Partai Golkar memutuskan Lodewijk F Paulus menduduki jabatan wakil ketua DPR. Sekjen Golkar itu menggantikan Azis Syamsuddin yang dijerat kasus suap perkara di Lampung Tengah.
Dalam LHKPN per 14 Juni 2019, harta kekayaan mantan Danjen Kopassus ini tercatat mencapai Rp12,4 miliar. Lodewijk tercatat memiliki lima tanah dan bangunan senilai Rp7.759.000.000. Kemudian delapan kendaraan senilai Rp1.970.000.000. Untuk harta bergerak lainnya senilai Rp2.225.950.000. Sementara kas dan setara kas dimiliki Lodewijk senilai Rp445.475.482 dan tidak memiliki utang. Jadi total harta kekayaan yang dilaporkan Lodewijk pada 2019, sebesar Rp12.400.425.485.