Instruksi Erick Thohir di 25 Tahun Kementerian BUMN: Lebih Dekat dengan Masyarakat
Merdeka.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengajak seluruh karyawan BUMN dan masyarakat untuk Jalan Sehat Bersama BUMN dalam rangka memperingati 25 Tahun Kementerian BUMN. Acara ini dilaksanakan di 234 Kabupaten/Kota di Indonesia.
Kegiatan jalan sehat mengusung konsep Estafet Obor BUMN dari Sabang sampai Merauke dilakukan secara bertahap di 15 provinsi mulai 12/2/2023 hingga 19/3/2023.
Kementerian BUMN dan perusahaan BUMN ingin lebih dekat dan juga mengedukasi masyarakat akan pentingnya menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat. Kegiatan Jalan Sehat Bersama BUMN 2023 ini merupakan bagian dari kebersamaan Kementerian BUMN dan masyarakat yang telah terbina selama 25 tahun.
-
Apa tugas Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Bagaimana Kementerian BUMN mengelola BUMN? Fungsi Kementerian BUMN Perumusan dan penetapan kebijakan sekaligus koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, di bidang pengembangan usaha, inisiatif bisnis strategis, penguatan daya saing dan sinergi, penguatan kinerja, penciptaan pertumbuhan berkelanjutan, restrukturisasi, pengelolaan hukum dan peraturan perundang-undangan, manajemen sumber daya manusia, teknologi dan informasi, keuangan dan manajemen risiko BUMN.
-
Kenapa Kementerian BUMN dibentuk? Pada masa Kabinet Pembangunan VI, namanya menjadi Kantor Menteri Negara Penanaman Modal dan Pembinaan BUMN/Kepala Badan Pembinaan BUMN.
-
Di mana Pejabat Kemenhub bertugas? Sementara itu Direktorat Jenderal Perhubungan Udara (Ditjen Hubud) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah membebastugaskan sementara Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara (OBU) Wilayah X Merauke, Papua Selatan.
-
Dimana Workshop Influencer BUMN diadakan? Program yang dilakukan di 8 kota di Indonesia ini, diikuti para pegawai BUMN dari berbagai perusahaan, khususnya para influencer atau penggiat media sosial milenial dan generation-Z.
-
Siapa Menteri BUMN pertama? Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Berduka yang dalam atas wafatnya Menteri BUMN pertama, Pak Tanri Abeng. Sosok yang berjasa besar untuk negeri ini,' ujar Erick dikutip dari laman Instagram resmi @erickthohir di Jakarta, Minggu.
Sebagai bagian dari BUMN, SIG bersama anak usahanya yakni Semen Padang, Semen Baturaja, Semen Tonasa, Semen Gresik dan Solusi Bangun Indonesia turut mendukung pelaksanaan Jalan Sehat Bersama BUMN di 14 kota/kabupaten yang tersebar di 4 provinsi, di antaranya di Kota Bandar Lampung, Kabupaten Ogan Komering Ulu di Sumatera Selatan, Kebumen, Cilacap, Demak, Jepara, Grobogan, Rembang, Magelang, Temanggung, Klaten, Semarang, serta dua lokasi Sulawesi Selatan yaitu Pangkep dan Pinrang.
Direktur SDM & Umum SIG, Agung Wiharto mengatakan, suatu kebanggaan dan kehormatan bagi SIG mengemban amanat sebagai koordinator penyelenggara di 14 kota/kabupaten kegiatan Jalan Sehat Bersama BUMN 2023. Melalui kegiatan ini,SIG juga ingin lebih dekat dan mempererat hubungan dengan seluruh masyarakat.
"Bersama Kementerian BUMN, kami bekerja dengan dengan nilai AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal Adaptif dan Kolaboratif). Ini menjadi pedoman SIG untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan negara, terutama dalam percepatan pemulihan pasca pandemi Covid-19," ujar Agung Wiharto.
Agung Wiharto menyampaikan, Jalan Sehat Bersama BUMN merupakan kesempatan bagi SIG untuk memperkuat kolaborasi bersama masyarakat sebagai bekal melanjutkan transformasi melalui pengembangan inovasi produk dan layanan.
"SIG telah menjadi bagian dari pembangunan di Indonesia. Sejumlah mahakarya kebanggaan bangsa berdiri kokoh dengan beragam inovasi produk dan solusi berkualitas dan bermutu tinggi dari SIG," kata Agung Wiharto.
Melampaui ekspektasi, diperkirakan sebanyak 28 ribu masyarakat turut berpartisipasi memeriahkan Jalan Sehat Bersama BUMN 2023 di 14 kota/kabupaten yang diselenggarakan bersama SIG. Antusiasme masyarakat yang sangat besar telihat dari semangat mereka mengikuti setiap rangkaian acara jalan sehat sejak pagi, ribuan peserta memadati berbagai kawasan Jalan Sehat Bersama BUMN dengan menempuh rute sepanjang 3 kilometer.
Pada acara Jalan Sehat Bersama BUMN, SIG juga membagikan sejumlah doorprize mulai dari sepeda motor listrik, sepeda listrik, sepeda lipat, kulkas, smart TV, mesin cuci, kipas angin, kompor, serta hadiah menarik lainnya bagi para peserta yang beruntung. Acara juga turut dimeriahkan dengan pameran berbagai produk UMKM binaan perusahaan BUMN.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Erick Thohir terus konsisten memperbaiki kesehatan mental karyawan BUMN melalui roadshow event.
Baca SelengkapnyaErick Thohir sudah meneken Surat Edaran (SE) Menteri tentang Employee Well Being bagi para karyawan di BUMN.
Baca SelengkapnyaTujuan dari roadshow ini adalah untuk mengajak peserta memahami lebih dalam tentang emosi diri dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan mental.
Baca SelengkapnyaPeserta mudik gratis terbesar bersama BUMN tahun ini tujuan daerah Jawa Timur sebanyak 30.000 orang.
Baca SelengkapnyaBUMN memiliki peran untuk menuntaskan masalah kesenjangan.
Baca SelengkapnyaErick menuturkan sebanyak 10 tim peserta lomba dari BUMN dan Kementerian BUMN telah terpilih untuk memaparkan Gagasan Eco mereka di hadapan para juri.
Baca SelengkapnyaIni dilakukan sebagai bagian dari program restrukturasi BUMN, yang bertujuan meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja BUMN.
Baca SelengkapnyaErick Thohir terus memperlihatkan komitmen kuatnya dalam mendukung kesejahteraan mental karyawan BUMN.
Baca SelengkapnyaUntuk bekerja di BUMN semua memiliki peluang dan kesempatan yang sama untuk berkarir dari semua disiplin ilmu.
Baca SelengkapnyaMenteri BUMN dukung PWI untuk melaksanakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW)
Baca SelengkapnyaKontribusi BUMN kini tidak hanya sekadar memberikan sumbangan dividen.
Baca SelengkapnyaMayoritas korban kecelakaan lalu lintas, saat ini didominasi oleh usia antara 6-25 tahun.
Baca Selengkapnya