7 Jenis Tanaman Hias Termahal di Indonesia, Lengkap Beserta Harganya
Merdeka.com - Setiap orang selalu mendambakan memiliki halaman rumah yang nyaman dan indah. Tak heran, beragam cara dilakukan banyak orang untuk menghias halaman rumahnya agar tampak cantik dan asri. Salah satu cara yang paling banyak digunakan ialah menanam tanaman hias.
Selain terlihat hijau dan asri, banyaknya tanaman hias di halaman rumah juga berpengaruh terhadap kondisi kejiwaan pemiliknya. Semakin banyak tanaman yang tumbuh, semakin baik pula untuk kesehatan jasmani maupun rohani. Oleh karena itu, meskipun hanya memiliki bentuk rumah sederhana, namun tidak ada salahnya untuk menanam beragam tanaman agar terlihat cantik dan nampak asri.
Tanaman hias kini semakin diminati oleh banyak orang. Terlebih di masa pandemi seperti saat ini, banyak orang yang mencoba membudidayakan tanaman. Hal ini karena tanaman hias menjadi salah satu bisnis rumahan yang menguntungkan.
-
Kenapa tanaman hias cocok di rumah? Tanaman lidah buaya juga bisa melepaskan oksigen di malam hari, sehingga makin cocok ditaruk di dalam rumah, karena dapat membuat aliran udara lebih bersih dari polusi.
-
Kenapa menanam kale di rumah semakin populer? Menanam kale di rumah telah menjadi tren yang semakin populer di kalangan pecinta berkebun dan mereka yang peduli dengan kesehatan.
-
Apa manfaat dari menanam tanaman di rumah? 'Bercocok tanam adalah sesuatu yang kita lihat di setiap satu Wilayah Biru, dengan orang-orang yang sudah berusia sembilan puluhan tetap merawat tanaman dan sayuran,' kata Buettner. Ini memiliki efek tiga kali lipat untuk mendorong Anda untuk menghabiskan lebih banyak waktu di udara segar, aktif (merawat dan menyiram memerlukan membungkuk dan berdiri kembali), dan mengonsumsi lebih banyak makanan yang segar.
-
Kenapa tanaman hias bermanfaat untuk kesehatan? Dalam keseharian kita, kualitas udara di dalam rumah seringkali luput dari perhatian. Padahal, udara yang bersih dan segar memiliki peran yang sangat penting bagi kesejahteraan dan kesehatan kita. Berbagai polusi udara yang berasal dari luar maupun dalam ruangan dapat berdampak buruk terhadap tubuh dan pikiran kita.
-
Mengapa Kemenkop UKM mendorong ekspor bonsai? Teten mengatakan Indonesia memiliki SDA yang tak diragukan lagi, bahan baku yang tersedia di dalam negeri yang tak ada tandingannya. Begitu juga dengan masyarakat Indonesia yang memiliki jiwa seni yang luar biasa. Sehingga jika dikolaborasikan seni dengan SDA seperti tanaman bonsai ini, bisa menjadi kekuatan ekonomi kreatif yang besar.
-
Dimana tanaman hias dapat ditempatkan? Tanaman ini juga bisa bertahan di kondisi cahaya rendah dan tidak membutuhkan banyak air.
Banyak jenis tanaman yang memiliki bentuk dan warna unik memiliki nilai harga jual tinggi. Hal inilah yang menjadikan tanaman banyak diminati oleh banyak orang. Berikut jenis tanaman hias termahal di Indonesia yang merdeka.com lansir dari Liputan6.com.
Janda Bolong
©Shopee.co.id/jaellani12
Jenis tanaman hias yang saat ini sedang diburu banyak orang adalah Monstera atau Janda Bolong. Jenis tanaman yang populer di masa Pandemi ini memiliki bentuk dan warna daun yang unik. Salah satu ciri khas dari tanaman Janda Bolong yaitu daunnya terdapat lubang-lubang dengan warna hijau yang pekat dan mengkilap.
Selain itu, Janda Bolong tergolong tanaman hias yang mudah dirawat. Untuk bisa tampil cantik, tanaman ini memerlukan cahaya matahari yang cukup. Karena Janda Bolong terlihat unik dan mewah, harga tanaman hias ini bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah.
Tanaman Hias Bonsai
Jenis tanaman hias termahal di Indonesia berikutnya, yaitu bonsai. Tanaman atau pohon yang dikerdilkan di dalam pot dangkal untuk menciptakan miniatur dari pohon besar yang tinggal di alam bebas. Sejak dahulu, tanaman hias ini memiliki nilai jual yang sangat tinggi, yakni berkisar Rp4 juta–Rp50 juta.
Bunga Juliet Rose
Juliet Ros adalah jenis bunga yang memiliki bentuk yang unik dan indah. Tanaman hias satu ini menjadi paling mahal di dunia. Untuk harga pertangkainya mencapai Rp57 miliar. Konon, butuh waktu sekitar 15 tahun untuk menumbuhkan bunga ini.
Selain memiliki bentuk yang indah, bunga ini juga memiliki aroma yang begitu harum. Tak heran jika bunga Juliet Rose menjadi salah satu bunga termahal di dunia.
Sri Rejeki
©Crocus
Tanaman hias termahal di Indonesia berikutnya, yaitu Red Aglaonema atau yang lebih dikenal dengan nama Sri Rejeki. Jenis tanaman ini sangat cocok dijadikan hiasan rumah, karena memiliki bentuk dan warna daun yang unik.
Selain itu, tanaman hias ini juga bisa memberikan suplai oksigen dan udara bersih, sehingga mampu mengurangi stres bagi pemiliknya.
Sri Rejeki juga menjadi salah satu tanaman yang memiliki beragam variasi daun, warna, dan motif. Tak heran jika jenis tanaman ini memiliki harga yang cukup mahal, yakni Rp1,5 juta.
Anthurium
Jenis tanaman hias termahal di Indonesia lainnya, yaitu Anthurium. Salah satu jenis Anthurium yang cukup mahal ialah Cobra Varigata, yakni mencapai Rp5 juta. Sedangkan, untuk ukuran dewasa, harganya semakin tinggi, bisa mencapai Rp15 juta.
Anggrek Hitam
Salah satu tanaman hias termahal di Indonesia adalah anggrek hitam. Jenis tanaman yang memiliki lidah (labellum) berwarna hitam ini biasanya mekar pada Maret hingga Juni. Anggrek hitam termasuk ke dalam golongan simpodial dengan bentuk bulb membengkak pada bagian bawahnya.
Secara karakteristik, tanaman yang memiliki bau semerbak ini memiliki kelopak berwarna hitam legam dengan putih merah muda dan cerah. Melansir dari Liputan6.com, anggrek hitam menjadi salah satu tanaman langka di Indonesia, tak heran jika harganya bisa mencapai Rp100 juta.
Monstera Deliciosa Variegata
Daunnya punya bentuk yang cantik banget. Lebar, berlubang, dengan komposisi warna unik yaitu hijau-putih atau hijau kekuningan. Harganya juga bikin nganga, ada yang dijual mulai ratusan ribu hingga Rp 95 juta. Apakah Anda tertarik ingin membelinya?
(mdk/jen)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
"Satu kilo benih saja bisa dijual hingga ratusan ribu rupiah,"
Baca SelengkapnyaMulai dari urban farming hingga konsep kebun vertikal, peluang di dunia pertanian perkotaan terus berkembang.
Baca SelengkapnyaHoya merupakan tumbuhan merambat atau melilit batang pohon yang ditumpangi, umumnya mereka tumbuh 1-18 meter.
Baca SelengkapnyaBila sebelumnya paling banyak menghasilkan Rp1,5 juta, dia mengaku kali ini ada puluhan ikan peliharaannya itu diborong pembeli.
Baca SelengkapnyaSejak mengerti peluang bisnisnya, pemuda ini membudidayakan tanaman simbar.
Baca SelengkapnyaBudidaya ikan hias bisa menjadi sumber penghasilan yang menggiurkan.
Baca SelengkapnyaPenuh denga tanaman hias, rumah Soimah di Yogyakarta terlihat begitu asri dan sangat adem
Baca SelengkapnyaJakarta sempat menempati urutan pertama kota dengan kualitas udara terburuk di dunia versi data dari situs IQAir.
Baca SelengkapnyaAyam-ayam ini ternyata memiliki peminat dari berbagai daerah sehingga laku dijual.
Baca SelengkapnyaKarena tidak ada penjualan, semangat Vita untuk berjualan kaktus kembali menurun.
Baca SelengkapnyaIa mengunggah informasi burung murai dagangannya melalui Facebook, YouTube, hingga Instagram
Baca SelengkapnyaIkan mas asli Kabupaten Pandeglang, Banten ini unik, bisa jadi hiasan atau untuk dikonsumsi.
Baca Selengkapnya