Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Hoaks KPU Sudah Tentukan Pemenang Pilpres 2024

CEK FAKTA: Hoaks KPU Sudah Tentukan Pemenang Pilpres 2024 kotak suara pemilu 2019. ©2019 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Sebuah unggahan beredar di media sosial Facebook, dengan narasi yang menyebut jika Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah mengantongi pemenang untuk Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Unggahan tersebut berupa video yang memperlihatkan memperlihatkan seseorang tengah mengakses data Pemilu 2024 yang diretas oleh Bjorka. Data tersebut terdiri atas keterangan TPS, kelurahan, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, nomor kartu keluarga (KK) pemilih, nomor induk kependudukan (NIK), nama, tempat tinggal, usia, dan jenis kelamin.

Dalam narasinya, disebut KPU sudah mengatur bahwa bakal ada dua calon capres dan cawapres yang maju Pilpres 2024 mendatang. Dan untuk siapa pemenangnya sudah diatur oleh KPU.

"Bocor data*HASIL PEMILU 2024yg sudah dibuat KPUServer KPU dapat dijebol (dihacker). Otomatis hasil Pemilu 2024 nanti sdh bisa diatur siapa Capres Pemenangnya. Karena itu diusahakan hanya 2 Capres yg ikut Pemilu, agar mudah diutak Atik angkanya.Sedangkan KPU dan MK (ketua MK adik ipar JKW) sdh tdk independen lagi. Percuma dong buang2 duit ratusan Triliun hanya utk pemilu 2024 yg sdh diketahui Presidennya.Menurut pengamat dari luar keistimewaan Pemilu 2019 dan 2014 sdh diketahui siapa pemenangnya sebelum pencoblosan," narasi yang diunggah di Facebook pada 27 April 2023.

cek fakta hoaks kpu sudah tentukan pemenang pilpres 2024©Facebook

Penelusuran

Hasil penelusuran, melansir dari Antara, Ketua KPU Hasyim Asy'ari menegaskan bahwa data hasil penghitungan suara Pemilu 2024 belum ada. Sebab, pemungutan suara dan penghitungan suara baru akan digelar pada Rabu, 14 Februari 2024 mendatang.

"Jadi, belum ada hasil suara," kata Hasyim di Jakarta, Kamis (27/4).

Hasyim menegaskan jika ada pihak yang menggambarkan seolah-olah data hasil Pemilu 2024 telah ada, hal tersebut sangat tidak masuk akal.

"Apabila ada pihak yang menggambarkan seolah-olah sudah ada hasil suara. Tidak masuk akal dan mengada-ada," kata Hasyim.

Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa pemungutan suara dan penghitungan suara Pemilu 2024 dilaksanakan dengan cara manual. Setelah pencoblosan dan pemungutan suara dilakukan oleh para pemilih. Penghitungan suara serta rekapitulasi hasil penghitungan suara secara berjenjang dilakukan oleh panitia pemilihan kecamatan (PPK), KPU kabupaten/kota, KPU provinsi, dan KPU RI secara manual berbasis formulir hardcopy.

Ditegaskan pula bahwa penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara pada pemilu akan dilaksanakan secara terbuka dan dapat diakses, diawasi, serta dipantau oleh berbagai pihak, di antaranya Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), saksi peserta pemilu, pemantau, jurnalis, dan pemilih.

Kesimpulan

KPU diklaim sudah menetapkan pemenang Pilpres 2024 mendatang tidak benar alias hoaks. KPU sudah menegaskan bahwa data hasil penghitungan suara Pemilu 2024 belum ada. Sebab, pemungutan dan penghitungan suara baru akan digelar pada Rabu, 14 Februari 2024 mendatang.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://www.facebook.com/100089387232904/videos/218810497510816https://www.antaranews.com/berita/3508392/ketua-kpu-ri-tegaskan-data-hasil-pemilu-2024-belum-ada (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Menko Hadi Blak-blakan KPU Umumkan Hasil Pemilu 20 Maret: Jangan Tegang Gitu
VIDEO: Menko Hadi Blak-blakan KPU Umumkan Hasil Pemilu 20 Maret: Jangan Tegang Gitu

Menko Hadi mengungkapkan, bahwa KPU bakal mengumumkan hasil perhitungan suara Pemilu 2024 sesuai jadwal

Baca Selengkapnya
Begini Jadwal dan Tahapan Pilpres 2024 jika Berjalan Dua Putaran
Begini Jadwal dan Tahapan Pilpres 2024 jika Berjalan Dua Putaran

Pemutakhiran data pemilih untuk pilpres putaran kedua pada tanggal 17 Mei sampai dengan 12 Juni 2024.

Baca Selengkapnya
Tahapan Penghitungan Suara Berjenjang Pemilu 2024
Tahapan Penghitungan Suara Berjenjang Pemilu 2024

Rapat pleno penghitungan suara tingkat kabupaten/kota akan dilakukan hingga 5 Maret 2024

Baca Selengkapnya
Jadwal Lengkap Pilpres 2024 hingga Putaran Kedua
Jadwal Lengkap Pilpres 2024 hingga Putaran Kedua

KPU telah mengantisipasi bila Pilpres 2024 2024 berjalan dua putaran

Baca Selengkapnya
Kapan Pemenang Pilpres 2024 Dilantik Jadi Presiden dan Wakil Presiden?
Kapan Pemenang Pilpres 2024 Dilantik Jadi Presiden dan Wakil Presiden?

Merujuk pada Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, Pemilu saat ini berada pada tahapan pemungutan dan penghitungan suara

Baca Selengkapnya
Pilpres Usai, KPU Bersiap Diri untuk Pilkada 2024
Pilpres Usai, KPU Bersiap Diri untuk Pilkada 2024

KPU daerah sudah mulai membuka pendaftaran bagi para calon yang akan berkontestasi.

Baca Selengkapnya
KPU Tetapkan Hasil Pemilu 2024 Kemungkinan Setelah Buka Puasa
KPU Tetapkan Hasil Pemilu 2024 Kemungkinan Setelah Buka Puasa

Dengan adanya agenda rapat pleno dua provinsi terakhir, kemungkinan penetapan Hasil Pemilu 2024 akan dilakukan malam hari.

Baca Selengkapnya
KPU Bantah Ada Hasil Hitung Suara Pemilu di Luar Negeri Sebelum 14 Februari
KPU Bantah Ada Hasil Hitung Suara Pemilu di Luar Negeri Sebelum 14 Februari

Pemungutan suara di luar negeri berjalan lebih dulu namun, penghitungan dibarengi dengan di dalam negeri

Baca Selengkapnya
Tahapan Pemilu 2024 dari Penyusunan Peraturan hingga Pengucapan Sumpah
Tahapan Pemilu 2024 dari Penyusunan Peraturan hingga Pengucapan Sumpah

Tahapan pemilu menjadi inti dari proses demokrasi ini, yang secara menyeluruh melibatkan serangkaian langkah yang kompleks dan terstruktur.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Sibuknya KPU Rampungkan Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 untuk 4 Provinsi Terakhir
FOTO: Mengintip Sibuknya KPU Rampungkan Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 untuk 4 Provinsi Terakhir

Setelah merampungkan rekapitulasi suara di 4 provinsi terakhir ini, KPU akan menetapkan pemenang Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Cek Hasil Quick Count Pilpres 2024 di 6 Lembaga Ini
Cek Hasil Quick Count Pilpres 2024 di 6 Lembaga Ini

Pengumuman hitung cepat atau quick count hanya boleh diumumkan setelah pemungutan suara dalam negeri (WIB) telah selesai

Baca Selengkapnya
Pembelaan KPU Tepis Kabar Proses Penghitungan Suara Nasional dan Luar Negeri Hasil Setingan
Pembelaan KPU Tepis Kabar Proses Penghitungan Suara Nasional dan Luar Negeri Hasil Setingan

Diketahui, KPU RI telah menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional

Baca Selengkapnya