Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sepak Terjang Irjen Karyoto Kapolda Metro Jaya yang Baru, Senior Kapolri di Akpol

Sepak Terjang Irjen Karyoto Kapolda Metro Jaya yang Baru, Senior Kapolri di Akpol Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah Perwira Tinggi (Pati). Salah satunya yaitu Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran yang dimutasi menjadi Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri.

Kemudian, posisi Kapolda Metro Jaya akan diisi Irjen Pol Karyoto yang tercatat sebelumnya sebagai perwira tinggi di jajaran Bareskrim Polri.

Lantas bagaimana sepak terjang Irjen Karyoto Kapolda Metro Jaya yang baru? Simak ulasan informasinya berikut ini.

Kapolda Metro Jaya yang Baru

Kapolri melakukan mutasi terhadap Irjen Pol Karyoto. Sebelumnya, Ia menjabat sebagai perwira tinggi di jajaran Bareskrim Polri. Kini, Karyoto mendapatkan amanat menjadi Kapolda Metro Jaya yang baru.

Mutasi tersebut tertuang dalam nomor ST/713/III/KEP2023 yang ditandatangani Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono ini dan sudah dibenarkan oleh Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Deddy Prasetyo.

"Ref Kep Kapolri Nomor: KEP/397 1KEP KAPOLRI NOMOR: KEP/ 397/III/2023 TGL 27 3-2023 TTG Pemberhentian dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri," demikian tulis surat telegram tersebut dikutip, Rabu (29/3).

Senior Kapolri di Akpol

Karyoto merupakan seorang Perwira Tinggi (Pati) yang sebelumnya menjabat sebagai Deputi Penindakan KPK sejak 14 April 2020. Kini, Ia diberi tugas baru oleh Kapolri untuk mengisi posisi Kapolda Metro Jaya yang baru. Karyoto menggantikan Irjen Pol Fadil Imran yang dimutasi menjadi Kabaharkam Polri.Ia adalah lulusan Akpol tahun 1990 sekaligus berpengalaman dalam bidang reserse. Di mana, Ia merupakan senior Kapolri Listyo Sigit di Akpol. Karyoto pernah mengisi sejumlah posisi penting di tubuh Polri. Salah satunya adalah Wakil Kepala Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sepak Terjang Irjen Karyoto

Adapun riwayat jabatan Irjen Polisi Karyoto, Kapolda Metro Jaya yang baru adalah sebagai berikut:a. Pamen Bareskrim Polrib. Kapolres Ketapang (2008)c. Kasubbid Infodata Kominter Set NCB Interpol (2009)d. Penyidik Utama Tk. II Dit III/Kor Dan WCC Bareskrim Polri (2010)e. Kasubdit III Dittipidkor Bareskrim Polri (2011)f. Kapolresta Barelang (2012)g. Dirreskrimum Polda DIY (2014)h. Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri (2015)i. Direktur Analis Pemutus Jaringan Internasional BNN (2016)j. Analis Kebijakan Utama Bidang Pidkor Bareskrim Polri (2018)k. Wakapolda Sulawesi Utara (2018)l. Wakapolda DIY (2019)m. Deputi Penindakan KPK (2020)n. Kapolda Metro Jaya (2023) (mdk/tan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolda Metro Jaya Pimpin Sertijab 3 Kapolres Baru & Kabid Humas, Ini Daftar Lengkapnya
Kapolda Metro Jaya Pimpin Sertijab 3 Kapolres Baru & Kabid Humas, Ini Daftar Lengkapnya

Sertijab menindaklanjuti sebagaimana tertuang dalam surat telegram (ST) bernomor: ST/2864/XII/KEP./2023

Baca Selengkapnya
Daftar Lengkap Kapolsek hingga Kasat Lantas Baru di Wilayah Polda Metro Jaya per 5 Januari 2024
Daftar Lengkap Kapolsek hingga Kasat Lantas Baru di Wilayah Polda Metro Jaya per 5 Januari 2024

Hal itu tertuang dalam surat telegram nomor ST/4/I/KEP./2024 tanggal 4 Januari 2024 yang ditandatangani Karo SDM Polda Metro Jaya Kombes Langgeng Purnomo.

Baca Selengkapnya
Kapolda Metro Jaya Mutasi Jajaran Kapolsek sampai Kasatreskrim, Berikut Daftarnya
Kapolda Metro Jaya Mutasi Jajaran Kapolsek sampai Kasatreskrim, Berikut Daftarnya

Mutasi itu tertuang dalam surat telegram ST/27/2/VIII/KEP/2024 yang ditandatangani Kepala Biro SDM Polda Metro Jaya Kombes Pol Langgeng Purnomo.

Baca Selengkapnya
Daftar Kapolsek yang Dirotasi Kapolda Metro Jaya
Daftar Kapolsek yang Dirotasi Kapolda Metro Jaya

Kabid Humas Polda Metro Jaya Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, rotasi yang dilakukan ini sebagai penyegaran dalam tubuh Korps Bhayangkara.

Baca Selengkapnya
Daftar Mutasi Pejabat Utama Polda Metro Jaya: Wakapolda, Dirresnarkoba hingga Kapolres
Daftar Mutasi Pejabat Utama Polda Metro Jaya: Wakapolda, Dirresnarkoba hingga Kapolres

Daftar Mutasi Pejabat Utama Polda Metro Jaya: Wakapolda, Dirresnarkoba hingga Kapolres

Baca Selengkapnya
8 Kapolda Baru Resmi Dilantik, Tiga Jenderal Bintang Dua Ternyata Kawan Seangkatan Kapolri di Akpol
8 Kapolda Baru Resmi Dilantik, Tiga Jenderal Bintang Dua Ternyata Kawan Seangkatan Kapolri di Akpol

Dari delapan perwira tinggi yang dilantik, ada jenderal bintang dua yang ternyata teman seangkatan Kapolri waktu pendidikan di Akpol.

Baca Selengkapnya
Pemuda Gagah dan Tampan Kini Sukses jadi Jenderal Polisi, Punya Jabatan Mentereng
Pemuda Gagah dan Tampan Kini Sukses jadi Jenderal Polisi, Punya Jabatan Mentereng

Perwira muda yang dulu pose di lapangan monas ialah Brigjen Suyudi Ario Seto.

Baca Selengkapnya
Mutasi Pati Polri: Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto Jabat Kapolda Banten
Mutasi Pati Polri: Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto Jabat Kapolda Banten

Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Suyudi Ario Seto menduduki posisi barunya sebagai Kapolda Banten.

Baca Selengkapnya
Kapolda Metro Jaya Rombak Jajaran Mulai Kasat sampai Kapolsek
Kapolda Metro Jaya Rombak Jajaran Mulai Kasat sampai Kapolsek

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.

Baca Selengkapnya
Profil Kombes Ade Ary, Kabid Humas Polda Metro Baru yang Pernah Jadi Ajudan Tiga Kapolri
Profil Kombes Ade Ary, Kabid Humas Polda Metro Baru yang Pernah Jadi Ajudan Tiga Kapolri

Ade Ary menggantikan Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko yang diangkat dalam jabatan baru sebagai Karo Penmas Divhumas Polri.

Baca Selengkapnya
Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar, Keturunan Nabi Muhammad SAW Masuk Masa Pensiun Digantikan Irjen Achmad Kartiko
Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar, Keturunan Nabi Muhammad SAW Masuk Masa Pensiun Digantikan Irjen Achmad Kartiko

Tongkat komando Wakapolda Aceh diteruskan kepada Kombes Armia Fahmi menggantikan Brigjen Syamsul Bahri.

Baca Selengkapnya
Profil Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko, Teman Seangkatan Jenderal Sigit Peraih Pin Emas Kapolri
Profil Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko, Teman Seangkatan Jenderal Sigit Peraih Pin Emas Kapolri

Irjen Achmad Kartiko menggantikan Irjen Pol Ahmad Haydar yang segera memasuki masa pensiun.

Baca Selengkapnya