Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Diskon Tarif Tol Jakarta-Cikampek 20 Persen Saat Arus Balik, Ini Jadwalnya

Ada Diskon Tarif Tol Jakarta-Cikampek 20 Persen Saat Arus Balik, Ini Jadwalnya Lalu Lintas Tol Jakarta-Cikampek. ©2021 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. akan kembali memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen untuk untuk tarif terjauh di Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang berlaku di GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana mengatakan, diskon ini akan berlaku pada Kamis, 27 April 2023 pukul 06.00 WIB s.d 29 April 2023 pukul 06.00 WIB. Dia berharap diskon ini dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh pengguna jalan yang mudik di periode tanggal tersebut.

Sebelumnya, dia meminta kerja sama pengguna jalan, khususnya yang melewati Jalan Tol Trans Jawa, untuk dapat mengatur waktu perjalanannya kembali ke Jabotabek agar lebih nyaman dan tidak menumpuk pada tanggal-tanggal yang diprediksi menjadi puncak arus balik.

"Hindari pulang bersamaan di hari Senin dan Selasa, 24 dan 25 April 2023. Bagi pengguna jalan yang masih diberikan kelonggaran untuk melanjutkan periode mudiknya, dapat menggeser perjalanan dengan pilihan hari Rabu-Sabtu, 26-30 April 2023," kata Lisye di Jakarta, dikutip Antara, Minggu (23/4).

Jasa Marga memprediksi jumlah kendaraan yang akan kembali ke Jabotabek pada H+1 sampai dengan H+7 di empat gerbang tol (GT) Barrier/Utama, akan mencapai 1,6 juta Kendaraan, naik 5,1 persen terhadap Lebaran 2022 dan naik 67,5 persen terhadap lalin normal.

"Asal kendaraan yang kembali ke Jabotabek mayoritas akan berasal dari arah Timur (arah Trans Jawa) sebesar 61,4 persen," imbuhnya.

Lisye mengatakan, lalu lintas (lalin) yang kembali ke Jabotabek tersebut merupakan kumulatif arus lalin dari empat (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (arah Bandung).

"Jika kenaikan di puncak arus balik diasumsikan sama dengan puncak arus mudik, yaitu naik sebesar 20 persen dari puncak arus balik Lebaran 2022, maka akan terjadi lonjakan arus balik sebanyak 203 ribu kendaraan yang akan kembali ke Jabotabek dari arah Timur," katanya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jasa Marga Beri Diskon 20 Persen Bagi Pemudik via Tol Trans Jawa
Jasa Marga Beri Diskon 20 Persen Bagi Pemudik via Tol Trans Jawa

Jasa Marga memprediksi pada puncak arus mudik pada H-4 atau pada Sabtu, 6 April 2024.

Baca Selengkapnya
INFOGRAFIS: Tarif Tol Trans Jawa Selama Musim Mudik Lebaran
INFOGRAFIS: Tarif Tol Trans Jawa Selama Musim Mudik Lebaran

Tarif tol trans Jawa diskon 20 persen selama musim mudik lebaran 2024

Baca Selengkapnya
Jasa Marga Kembali Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa, Ini Jadwal dan Rutenya
Jasa Marga Kembali Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa, Ini Jadwal dan Rutenya

Jasa Marga kembali memberikan diskon tarif tol trans jawa untuk pengendara mobil dari arah Semarang menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya
Hore! Tol Jakarta-Semarang Diskon 20 Persen Selama Arus Mudik dan Balik 2024
Hore! Tol Jakarta-Semarang Diskon 20 Persen Selama Arus Mudik dan Balik 2024

Diskon tarif tol 20 persen ini berlaku untuk semua golongan kendaraan.

Baca Selengkapnya
Diskon Tarif Dua Ruas Tol Trans Sumatera Diperpanjang Jadi 48 Jam
Diskon Tarif Dua Ruas Tol Trans Sumatera Diperpanjang Jadi 48 Jam

Besaran potongan tarif tidak berubah, yakni sebesar 20 persen untuk masing-masing ruas jalan tol.

Baca Selengkapnya
Tarif Tol Cimanggis-Cibitung Naik Jadi Segini Mulai 18 Agustus 2023
Tarif Tol Cimanggis-Cibitung Naik Jadi Segini Mulai 18 Agustus 2023

Tarif ruas tol Cimanggis-Gerbang Tol Nagrak bakal menjadi Rp13.500 untuk kendaraan golongan satu.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Tarif Jalan Tol Jagorawi & Sedyatmo Bakal Naik Jadi Segini dalam Waktu Dekat
Siap-Siap, Tarif Jalan Tol Jagorawi & Sedyatmo Bakal Naik Jadi Segini dalam Waktu Dekat

Kenaikan tarif kedua ruas tol tersebut bakal terjadi pasca HUT RI ke-78.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga Beri Sinyal Diskon Tarif Tol Saat Mudik Lebaran, Ini Bocorannya
Jasa Marga Beri Sinyal Diskon Tarif Tol Saat Mudik Lebaran, Ini Bocorannya

Pengelola ruas jalan tol masih menghitung besaran diskon tarif tol yang akan diberlakukan saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya
Ada Potongan Tarif Tol Trans Jawa 10 Persen Saat Tahun Baru, Cek Jadwalnya
Ada Potongan Tarif Tol Trans Jawa 10 Persen Saat Tahun Baru, Cek Jadwalnya

Jasa Marga memberikan imbauan kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi kemacetan.

Baca Selengkapnya
Tarif Naik, Ini Harga Terbaru Tol Jakarta-Tangerang
Tarif Naik, Ini Harga Terbaru Tol Jakarta-Tangerang

Tarif tol Jakarta-Tangerang resmi naik Rp500 per 19 Oktober 2024. Ini beberapa hal yang perlu anda ketahui!

Baca Selengkapnya
Ada Diskon Tarif Tol Cibitung Cilincing Sebesar 52 Persen, Catat Waktunya
Ada Diskon Tarif Tol Cibitung Cilincing Sebesar 52 Persen, Catat Waktunya

Kebijakan ini selaras dengan pengenaan tarif pada ruas Tol Cibitung-Cilincing Seksi 4 (Tarumajaya-Cilincing) pada Agustus 2023 ini.

Baca Selengkapnya
FOTO: Resmi Beroperasi, Tol Cimangis-Cibitung Seksi 2B Gratis Hingga Akhir Juli 2024
FOTO: Resmi Beroperasi, Tol Cimangis-Cibitung Seksi 2B Gratis Hingga Akhir Juli 2024

Beroperasinya Tol Cimanggis-Cibitung dapat menghemat waktu tempuh dan mengurangi kemacetan dalam kota karena kendaraan yang ke Cikampek tak lagi lewat Jakarta.

Baca Selengkapnya