Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pertamina serahkan Rp 3 M tingkatkan kesejahteraan nelayan Banten

Pertamina serahkan Rp 3 M tingkatkan kesejahteraan nelayan Banten Pertamina serahkan bantuan ke nelayan Banten. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Pertamina melalui program CSR dan SMEPP memberikan kemudahan bantuan permodalan untuk mengatasi kekurangan modal bagi nelayan di Provinsi Banten, untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian nelayan.

Bantuan dana kemitraan sebesar Rp 3 miliar diberikan kepada 60 nelayan di dua desa, yakni Desa Cituis dan Kronjo, Tangerang, Banten.

"Sebagai Badan Usaha Milik Negara, Pertamina tidak saja menyediakan energi dalam bentuk Bahan Bakar Minyak dan Gas, tetapi juga terlibat dalam mendorong kemandirian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk nelayan di wilayah Banten," kata Vice President PT CSR & SMEPP PT Pertamina, Agus Mashud, Minggu (16/7).

Orang lain juga bertanya?

Dia menambahkan, untuk tahun 2017 ini Pertamina menyalurkan dana program kemitraan kepada para nelayan yang berasal dari Kecamatan Kronjo, Tangerang Banten yang selama ini menyuplai sebagian besar kebutuhan ikan di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

"Program pemberdayaan bagi nelayan ini dikembangkan bersama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) yang membantu mereka dalam meningkatkan kemampuan teknis dan memperluas jangkauan pemasaran hingga ke hotel, restoran dan konsumen besar di wilayah Ibukota," imbuhnya.

Selain itu, Pertamina juga telah mengembangkan berbagai kegiatan kemitraan di sektor perdagangan, jasa dan industri. Total bantuan kemitraan di wilayah Provinsi Banten hingga Juni 2017, telah mencapai Rp 1.4 miliar.

Adapun untuk program CSR dan Bina Lingkungan yang meliputi Program Warung Balita Sehati, Grogol, Kecamatan Gerem, Konservasi Badak Bercula Satu dan edukasi kepada sekolah, optimalisasi padang penggembalaan Pulau Peucang, bantuan Taman Kota Cilegon, budidaya Lele Biofolk Farm Kecamatan Grogol Cilegon, pengobatan gratis Suku Baduy, donasi sepatu 'Setapak', dan budidaya Hidroponik Tanjung Gerem. Hingga akhir Juni 2017 sudah tersalurkan Rp 1,1 miliar.

Melalui program ini, Pertamina berharap, nelayan miskin di pesisir Banten akan mampu berkembang dan memiliki pendapatan yang lebih besar, karena telah memutus sebagian mata rantai distribusi.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Buat SPBU Khusus untuk Nelayan, Begini Potretnya
Pemerintah Buat SPBU Khusus untuk Nelayan, Begini Potretnya

Solusi Nelayan juga sudah diintegrasikan dengan Program Subsidi Tepat, lebih dari seribu transaksi di SPBUN program Solusi Nelayan sudah tercatat.

Baca Selengkapnya
Kebagian Dana Karbon, Dinas Perikanan Kutai Timur Bagikan Mesin Kapal
Kebagian Dana Karbon, Dinas Perikanan Kutai Timur Bagikan Mesin Kapal

Dinas Perikanan Kabupaten Kutai Timur memberikan bantuan berupa mesin ketinting kepada kelompok nelayan di Kecamatan Teluk Pandan.

Baca Selengkapnya
Pertashop Diminta Jangan Dihilangkan: Gerakkan Ekonomi Desa dan Pelosok Indonesia
Pertashop Diminta Jangan Dihilangkan: Gerakkan Ekonomi Desa dan Pelosok Indonesia

Melalui Pertashop, masyarakat bisa mendapatkan BBM dengan harga standar dengan lokasi yang terjangkau.

Baca Selengkapnya
Begini Cara Bhayangkari Dumai Jaga Kamtibmas dan Sosialisasi Pilkada Damai
Begini Cara Bhayangkari Dumai Jaga Kamtibmas dan Sosialisasi Pilkada Damai

Para ketua organisasi wanita tersebut mendatangi nelayan di Dumai.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pemerintah Pastikan Nelayan Dapat Kuota Solar Bersubsidi 3,4 Juta Kl di 2023
FOTO: Pemerintah Pastikan Nelayan Dapat Kuota Solar Bersubsidi 3,4 Juta Kl di 2023

Selain itu, harga solar subsidi dipastikan sebesar Rp6.500 per liter untuk semua SPBU.

Baca Selengkapnya
Pertamina Kenalkan Upaya Penurunan Emisi Karbon & Tingkatkan Ekonomi Nelayan di COP 28 Dubai
Pertamina Kenalkan Upaya Penurunan Emisi Karbon & Tingkatkan Ekonomi Nelayan di COP 28 Dubai

Pertamina Patra Niaga tercatat telah menyalurkan 115 ribu paket konverter kit untuk nelayan yang tersebar di seluruh penjuru tanah air.

Baca Selengkapnya
Menteri Trenggono Akui Nelayan Indonesia Masih Miskin, Begini Solusinya
Menteri Trenggono Akui Nelayan Indonesia Masih Miskin, Begini Solusinya

Nilai tukar nelayan belum mencapai angka yang signifikan sehingga mereka masih belum sejahtera.

Baca Selengkapnya
BUMN Pertamina Turun Tangan Bantu UMKM Berdaya Saing Global, Ini Dilakukan Perusahaan
BUMN Pertamina Turun Tangan Bantu UMKM Berdaya Saing Global, Ini Dilakukan Perusahaan

Sejak 2023, Pertamina bersinergi dengan BRI untuk menyalurkan bantuan pinjaman modal usaha kepada UMK binaan.

Baca Selengkapnya
Gaya Prabowo Pakai Kaos Berlayar Bareng Susi Pudjiastuti Keliling Pantai Pangandaran
Gaya Prabowo Pakai Kaos Berlayar Bareng Susi Pudjiastuti Keliling Pantai Pangandaran

Susi turut memperkenalkan Prabowo sebagai Capres Gerindra kepada nelayan di Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Nelayan Seluruh Indonesia Bakal Ber-KTA, Ketum HNSI Herman Herry: Agar BBM Bersubsidi Tepat Sasaran
Nelayan Seluruh Indonesia Bakal Ber-KTA, Ketum HNSI Herman Herry: Agar BBM Bersubsidi Tepat Sasaran

Adapun tujuan digitalisasi data keanggotaan agar pemerintah memiliki basis data keanggotaan terkait jumlah nelayan yang ada di seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya
Prabowo Beri Bantuan 10 Kapal untuk Nelayan di Pangandaran
Prabowo Beri Bantuan 10 Kapal untuk Nelayan di Pangandaran

Ini merupakan kali kedua Prabowo membagikan kapal kepada para nelayan di Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Aksi PNM Peduli Serahkan Sumur Bor Untuk Warga Indramayu Dan Tanam Mangrove Rhizophora
Aksi PNM Peduli Serahkan Sumur Bor Untuk Warga Indramayu Dan Tanam Mangrove Rhizophora

Pengeboran sumur dan penanaman pohon mangrove kali ini atas buah kerja sama PNM dengan Kodim 0616 Indramayu.

Baca Selengkapnya