesehatan dan cara mengolahnya.
Manfaat daun jarak untuk kesehatan dan cara mengolahnya.
Daun Jarak Punya Banyak Manfaat untuk Tubuh, Bisa Obati Sakit Gigi
Daun jarak atau Ricinus communis L adalah tanaman perdu yang sering digunakan untuk mengobati berbagai penyakit.Selain bijinya yang terkenal berkhasiat saat diolah jadi minyak, daun jarak juga bisa diolah menjadi pasta untuk dioleskan ke tubuh.
Tanaman jarak memiliki antioksidan, antiinflamasi, hingga antimikroba.
Berikut manfaat daun jarak dilansir dari halodoc dan berbagai sumber, (11/12/2023):
1. Atasi Sembelit
Sembelit merupakan kondisi di mana seseorang kesulitan untuk buang air besar (BAB).
Untuk mengatasinya, Anda bisa memanfaatkan daun jarak. Pakai daun jarak yang masih segar.
Kemudian, cuci bersih daun jarak tersebut dan kukus sampai matang.
Setelah itu, segera santap daun jarak sebagai lalapan atau pendamping makan.
-
Apa manfaat daun jambu biji untuk sakit gigi? Mengutip dari laman halodoc bahwa daun jambu biji memang memiliki segudang manfaat yang baik untuk tubuh. Salah satunya adalah untuk membantu mengatasi peradangan, karena di dalam jambu biji mengandung manfaat antimikroba. Manfaat tersebut sangat berguna untuk meredakan nyeri akibat sakit pada gigi.
-
Bagaimana cara daun jambu biji mengatasi sakit gigi? Daun jambu biji dikenal memiliki segudang manfaat yang baik untuk tubuh karena memiliki kandungan vitamin C yang dapat mengobati berbagai macam masalah kesehatan.
-
Mengapa daun jambu biji cocok untuk sakit gigi? Manfaat tersebut sangat berguna untuk meredakan nyeri akibat sakit pada gigi. Maka dari itu, daun ini sangat cocok untuk digunakan untuk orang yang mengalami masalah sakit pada giginya.
-
Apa manfaat daun jarak untuk sariawan? Manfaat daun jarak bagi kesehatan tubuh yang keempat adalah dapat mengatasi sariawan. Hal ini berkat adanya senyawa anti inflamasi pada getah daun jarak. Untuk mendapatkan manfaat ini, siapkan daun jarak lalu remas-remas bagian daun dan batang hingga getah muncul. Kemudian gunakan sedikit getah tersebut pada area yang terkena sariawan.
-
Apa manfaat daun jeruk purut untuk kesehatan gigi? Daun jeruk purut memiliki sifat antiseptik, membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi, mencegah infeksi.
-
Apa khasiat daun jati untuk kesehatan? Daun jati memiliki khasiat yang fantastis untuk kesehatan. Dilansir dari Med Mash, berikut beberapa manfaat yang diberikan daun jati untuk kesehatan tubuh.
2. Atasi Sakit Gigi
Getah daun jarak pagar dan jarak wulung diketahui mampu membantu mengatasi sakit gigi.
Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda dapat mengoleskan getah daun jarak pada bagian gigi yang dirasa sakit.
3. Atasi Perut Kembung
Daun jarak juga bisa bantu atasi perut kembung. Caranya yakni siapkan beberapa daun jarak yang masih utuh.
Setelah itu, bersihkan daun jarak sampai tidak ada getah yang menempel.
Kemudian berikan daun jarak dengan sedikit minyak kayu putih.
Selanjutnya, oleskan daun jarak pada perut dan bagian sekitar dada untuk memberikan rasa hangat.
4. Atasi Sariawan
Manfaat daun jarak bagi kesehatan tubuh yang keempat adalah dapat mengatasi sariawan.
Hal ini berkat adanya senyawa anti inflamasi pada getah daun jarak.
5. Obati Rematik
Daun jarak juga bermanfaat untuk membantu mengatasi rematik.
Anda dapat menggunakan air rebusan daun jarak untuk mendapatkan manfaat tersebut.
Caranya, siapkan lima sampai delapan lembar daun jarak, kemudian tumbuk sampai halus bersama sedikit air hangat.
Setelah itu, oleskan pada bagian tubuh yang mengalami rematik.
Anda dapat melakukannya setidaknya tiga kali sehari sampai kondisinya mereda.
6. Stabilkan Gula Darah
Daun jarak ternyata juga bisa bantu stabilkan gula darah, terutama bagi penderita diabetes.
Untuk memperoleh manfaat ini, kalian dapat mengonsumsi air rebusan daun jarak secara rutin.
7. Turunkan Demam Anak
Manfaat daun jarak yang berikutnya bagi kesehatan tubuh yaitu membantu menurunkan panas pada anak.
Caranya, siapkan dua sampai tiga helai daun jarak yang sudah dicuci bersih, lalu oleskan daun jarak pada minyak kayu putih.
Setelah itu, panaskan daun jarak tadi di atas api selama dua menit atau sampai panasnya merata di seluruh permukaan daun.
Kemudian setelah hangat, letakkan daun di bagian perut dan punggung anak.
8. Hilangkan Kurap
Daun jarak memiliki kandungan minyak yang mempunyai senyawa aktif bernama asam undesilenat.
Caranya, cuci bersih daun jarak lalu rendam di dalam minyak kelapa selama beberapa jam.
Setelah itu, panaskan minyak dan daun tersebut ke dalam panci.
Apabila sudah siap, oleskan daun jarak tersebut ke bagian permukaan kulit yang terkena kurap.
Lalu, tutup bagian tersebut dengan handuk kecil atau kain katun. Diamkan semalaman.
Apa Efek Sampingnya?
Karena alami, daun jarak umumnya aman dan dapat ditoleransi dengan baik oleh tubuh.
Namun, bukan berarti tidak ada risiko efek samping yang bisa terjadi.
Berikut ini risiko efek samping yang mungkin terjadi jika menggunakan daun ini secara berlebihan:
1. Gangguan pencernaan
2. Gangguan lambung
3. Iritasi usus
4. Mual-mual