Awas, Orang Tua Tak Pede dengan Fisik Sendiri, Anak bisa Ikutan Minder!
Merdeka.com - Mayoritas perempuan merasakan tekanan untuk menjadi cantik dan ini membuat wanita sering merasa tak puas dengan tubuh mereka. Terutama ibu rumah tangga yang sudah memasuki usia di atas 30-an. Perubahan fisik pasca melahirkan membuat mereka tanpa sadar sering mengeluh 'gemuk' atau 'tua'. Mungkin Anda juga termasuk yang sering melakukannya. Tetapi hati-hati, ya, ladies. Tetapi jangan sampai keluhan Anda ini didengar anak. Sebab itu bisa mempengaruhi cara pandang anak terhadap tubuh mereka sendiri.
Penelitian yang dilakukan oleh Dove menunjukkan sepertiga dari gadis-gadis muda meniru citra tubuh negatif ibu mereka. Lebih dari 69 persen ibu rumah tangga menyatakan anak mereka terbiasa menyaksikan mereka mengeluhkan fisik dan 34 persen mengakui bahwa anak mereka telah menirukan perilaku negatif ibu mereka dalam memandang tubuh sendiri.
Dilaporkan Daily Mail, dalam kampanye barunya Dove telah menciptakan sebuah film untuk menginspirasi dan mengajak perempuan untuk berpandangan positif terhadap tubuh mereka dan mewariskan pemikiran itu kepada orang-orang yang mereka sayangi.
-
Bagaimana orang tua bisa membantu anak merasa lebih percaya diri? Dengan membiarkan anak memiliki kebebasan dalam hal-hal kecil, mereka akan belajar untuk bertanggung jawab dan lebih percaya pada penilaian yang mereka buat sendiri.
-
Apa saja tips mengatasi rasa minder anak? Menemukan kelebihan pada anak sangat penting, terutama ketika mereka merasa kurang percaya diri. Jika anak merasa tidak memiliki kelebihan, orangtua perlu membantu mereka untuk mengidentifikasi potensi yang ada. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengajak anak mencoba aktivitas baru, seperti mengikuti les musik atau bergabung dengan klub olahraga.
-
Bagaimana caranya meningkatkan kepercayaan diri anak? Untuk membantu anak membangun kepercayaan diri, orangtua sebaiknya memberikan penghargaan yang tulus atas usaha yang mereka lakukan. Selain itu, penting untuk tidak membandingkan anak dengan teman-temannya, karena setiap anak memiliki keunikan dan kemampuan masing-masing.
-
Gimana caranya orangtua ningkatin kepercayaan diri anak? Kepercayaan diri anak dapat ditingkatkan oleh orangtua melalui berbagai cara. Salah satunya adalah dengan memberikan dukungan tanpa syarat, yang memberikan rasa aman bagi anak. Selain itu, memberikan pujian yang sesuai juga penting untuk membangun rasa percaya diri mereka. Mendorong kemandirian anak dan menjadi teladan yang baik juga merupakan langkah yang efektif.
-
Bagaimana anak yang kurang kasih sayang bisa mengatasi rasa rendah diri? Seperti pohon yang tumbuh kuat dan tinggi hanya jika mendapat cukup air dan cahaya matahari, harga diri seseorang pun berkembang seiring dengan penerimaan dan kasih sayang yang mereka terima. Tanpa keduanya, tumbuhlah rasa rendah diri yang bukan semata-mata kesalahan pribadi, tetapi sebagai respons alami terhadap kelangkaan kasih sayang. Mengakui hal ini adalah langkah pertama untuk sembuh.
-
Gimana cara orang tua agar anak gak jadi manja? Oleh karena itu, orangtua perlu mengajarkan anak untuk menghargai apa yang dimilikinya, serta mengenalkan anak pada konsep berbagi, bersyukur, dan menabung.
Film tersebut berfokus pada para ibu rumah tangga yang diminta untuk membahas bagian tubuh yang membuat mereka tidak puas. Anak-anak mereka pun diminta untuk membuat daftar jawaban dari pertanyaan yang sama. Ternyata hasilnya hampir semua anak memiliki ketidakpuasan terhadap anggota tubuh yang sama dengan ibu mereka.
Hal ini menunjukkan bahwa anak-anak cenderung menjadikan orang tua sebagai panutan dalam aspek kecantikan dan penampilan. Perilaku orang tua dalam hal tersebut berpengaruh besar bagi pembentukan persepsi anak terhadap penampilannya sendiri. Jadi jangan heran kalau anak Anda berpikir dirinya tak cantik karena Anda terlalu sering mengeluhkan kecantikan Anda yang memudar di hadapannya. (mdk/tsr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menyindir anak terkait hal yang mereka lakukan bisa menimbulkan dampak buruk dalam pola pengasuhan yang dilakukan.
Baca SelengkapnyaPerilaku orangtua yang kasar dan sering membandingkan anak dengan orang lain dapat menghancurkan kepercayaan diri si anak.
Baca SelengkapnyaAnak kurang kasih sayang mendapatkan banyak masalah kesehatan mental.
Baca SelengkapnyaBentakan terhadap anak dapat menyebabkan beberapa dampak negatif. Oleh karena itu, penting untuk menerapkan metode pengasuhan yang positif.
Baca SelengkapnyaKemen PPPA pada 2021 menunjukkan bahwa empat dari 100 anak usia dini pernah mendapatkan pengasuhan tidak layak.
Baca Selengkapnya