Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bantu wanita pra sejahtera, Bank Mandiri salurkan kredit Rp 300 M ke PT PNM

Bantu wanita pra sejahtera, Bank Mandiri salurkan kredit Rp 300 M ke PT PNM Bank Mandiri. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Bank Mandiri menyalurkan kredit modal kerja senilai Rp 300 miliar kepada PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dalam kegiatan usaha program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (MEKAAR).

Wakil Direktur Utama Bank Mandiri, Sulaiman A Arianto menuturkan, Bank Mandiri juga akan menyediakan rekening tabungan bebas biaya administrasi bagi peserta program MEKAAR untuk membantu pengelolaan keuangan.

Seperti diketahui, Mekaar memberikan layanan bagi wanita pra sejahtera yang tidak memiliki modal untuk membuka usaha maupun modal untuk mengembangkan usaha mereka. Sehingga, penyaluran kredit ini akan langsung berdampak kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Kami percaya kolaborasi ini akan menguntungkan semua pihak. Bagi peserta MEKAAR, selain modal dan rekening tabungan bebas biaya admin, mereka akan mendapatkan pendampingan PNM dan akses pasar dari nasabah Bank Mandiri. Bagi PNM, kerjasama ini memungkinkan adanya penambahan peserta program MEKAAR. Adapun, Bank Mandiri akan dapat meningkatkan kualitas penyaluran kredit dengan menjangkau sektor yang selama ini dianggap unbankable," kata Sulaiman, dalam keterangannya, di Jakarta, Kamis (31/8).

Sulaiman menambahkan, pihaknya juga berkomitmen memberikan dukungan kepada PNM untuk melakukan pengayaan sistem monitoring pembayaran MEKAAR secara real time dan application-based.

Saat ini, jumlah peserta program MEKAAR PNM sekitar 1 juta perempuan di seluruh Indonesia, di mana sebagian besar merupakan Ibu Rumah Tangga.

"Kami juga menyakini kualitas pembiayaan pada program MEKAAR ini akan terjaga baik, terutama mengingat kapasitas PNM dalam mengelola pembiayaan yang disalurkan, termasuk dalam penentuan calon debitur," ujar dia.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Suriamah Beberkan Manfaat Program PNM Mekaar Di Hadapan Tokoh Masyarakat & Pemuka Agama Serang
Suriamah Beberkan Manfaat Program PNM Mekaar Di Hadapan Tokoh Masyarakat & Pemuka Agama Serang

Program Mekaar menjadi salah satu program penting di era kepemimpinan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
PNM Mekaar Hadir di Pulau Natuna, Genjot Inklusi Keuangan di Wilayah 3 T
PNM Mekaar Hadir di Pulau Natuna, Genjot Inklusi Keuangan di Wilayah 3 T

Pembukaan unit Mekaar Bunguran Timur di Pulau Natuna merupakan langkah PNM dalam mendorong pemberdayaan perempuan dan pengembangan ekonomi lokal.

Baca Selengkapnya
Ibu Jubaedah Mekaarkan Senyum Di Desa Miskin
Ibu Jubaedah Mekaarkan Senyum Di Desa Miskin

Ibu Jubaedah bercerita bahan dasar yang digunakan kerupuk ini adalah kencur.

Baca Selengkapnya
Genjot Ekonomi Kerakyatan, PNM Sinergi Social Loan Dengan HSBC
Genjot Ekonomi Kerakyatan, PNM Sinergi Social Loan Dengan HSBC

PNM memberikan akses permodalan bagi perempuan prasejahtera di seluruh Indonesia dengan maksimal pendapatan senilai Rp 800.000 per bulan.

Baca Selengkapnya
PNM Dampingi Nasabah Disabilitas Tumbuh Berkelanjutan
PNM Dampingi Nasabah Disabilitas Tumbuh Berkelanjutan

Direktur Utama PNM Arief Mulyadi secara langsung menyerahkan bantuan peralatan usaha kepada Sumarsih.

Baca Selengkapnya
Ini Program PNM untuk Menekan Kemiskinan Ekstrem
Ini Program PNM untuk Menekan Kemiskinan Ekstrem

Melalui program PNM Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera), perempuan prasejahtera diberikan pembiayaan dan pendampingan usaha agar mampu berdaya.

Baca Selengkapnya
Aksi Nyata Percepat Penghapusan Kemiskinan Ekstrem, PNM Dianugerahi Penghargaan Oleh Kemenko PMK
Aksi Nyata Percepat Penghapusan Kemiskinan Ekstrem, PNM Dianugerahi Penghargaan Oleh Kemenko PMK

PNM tidak hanya memberikan modal usaha, tetapi berbagai pelatihan untuk meningkatkan kapasitas usaha nasabah.

Baca Selengkapnya
PNM Bersama KPPPA Sukseskan Commision on the Status of Women (CSW) ke-68 di New York
PNM Bersama KPPPA Sukseskan Commision on the Status of Women (CSW) ke-68 di New York

PNM merupakan lembaga pembiayaan dan pendamping perempuan prasejahtera di Indonesia melalui sektor usaha ultra mikro.

Baca Selengkapnya
Holding Ultra Mikro Terus Berkembang, Ini Perannya Meningkatkan Inklusi Keuangan dan Pemberdayaan Perempuan
Holding Ultra Mikro Terus Berkembang, Ini Perannya Meningkatkan Inklusi Keuangan dan Pemberdayaan Perempuan

BRI bersama PNM serta Pegadaian berfokus untuk menjangkau masyarakat yang belum memiliki akses terhadap layanan keuangan.

Baca Selengkapnya
Berkat Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Sukses Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan
Berkat Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Sukses Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

Melalui modal sosial yang diberikan oleh PNM Mekaar, Dewi saat ini telah bisa meluaskan pasar.

Baca Selengkapnya
Target PNM Fasilitasi 1 Juta Sertifikat NIB kepada Nasabah Mekaar Tercapai
Target PNM Fasilitasi 1 Juta Sertifikat NIB kepada Nasabah Mekaar Tercapai

Dengan mengantongi NIB, nasabah binaan PNM akan lebih mudah mengembangkan usaha.

Baca Selengkapnya
Gandeng OJK, PNM Gelar Literasi Keuangan Syariah
Gandeng OJK, PNM Gelar Literasi Keuangan Syariah

PNM dan OJK berkomitmen untuk mendukung peran perempuan

Baca Selengkapnya