Netizen Keterlaluan! Ridwan Kamil Lagi Tegang Malah Ditanya soal Celana
Merdeka.com - Ledakan bom bunuh diri terjadi di halaman Polsek Astana Anyar, Kota Bandung pada Rabu (7/12) lalu. Beberapa saat pasca ledakan bom bunuh diri tersebut, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil langsung meninjau lokasi kejadian untuk mendapatkan informasi dan melakukan koordinasi.
Dia juga mengunggah sebuah video saat dirinya berada di lokasi kejadian melalui media sosial miliknya. Namun sayang, ada salah satu netizen yang justru menuliskan komentar kurang tepat. Melihat hal itu, Ridwan Kamil merasa tidak percaya dengan komentar tersebut.
Melansir dari akun Instagram ridwankamil, Jumat (9/12), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Apa yang dikenakan Ridwan Kamil? Pakai Vest Parasut dan Celana Jeans Putih 'Memakai vest parasut dan celana jeans putih, RK tampak muda dan segar dengan gaya sport casual, namun tetap mengenakan peci yang menjadi ciri khasnya,' jelas Aderio.
-
Kenapa netizen sering penasaran? Netizen seringkali penasaran dengan riasan makeup, gaya hijab, dan pilihan outfitnya.
-
Kenapa netizen terbawa perasaan? Selain itu, saat Ibel dan Harris Vriza bersanding, banyak netizen yang terlihat terbawa perasaan hingga tersenyum-senyum sendiri. Mereka berharap agar Ibel dan Harris sungguh-sungguh menjadi pasangan hidup.
-
Bagaimana reaksi netizen? Postingan ini bikin kehebohan di kalangan netizen, terutama di antara para penggemar dan rekan artis.
-
Apa reaksi netizen? Melihat sikap Ayu, netizen merasa iba. Banyak yang juga memuji kekuatan hatinya. 'Hebat kamu tuh,' puji seorang netizen di kolom komentar foto Ayu di Instagram. 'Udah diterpa angin kencang masih bisa ketawa dan menjawab pertanyaan wartawan dengan elegan,' lanjutnya.
-
Apa yang bikin warga resah? Momen teror suara ketuk puntu rumah yang terekam di kamera CCTV ini bikin warga sekitar resah.
Ledakan Bom Bunuh Diri
Sebuah ledakan terjadi di Kantor Polsek Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat. Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (7/12), sekitar pukul 08.30 WIB. Diduga ledakan tersebut merupakan bom bunuh diri. Hal itu telah dibenarkan oleh Ridwan Kamil melalui unggahannya di akun Instagram miliknya.
Instagram ridwankamil ©2022 Merdeka.com
"LEDAKAN BOM BUNUH DIRI DI KOTA BANDUNG," tulis Ridwan Kamil dalam keterangan video.
"Terjadi di halaman Polsek Astana Anyar Kota Bandung. Pak Kapolda Jawa Barat akan memberikan keterangan dan kronologis lengkap," sambungnya.
Informasi Korban Ledakan
Gubernur Jawa Barat ini juga menginfokan korban jiwa dan luka-luka akibat dari ledakan bom bunuh diri tersebut. Dia juga mengimbau masyarakat luas untuk tidak menyebarkan foto maupun video korban.
Instagram ridwankamil ©2022 Merdeka.com
"Korban jiwa adalah si pelaku bom itu sendiri. Dan 1 korban jiwa di pihak Polisi. 8 polisi dan 1 warga mengalami luka-luka," ungkapnya."JANGAN MENYEBARKAN FOTO atau/clip video potongan tubuh/ceceran korban pelaku. Karena kengerian visual itulah yang ingin disampaikan oleh teroris untuk menakuti dan meneror psikologis masyarakat," imbau Ridwan Kamil kepada seluruh masyarakat.
Beri Ketenangan pada Warga
Ridwan Kamil juga mengharapkan masyarakat khususnya warga Kota Bandung untuk tetap tenang. Sebab, situasi telah aman terkendali. Meski begitu, masyarakat juga diminta untuk tetap selalu waspada. Perangkat Desa pun dimohon untuk selalu waspada dan memantau pergerakan masyarakat maupun tamu-tamu di lingkungannya.
Instagram ridwankamil ©2022 Merdeka.com
"MASYARAKAT HARAP TENANG, situasi sudah aman terkendali. Namun tetap selalu waspada. Kepada Pengurus RT RW dimohon selalu waspada dengan memantau pergerakan dan dinamika masyarakat dan tamu-tamu di lingkungannya," ujarnya memberikan ketenangan kepada masyarakat."Demikian. Hatur Nuhun," tutupnya.
Komentar Keterlaluan Netizen
Namun sayang, ada salah satu netizen yang justru menuliskan komentar kurang tepat. Melihat hal itu, Ridwan Kamil merasa tidak percaya dengan komentar tersebut. Dia pun membalasnya dengan jawaban yang menohok.
Instagram ridwankamil ©2022 Merdeka.com
"Kang @ridwankamil info beli celana kaya kang emil dimana iya?," tulis akun alamkisworo."@alamkisworo saya lagi tegang siaga 1 dan kamu bertanya beli celana dimana?," balasan komentar dari Ridwan Kamil.
Video Ridwan Kamil Berada di Lokasi Kejadian
Ledakan bom bunuh diri telah terjadi di halaman Polsek Astana Anyar, Kota Bandung pada Rabu (7/12) sekitar pukul 08.30 WIB. Beberapa saat pasca ledakan bom bunuh diri tersebut, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sudah berada di lokasi kejadian untuk mendapatkan informasi langsung dan melakukan koordinasi.Berikut videonya.
View this post on Instagram (mdk/tan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ridwan Kamil beri klarifikasi usai ramai dikritik netizen setelah cuitan lamanya di platform media sosial X kembali viral.
Baca SelengkapnyaGestur Gibran celingak-celinguk saat sesi tanya jawab debat dengan Mahfud MD mendapat sorotan negatif netizen.
Baca SelengkapnyaKang Emil kembali berkelakar dirinya harus segera bisa masuk ke dalam arena debat lantaran harus menjadi pembisik Prabowo.
Baca SelengkapnyaCalon Gubernur Daerah Khusus Jakarta Ridwan Kamil heran cuitan lama di platform medsos X menjadi polemik.
Baca SelengkapnyaMomen Ridwan Kamil sapa dua sejoli yang tengah mengobrol mesra di motor saat lampu merah ini viral, minta didoakan menikah tahun depan.
Baca SelengkapnyaFitnah tersebut beredar di platform media sosial X yang menyebut Ridwan Kamil meraih simpati publik lewat kematian anaknya
Baca SelengkapnyaTak lama setelah RK meminta warga untuk mencoblos pasangan RIDO, salah seorang warga langsung berteriak untuk meminta beras.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil bilang debat Pilkada Jakarta bukan lah ring tinju.
Baca Selengkapnya