Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Faisal Basri Ungkap Modus Korupsi Lewat Bank BUMN

Faisal Basri Ungkap Modus Korupsi Lewat Bank BUMN Ekonom senior INDEF Faisal Basri. ©2019 Merdeka.com/Anggun P Situmorang

Merdeka.com - Ekonom Faisal Basri mengungkapkan selama ini ada praktik korupsi yang luput dari perhatian publik, yaitu korupsi melalui salah satu bank milik negara. Namun sayangnya dia enggan menyebutkan nama bank BUMN tersebut.

"Ini adalah modus korupsi melalui bank BUMN. (Tapi) saya minta maaf saya tidak bisa menyebutkan nama banknya di forum resmi ini," kata dia dalam diskusi bertajuk Politik Ekonomi Korupsi, di Kantor INDEF, Jakarta, Senin (30/9).

Dia menjelaskan, modusnya adalah Bank BUMN terus memberikan utang kepada proyek-proyek yang gagal. Namun anehnya pinjaman tersebut status pembayarannya, baik pinjaman pokok maupun bunganya, lancar meski proyeknya gagal dan tidak menghasilkan untung sama sekali.

"Nah yang bayar cicilan bunganya adalah holding-nya di Singapura atau di Luar Negeri. Bayarnya lancar kan. Statusnya di mata bank itu kreditnya lancar padahal enggak lancar," ujarnya.

Dia juga mempertanyakan peran OJK karena utang itu diperlakukan sebagai utang lancar, lalu naik lagi. Jika proyek macet atau tidak memproduksinya, menurut Faisal, itu sangat berbahaya.

"Ini true story ya, bayarnya lancar, jadi uang dari luar negeri masuk ke bank, uang dari luar negeri nya barangkali dari Indonesia hasil korupsi dibawa ke luar negeri kemudian dicuci dalam bentuk bayar cicilan dan bunga ke Indonesia lewat proyek yang gagal itu," jelasnya.

Selain itu, modusnya adalah ketika utang proyek A buruk atau macet, maka diusulkan proyek B untuk membiayai proyek A. Jadi, lanjutnya, orang yang memperoleh pinjaman dari bank adalah orang itu-itu lagi. Bahkan orangnya merupakan yang berada di lingkaran kekuasaan.

"Itu 4L, Lu Lagi Lu Lagi. Saya pengen menyebutkan, ada pejabat yang sedang menjabat, ada mantan ketum partai, ada mantan pimpinan tinggi negara, jadi dont push me menyebut nama karena ini janji saya," tutupnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadi Ahli di MK, Faisal Basri Ungkap Mobilisasi Bansos Ugal-Ugalan Libatkan 3 Menteri Jokowi
Jadi Ahli di MK, Faisal Basri Ungkap Mobilisasi Bansos Ugal-Ugalan Libatkan 3 Menteri Jokowi

Faisal paparkan 'Bansos Menjelang Pemilu 2024 Sangat Ugal-Ugalan untuk Memenangkan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Sederet Kritikan Tajam Faisal Basri kepada Pemerintah, dari Pembatasan BBM, Kenaikan PPN hingga Tapera
Sederet Kritikan Tajam Faisal Basri kepada Pemerintah, dari Pembatasan BBM, Kenaikan PPN hingga Tapera

Pendiri Indef ini dikenal sebagai sosok intelektual yang kritis, tegas dan berani melayangkan kritik pada Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Selengkapnya
Bahlil: Menteri Investasi Tidak Pernah Bagi-Bagi Bansos!
Bahlil: Menteri Investasi Tidak Pernah Bagi-Bagi Bansos!

Bahlil Lahadalia menegaskan dirinya tidak pernah bagi-bagi bansos seperti yang dituduhkan ekonom Faisal Basri.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Mau Bentuk 'Family Office', Faisal Basri: Bisa Jadi Tempat Pencucian Uang
Pemerintah Mau Bentuk 'Family Office', Faisal Basri: Bisa Jadi Tempat Pencucian Uang

Family office merupakan salah satu upaya untuk menarik kekayaan dari negara lain untuk pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kirim Karangan Bunga ke Rumah Duka Faisal Basri
Jokowi Kirim Karangan Bunga ke Rumah Duka Faisal Basri

Hingga sore ini, Jokowi belum dijadwalkan menyambangi rumah duka ekonom senior itu.

Baca Selengkapnya
Tindak Tegas Pelanggaran, BTN Buka Ruang untuk Nasabah Tempuh Jalur Hukum
Tindak Tegas Pelanggaran, BTN Buka Ruang untuk Nasabah Tempuh Jalur Hukum

BTN mengimbau masyarakat untuk berhati-hati agar tidak tergiur penawaran bunga tinggi di luar kewajaran.

Baca Selengkapnya
Sambangi Bareskrim, Bahlil Minta Pihak yang Catut Namanya Dalam Isu Izin Tambang Diproses Hukum
Sambangi Bareskrim, Bahlil Minta Pihak yang Catut Namanya Dalam Isu Izin Tambang Diproses Hukum

Bahlil menjelaskan untuk siapa yang nanti menjadi pihak diadukan semua dikembalikan kepada hasil penelaahan dari kepolisian.

Baca Selengkapnya
Menteri Budi Ungkap Ada Bank Jual Data Pribadi Nasabah
Menteri Budi Ungkap Ada Bank Jual Data Pribadi Nasabah

Data tersebut seolah menjadi komoditas yang diperjual-belikan.

Baca Selengkapnya
Pimpinan Bank Pelat Merah Bobol Uang Rp7,7 M, Cairkan Klaim Asuransi Debitur yang Sudah Meninggal
Pimpinan Bank Pelat Merah Bobol Uang Rp7,7 M, Cairkan Klaim Asuransi Debitur yang Sudah Meninggal

JPU menjelaskan terdakwa menyalahgunakan dana klaim asuransi atas debitur yang sudah meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Menakar Keterlibatan BPK di Korupsi BTS 4G Usai Kejagung Tetapkan Sadikin Rusli Tersangka
Menakar Keterlibatan BPK di Korupsi BTS 4G Usai Kejagung Tetapkan Sadikin Rusli Tersangka

Nama Sadikin Rusli disebut-sebut dalam sidang perkara korupsi BTS Kominfo.

Baca Selengkapnya
Diduga Korupsi Rp46 Miliar, Eks Pimpinan BNI Bengkalis Dijebloskan ke Penjara
Diduga Korupsi Rp46 Miliar, Eks Pimpinan BNI Bengkalis Dijebloskan ke Penjara

Tersangka diduga melakukan pencairan kredit pada 450 debitur perorangan di Bank BNI OBO Bengkalis dilakukan pada 2020 sampai 2022.

Baca Selengkapnya