Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Tidak Benar Presiden Jokowi Umumkan Indonesia Bebas Masker

CEK FAKTA: Tidak Benar Presiden Jokowi Umumkan Indonesia Bebas Masker Presiden Jokowi bagikan sembako dan vitamin di Sunter. ©BPMI

Merdeka.com - Beredar tangkapan layar Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan Indonesia akan bebas masker. Informasi tersebut mencatut media tv nasional.

Dalam tangkapan layar tersebut terdapat keterangan:

"Breaking News: Presiden umumkan bebas masker & kegiatan masyarakat kembali normal mulai 32 juli 2021."

hoaks jokowi umumkan indonesia bebas maskerIstimewa

Penelusuran

Hasil penelusuran, klaim Presiden Jokowi mengumumkan Indonesia akan bebas masker adalah tidak benar. Faktanya, informasi tersebut hasil suntingan.

Video asli berita tersebut diunggah di kanal youtube kompas TV. Video berjudul "Pernyataan Lengkap Presiden Jokowi Soal UU KPK, RKUHP dan Demo Anarkis" yang diunggah pada 26 September 2019 lalu.

Video tersebut diberi keterangan Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan sejumlah tokoh bangsa di Istana Merdeka, kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (26/9/2019).

Tokoh-tokoh yang hadir menemui Presiden Jokowi terdiri dari cendekiawan, sastrawan, ahli hukum, akademisi, kalangan pengusaha.

Sebagai informasi, dilansir dari merdeka.com Presiden Jokowi dalam akun Instagram pribadinya mengunggah seruan bermasker kepada seluruh masyrakat Indonesia. Menurut Jokowi, masker saat ini adalah sebuah kewajiban.

“Saat ini semua wajib pakai masker," tegas dia.

Jokowi menambahkan, kewajiban bermasker adalah salah satu cara menghadapi pandemi Covid-19 yang masih belum terkendali.

"Kita pasti bisa menghadapi pandemi ini, Indonesia pasti bisa," optimis Jokowi.

Selain masker, Jokowi juga mengajak seluruh masyarakat agak mau divaksin. Jokowi pun mengajak kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk segera dapatkan vaksinasi seraya tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Hanya dengan itulah, kita bersama-sama dapat mengakhiri pandemi ini," Jokowi menandasi.

Kesimpulan

Informasi Presiden Jokowi umumkan Indonesia bebas masker adalah tidak benar alias hoaks. Faktanya, Presiden Jokowi terus mengajak masyarakat Indonesia tetap pakai masker karena itu salah satu cara menghadapi pandemi Covid-19 yang masih belum terkendali.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://www.youtube.com/watch?v=j6yKkObQrzohttps://www.merdeka.com/peristiwa/jokowi-masker-dan-vaksin-cara-indonesia-lewati-krisis-pandemi-covid-19.html (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Penumpang KRL Akhirnya Bisa 'Bernapas'
Penumpang KRL Akhirnya Bisa 'Bernapas'

Pemerintah resmi mencabut aturan menggunakan masker

Baca Selengkapnya
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi

Berbagai fasilitas umum telah mengeluarkan imbauan untuk memakai masker.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Imbauan Pakai Masker Akibat Muncul Virus Amoeba
CEK FAKTA: Hoaks Imbauan Pakai Masker Akibat Muncul Virus Amoeba

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.

Baca Selengkapnya
Viral Kemenkes Wajibkan Masyarakat Pakai Masker Mulai 15 Desember, Cek Faktanya
Viral Kemenkes Wajibkan Masyarakat Pakai Masker Mulai 15 Desember, Cek Faktanya

Beredar Surat Edaran (SE) Kementerian Kesehatan mewajibkan masyarakat pakai masker, benarkah?

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Penumpang MRT dan TransJakarta Tetap Pakai Masker
Ini Alasan Penumpang MRT dan TransJakarta Tetap Pakai Masker

Penggunaan masker di angkutan umum DKI Jakarta kini mulai ditiadakan. Namun jika tengah dalam kondisi kesehatan menurun, maka disarankan tetap tetap menggunakan masker.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Jokowi Kembali Pakai Masker di Tengah Buruknya Polusi Udara Jakarta
FOTO: Momen Jokowi Kembali Pakai Masker di Tengah Buruknya Polusi Udara Jakarta

Presiden Jokowi tampil berbeda ketika meninjau kesiapan penyelenggaraan KTT ASEAN di JCC Senayan, pada Jumat (1/9) kemarin. Dia terlihat kembali memakai masker.

Baca Selengkapnya
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia

Masyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penemuan Kasus Mycoplasma Pneumonia dan Covid-19 Meningkat, Kemenkes Imbau Masyarakat Agar Kembali Menggunakan Masker
FOTO: Penemuan Kasus Mycoplasma Pneumonia dan Covid-19 Meningkat, Kemenkes Imbau Masyarakat Agar Kembali Menggunakan Masker

Dinas kesehatan DKI Jakarta mengungkapkan kasus Covid-19 naik 40 persen dalam sepekan. Sementara kasus mycoplasma pneumonia enam orang.

Baca Selengkapnya