Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Metro Mini mogok beroperasi, anggota DPR salahkan Dishub DKI

Metro Mini mogok beroperasi, anggota DPR salahkan Dishub DKI Terminal Blok M sepi. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Metro Mini melakukan aksi demo dengan tidak beroperasi di kawasan DKI Jakarta dan sekitarnya mulai hari ini. Alasannya, banyak armada Metro Mini yang 'dikandangi' atau tak boleh beroperasi oleh Pemprov DKI Jakarta.

Menanggapi hal ini, anggota Komisi V DPR bidang perhubungan Nizar Zahro meminta Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengedepankan dialog terkait persoalan ini. Namun dia mendukung penuh langkah Pemprov DKI yang tak mengizinkan Metro Mini beroperasi jika menyalahi aturan.

"Namun kalau masih layak sesuai UU No 22/2009 silakan tetap dioperasikan. Intinya harus ada keputusan bijaksana walaupun Pemprov DKI ingin meminjam bus dari kementerian perhubungan saya pikir pemilik bus Metro Mini juga diajak musyawarah agar juga tidak kehilangan pekerjaannya," kata Nizar dalam keterangan tertulisnya, Senin (21/12).

Politikus Partai Gerindra ini menilai, permasalahan transportasi karena tidak konsistennya petugas uji KIR Pemprov DKI di bawah kendali Dinas Perhubungan.

Nizar menduga, selalu ada upaya meloloskan Metro Mini yang tidak layak seperti speedometer yang tidak ada, rem yang tidak layak, lampu sein, dan lain-lain.

"Banyak bus Metro Mini bobrok masih berkeliaran di jalan-jalan ibu kota dinilai akibat kelalaian aparat Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, terutama yang bertugas di bagian pengujian kelaikan jalan atau uji KIR," tuturnya.

Dia pun menduga banyak petugas pengujian KIR dari Dishubtrans yang meloloskan bus-bus bobrok agar bisa tetap mendapatkan izin untuk beroperasi. Sebab Dishub yang mengatur uji kir.

"Harusnya kalau memang tidak lulus uji KIR, jangan dikasih izin jalan, karena akibat inilah dan target setoran yang mengakibatkan banyak kecelakaan yang menimbulkan korban," ujarnya.

Nizar menegaskan bahwa melemahnya proses pengawasan menjadi masalah utama dalam upaya perbaikan layanan transportasi umum di Jakarta. Ia melihat hal inilah yang membuat pengusaha angkutan umum enggan untuk meremajakan angkutannya.

"Padahal kalau pengawasannya ketat, bus yang sudah tidak lulus uji kir tidak dikasih izin untuk jalan, tentu pengusahanya akan berusaha untuk meremajakan armadanya," ungkapnya.

Banyaknya bus bobrok yang berkeliaran di Ibu Kota menjadi masalah lama yang sudah berulang kali diperbincangkan. Menurutnya masalah ini kembali mengemuka setelah beberapa waktu terakhir terjadi sejumlah kecelakaan maut yang melibatkan bus bobrok milik Metro Mini.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
JakLingko Demo di Balai Kota, Heru Budi Minta Dishub Evaluasi Terkait Itungan Rupiah Per Kilometer Diterima Sopir
JakLingko Demo di Balai Kota, Heru Budi Minta Dishub Evaluasi Terkait Itungan Rupiah Per Kilometer Diterima Sopir

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan sudah mengomunikasikan tiga hal bersama manajemen TransJakarta dan perwakilan demonstran.

Baca Selengkapnya
Lakukan Inspeksi Dadakan, Menhub Temukan Bus Pariwisata Tidak Laik Jalan Masih Beroperasi
Lakukan Inspeksi Dadakan, Menhub Temukan Bus Pariwisata Tidak Laik Jalan Masih Beroperasi

Bus tersebut tidak memiliki kelengkapan surat-surat seperti uji KIR, STNK.

Baca Selengkapnya
Menhub Temukan Bus Pariwisata Tak Laik Jalan, Tak Ada Uji KIR dan STNK
Menhub Temukan Bus Pariwisata Tak Laik Jalan, Tak Ada Uji KIR dan STNK

Dengan hal ini, lanjut Raden, kecelakaan yang melibatkan bus pariwisata diharapkan dapat ditekan.

Baca Selengkapnya
Buntut Viral Video Petugas Terbawa di Kap Mobil, Dishub Bakal Dipanggil DPRD
Buntut Viral Video Petugas Terbawa di Kap Mobil, Dishub Bakal Dipanggil DPRD

Buntut Viral Video Petugas Terbawa di Kap Mobil, Dishub Bakal Dipanggil DPRD

Baca Selengkapnya
Nabilah DPRD Jakarta Sentil Dinas SDA: Proyek Gorong-Gorong Memperbaiki atau Merusak?
Nabilah DPRD Jakarta Sentil Dinas SDA: Proyek Gorong-Gorong Memperbaiki atau Merusak?

Kritik ini muncul setelah Nabilah menerima banyak keluhan warga di daerah pemilihannya di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Tak Sabaran, Mobil Mewah Berpelat DPR RI Terus Menerus Bunyikan Strobo buat 'Usir' Truk di Depannya
Tak Sabaran, Mobil Mewah Berpelat DPR RI Terus Menerus Bunyikan Strobo buat 'Usir' Truk di Depannya

Mobil mewah berpelat DPR RI mendadak viral usai bunyikan strobo sampai dianggap arogan. Simak ulasannya.

Baca Selengkapnya
Juru Parkir Liar di Mini Market Ditertibkan, Pemprov DKI Tawarkan Pekerjaan Ini sebagai Pengganti
Juru Parkir Liar di Mini Market Ditertibkan, Pemprov DKI Tawarkan Pekerjaan Ini sebagai Pengganti

Juru Parkir Liar di Mini Market Ditertibkan, Pemprov DKI Tawarkan Pekerjaan Ini sebagai Pengganti

Baca Selengkapnya
Polemik Tukang Parkir Minimarket, Gratis atau Berbayar?
Polemik Tukang Parkir Minimarket, Gratis atau Berbayar?

Keberadaan tukang parkir minimarket kini tengah menuai polemik

Baca Selengkapnya
Heru Budi Mulai Tertibkan Juru Parkir Liar di Minimarket
Heru Budi Mulai Tertibkan Juru Parkir Liar di Minimarket

Kebijakan ini diambil menyusul banyaknya keluhan masyarakat terhadap maraknya parkir liar selama ini.

Baca Selengkapnya
MKD Temukan Mercy Pakai Pelat Palsu DPR, Ini Ciri-cirinya
MKD Temukan Mercy Pakai Pelat Palsu DPR, Ini Ciri-cirinya

Mobil Mercy gunakan pelat palsu DPR itu telah dilaporkan ke MKD

Baca Selengkapnya
KNKT Ungkap Bentuk Bus Putera Fajar Pembawa SMK Lingga Kencana Kecelakaan di Subang Diubah Tidak Sesuai Surat
KNKT Ungkap Bentuk Bus Putera Fajar Pembawa SMK Lingga Kencana Kecelakaan di Subang Diubah Tidak Sesuai Surat

KNKT masih menyelidiki apakah perubahan pada bus tersebut dapat mengurangi kekuatan dan fungsi rem atau tidak.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi & Kapolri Sigit Segera Merapat ke TKP Kecelakaan Maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek
Menhub Budi & Kapolri Sigit Segera Merapat ke TKP Kecelakaan Maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek

Peristiwa maut itu terjadi saat sistem contra flow atau lawan arah diberlakukan

Baca Selengkapnya