Santri Tampan ini Catar Akpol, Hafidz Quran 30 Juz Langsung Dites Ngaji sama Polwan
Begitu mengagumkan, sebanyak 30 juz dalam kitab suci Al-Qur'an telah dikuasai oleh Syahrul.
Begitu mengagumkan, sebanyak 30 juz dalam kitab suci Al-Qur'an telah dikuasai oleh Syahrul.
Santri Tampan ini Catar Akpol, Hafidz Quran 30 Juz Langsung Dites Ngaji sama Polwan
Pesona seorang calon taruna (catar) Akademi Kepolisian belum lama ini kembali membius masyarakat Indonesia. Bagaimana tidak, selain wajahnya yang manis dan tampan ternyata ia mempunyai keahlian lebih.
Pria bernama Syahrul itu merupakan seorang santri dan hafidz Quran. Begitu mengagumkan, sebanyak 30 juz dalam kitab suci Al-Qur'an telah dikuasai oleh Syahrul.
2023/Merdeka.com
Hal itu membuat sang komandan tertarik untuk mengetesnya. Berikut ulasan selengkapnya, Senin (10/7).
TikTok/bagdalpersbirosdmjabar @2023 Merdeka.com
Raih Rangking 1 dalam Tes Jasmani Catar Akpol
Catar Akademi Kepolisian (Akpol) bernama Syahrul belum lama ini menjadi sorotan. Ia memiliki prestasi yang luar biasa.
Seperti dijelaskan dalam video unggahan akun TikTok @bagdalpersbirosdmjabar, Syahrul berhasil menyelesaikan tes jasmaninya dengan baik. Bahkan ia mendapatkan rangking 1 dengan nilai yang begitu memuaskan.
"Jasmani rangking 1. Nilai 87.85," tulis keterangan dalam video unggahan akun.
Hafidz Quran 30 Juz
Ada sisi menarik dalam diri Syahrul yang juga terungkap. Ternyata ia adalah seorang santri salah satu pesantren di Kuningan, Jawa Barat dan juga merupakan hafidz Quran.
Syahrul mengaku bahwa dirinya telah menguasai sebanyak 30 juz dalam Al-Qur'an. Hal ini membuat sang komandan berpesan agar Syahrul tetap bisa mempertahankan keahlian tersebut.
"Siap 30 juz!," tegas Syahrul ketika ditanya.
"Pertahankan ya, jangan sampai lupa hafalannya. Kalau kamu jadi taruna Akpol juga kamu juga sampai hilang ya hafalannya," pesan komandan.
This is feedDites Ngaji oleh Polwan, Disuruh Baca Surat Al-Kahfi
"Coba kamu, sama kakak polwan ini mau dicek. Surat apa?," tutur komandan yang kemudian penasaran dan ingin mendengar lantunan ayat suci Al-Qur'an dari bibir Syahrul. Ia pun diminta melantunkan surat Al-Kahfi juz 15. Dengan begitu merdu ia melantunkan ayat demi ayat amat lancar.
"Syahrul kamu harus jadi taruna yang baik nanti ya. Jadi polisi masa depan yang benar-benar berkualitas," imbuh komandan memberikan petuah.
2023/Merdeka.com