Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hujan tak kunjung berhenti, perumahan elite di Pulomas kebanjiran

Hujan tak kunjung berhenti, perumahan elite di Pulomas kebanjiran Perumahan di Pulomas kebanjiran. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Hujan belum juga berhenti mengguyur Jakarta. Perumahan elite di kawasan Pulomas, Jakarta Timur ikut terendam banjir.

Ketinggian air mencapai 1 meter. Genangan air berasal dari luapan kali di sepanjang kompleks yang meluber ke jalan.

Anto, salah satu warga Pulomas mengatakan, air mulai masuk ke rumah sekitar pukul 11.00 WIB pagi tadi. Akses jalan menuju keluar kompleks pun terputus lantaran tak bisa dilalui.

"Dari pagi mulai naik airnya. Sekarang kira-kira hampir satu meter. Kalau hujan gak berhenti-berhenti memang di sini banjir," katanya saat berbincang dengan merdeka.com, Senin(9/2).

Anto melanjutkan, aktivitas warga Pulomas terganggu karena banjir. Para penghuni rumah lebih memilih mengamankan barang-barangnya dibandingkan pergi ke kantor.

"Mau enggak mau izin sama kantor, bilang rumah kebanjiran. Meski belum masuk ke rumah, kita jaga-jaga aja. Soalnya pernah banjir sampe masuk ke rumah," ucapnya.

Pantauan merdeka.com di lokasi, ketinggian air di Jalan Pulomas Barat hampir mencapai pinggang orang dewasa. Mobil-mobil mewah milik warga pun mulai dipindahkan ke lokasi yang tidak digenangi air untuk menghindari kerusakan.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Kondisi Ketinggian Banjir di Pejaten Mencapai Satu Meter, Warga Beraktivitas Naik Perahu
FOTO: Kondisi Ketinggian Banjir di Pejaten Mencapai Satu Meter, Warga Beraktivitas Naik Perahu

Banjir satu meter di kawasan Pejaten membuat warga beraktivitas menggunakan perahu.

Baca Selengkapnya
Warga Depok Panik saat Sahur, Air Kiriman dari Bogor Masuk Rumah hingga Setinggi 1 Meter
Warga Depok Panik saat Sahur, Air Kiriman dari Bogor Masuk Rumah hingga Setinggi 1 Meter

Warga tidak menyangka banjir akan separah ini karena sebelumnya tidak ada seperti ini

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Banjir 2 Meter Akibat Luapan Ciliwung di Kebon Pala Mulai Surut
FOTO: Penampakan Banjir 2 Meter Akibat Luapan Ciliwung di Kebon Pala Mulai Surut

Banjir akibat meluapnya Sungai Ciliwung itu sempat mencapai ketinggian sekitar 2 meter. Sejumlah warga terlihat sibuk menguras banjir yang memasuki rumahnya.

Baca Selengkapnya
Seribu Lebih Rumah Terendam Banjir Usai Hujan Sepekan, Jambi Siaga Tiga
Seribu Lebih Rumah Terendam Banjir Usai Hujan Sepekan, Jambi Siaga Tiga

Akibat banjir, masyarakat beraktivitas menggunakan paruh karena akses jalan tidak bisa dilalui.

Baca Selengkapnya
Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah
Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur Bandung pada Kamis (11/1) lalu.

Baca Selengkapnya
FOTO: Banjir Luapan Kali Ciliwung Rendam Permukiman di Kebon Pala, Tingginya Capai 75 Cm
FOTO: Banjir Luapan Kali Ciliwung Rendam Permukiman di Kebon Pala, Tingginya Capai 75 Cm

Banjir ini terjadi akibat luapan Kali Ciliwung seiring tingginya intensitas hujan di wilayah Depok dan Bogor, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Menengok 'Kota Mati' di Depok, Berbulan-bulan Terisolir Dibuat Banjir
Menengok 'Kota Mati' di Depok, Berbulan-bulan Terisolir Dibuat Banjir

Banjir berasal dari luapan air Kali Pesanggarahan. Ini disebabkan tumpukan sampah di TPA Cipayung yang longsor ke kali.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Mobil Mewah Mogok Saat Terjang Banjir Rob di Jakarta
FOTO: Penampakan Mobil Mewah Mogok Saat Terjang Banjir Rob di Jakarta

Berdasarkan pantuan di lokasi, banjir rob tersebut mencapai setinggi lutut orang dewasa.

Baca Selengkapnya
FOTO: Banjir Rob Muara Angke, Anak-Anak Pulang Sekolah Dievakuasi Perahu Karet
FOTO: Banjir Rob Muara Angke, Anak-Anak Pulang Sekolah Dievakuasi Perahu Karet

Banjir rob hari ini merupakan banjir yang tertinggi dalam tiga hari terakhir. Ketinggian banjir rob kali ini mencapai satu meter.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pantauan Udara Banjir Rob Kepung Wilayah Pesisir Jakarta
FOTO: Pantauan Udara Banjir Rob Kepung Wilayah Pesisir Jakarta

Banjir rob kali ini dianggap sebagai yang paling parah. Selain menggenangi kawasan penduduk, banjir merendam beberapa ruas jalan protokol di kawasan Pluit.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Banjir Kiriman di Kebon Pala Mulai Surut
FOTO: Kondisi Banjir Kiriman di Kebon Pala Mulai Surut

Permukiman warga di Kebon Pala, Jatinegara, terendam banjir kiriman dari Bogor yang menyebabkan Sungai Ciliwung meluap.

Baca Selengkapnya
FOTO: Nestapa Warga Muara Angke Sudah Empat Hari Dikepung Banjir Rob, Kini Tingginya Capai 1,3 Meter
FOTO: Nestapa Warga Muara Angke Sudah Empat Hari Dikepung Banjir Rob, Kini Tingginya Capai 1,3 Meter

BPBD Jakarta telah mengeluarkan peringatan dini banjir pesisir di wilayah Jakarta sejak 11 Desember. Peringatan dini berlaku hingga 20 Desember 2024.

Baca Selengkapnya