Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kurangi kemacetan, Kementerian Perhubungan berangkatkan 5.985 orang mudik gratis

Kurangi kemacetan, Kementerian Perhubungan berangkatkan 5.985 orang mudik gratis mudik gratis. ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan sebanyak 5.985 peserta mudik gratis di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (9/6). Keberangkatan ini secara langsung dilepas oleh Sekretaris Jenderal Kemenhub Djoko Sasono.

Djoko mengatakan, saat ini masyarakat sudah bijak memanfaatkan program mudik gratis yang ditawarkan pemerintah. Di mana tujuan dari pada program tersebut sebetulnya untuk mengurangi kemacetan pada arus mudik lebaran 2018.

"Hari ini secara total disampaikan ada peningkatan jumlah peserta mudik hampir 50 persen dari tahun 2017. Suatu angka yang luar biasa dan menurut saya para pemudik ini sudah bijak, tidak hanya memikirkan keselamatan dan keamanan tetapi juga dapat mengurangi kemacetan lalu lintas dari penggunaan kendaraan pribadi," kata Djoko di Jakarta.

Program mudik gratis Kemenhub merupakan program pemerintah untuk membantu masyarakat untuk pulang ke kampung halaman dengan selamat, aman dan nyaman. "Melalui program ini diharapkan masyarakat tidak menggunakan sepeda motor lagi pada saat mudik karena motor sangat rentan terhadap aspek keselamatan terutama untuk perjalanan jauh," jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiyadi melaporkan jumlah peserta mudik gratis Kemenhub yang diberangkatkan dari Monas sebanyak 113 bus dengan total 5.985 penumpang. Dia melanjutkan, untuk program mudik Kemenhub kali ini ada 5 tahap pemberangkatan dari Monas mulai tanggal 9 sampai 13 Juni.

"Terdapat juga titik lain keberangkatan peserta mudik gratis Kemenhub diantaranya, Kantor Pemerintah Kabupaten Tangerang pada 10 Juni, Terminal Jatijajar Depok pada 11 Juni dan Kantor Pemkab Bekasi pada 12 Juni," kata Budi.

Untuk diketahui mudik gratis Kemenhub dengan moda darat meliputi angkutan bus dan truk serta angkutan kapal penyeberangan. Pada moda bus total 1.130 unit dengan jumlah penumpang sebanyak 48.905 orang dan 70 truk dengan jumlah sepeda motor yang diangkut sebanyak 2.837 motor. Jumlah kota tujuan yang dilayani yaitu 32 kota tujuan di Pulau Jawa dan Sumatera.

Sedangkan untuk moda penyeberangan meliputi 3 kapal penyeberangan dengan kapasitas angkut masing-masing sebanyak 1.000 orang dan 500 sepeda motor. Adapun rute pelayanan yaitu Jakarta-Semarang, Jakarta-Lampung dan Jakarta-Surabaya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: 12 Ribu Peserta Mudik Gratis Pemprov DKI Diberangkatkan ke Kampung Halaman dengan 279 Bus
FOTO: 12 Ribu Peserta Mudik Gratis Pemprov DKI Diberangkatkan ke Kampung Halaman dengan 279 Bus

Pemberangkatan peserta mudik gratis Pemprov DKI dilakukan secara serentak dari Monas, pada Kamis (4/4) pagi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ratusan Motor Peserta Mudik Gratis Kemenhub Siap Diberangkatkan dari Terminal Pondok Cabe
FOTO: Ratusan Motor Peserta Mudik Gratis Kemenhub Siap Diberangkatkan dari Terminal Pondok Cabe

Program mudik gratis bagi pengendara motor ini menjadi salah satu upaya menekan angka kecelakaan saat arus mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya
FOTO: Arus Balik Lebaran, Ribuan Pemudik Tiba Kembali di Jakarta Naik KM Dobonsolo
FOTO: Arus Balik Lebaran, Ribuan Pemudik Tiba Kembali di Jakarta Naik KM Dobonsolo

KM Dononsolo membawa sebanyak 1.705 orang penumpang dan 663 unit sepeda motor.

Baca Selengkapnya
Kementerian Agama Lepas 30 Bus Mudik Gratis, Antar 1.500 Warga Pulang ke Kampung Halaman
Kementerian Agama Lepas 30 Bus Mudik Gratis, Antar 1.500 Warga Pulang ke Kampung Halaman

Kementerian Agama melepas ribuan peserta mudik gratis untuk ke kampung halamannya.

Baca Selengkapnya
Total 88 BUMN Gelar Mudik Gratis 2024, Siap Angkut 80.215 Pemudik Berbagai Tujuan
Total 88 BUMN Gelar Mudik Gratis 2024, Siap Angkut 80.215 Pemudik Berbagai Tujuan

Adapun rincian jenis transportasi dan jumlah pemudik tahun ini, yakni armada bus dengan jumlah 1.225 bus untuk mengangkut 55.607 penumpang.

Baca Selengkapnya
Info Mudik Gratis: Kemenhub Sediakan lagi 10 Ribu Kuota, Ini Cara Daftarnya
Info Mudik Gratis: Kemenhub Sediakan lagi 10 Ribu Kuota, Ini Cara Daftarnya

Kemenhub menyebut tujuan mudik yaitu tersebar di 26 kota.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Ribuan Pemudik Pulang Kampung Naik Kapal Perang KRI Banda Aceh
FOTO: Potret Ribuan Pemudik Pulang Kampung Naik Kapal Perang KRI Banda Aceh

TNI AL menggelar mudik gratis menggunakan kapal perang KRI Banda Aceh-593 dengan tujuan Semarang dan Surabaya.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Sediakan 259 Bus untuk Mudik Gratis, Catat Tanggal dan Kota Tujuan
Pemprov DKI Sediakan 259 Bus untuk Mudik Gratis, Catat Tanggal dan Kota Tujuan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar program mudik gratis untuk masyarakat pada momen Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Tak Lagi Sewa Kapal, Ini Alasan Kemenhub Pilih Siapkan Rp15,3 Miliar untuk Subsidi Tiket Gratis
Tak Lagi Sewa Kapal, Ini Alasan Kemenhub Pilih Siapkan Rp15,3 Miliar untuk Subsidi Tiket Gratis

Subsidi tiket gratis lebih efisien dibandingkan skema sebelumnya.

Baca Selengkapnya
FOTO: Dishub DKI Jakarta Siapkan Armada Truk Pengangkut Motor untuk Mudik Gratis 2024
FOTO: Dishub DKI Jakarta Siapkan Armada Truk Pengangkut Motor untuk Mudik Gratis 2024

Dishub DKI Jakarta menyediakan truk pengangkut motor untuk para pemudik yang sudah mendaftarkan diri melalui online.

Baca Selengkapnya
Kemenhub Gelar Mudik Gratis Libur Natal dan Tahun Baru, Begini Cara Daftarnya
Kemenhub Gelar Mudik Gratis Libur Natal dan Tahun Baru, Begini Cara Daftarnya

Ini cara daftar dan jadwal pendaftaran mudik gratis libur Nataru.

Baca Selengkapnya
Momen Kapolri Lepas 58.000 Pemudik Pogram Mudik Gratis Polri Presisi 2024 ke Jabar hingga Jatim
Momen Kapolri Lepas 58.000 Pemudik Pogram Mudik Gratis Polri Presisi 2024 ke Jabar hingga Jatim

Program mudik gratis Polri Presisi digelar di 17 provinsi secara bersamaan.

Baca Selengkapnya