Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

12 Wilayah Masih Memiliki Kasus Aktif Covid-19 di Atas 1.000 Kasus

12 Wilayah Masih Memiliki Kasus Aktif Covid-19 di Atas 1.000 Kasus swab tes pegawai kecamatan. ©2020 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Penambahan kasus positif Covid-19 masih berkutat di angka 3.000 kasus. Kamis (29/10), bertambah 3.565 kasus baru, sehingga akumulasi kasus di Indonesia sebanyak 404.048 kasus.

Dari penambahan jumlah kasus, Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan Covid-19, Profesor Wiku Adisasmito menyebut ada 12 kabupaten/kota yang memiliki 1.000 kasus aktif. Kasus aktif merupakan pasien masih terkonfirmasi positif Covid-19.

"12 kabupaten/kota masih memiliki lebih dari 1000 kasus aktif," ujar Wiku yang dikutip melalui siaran channel BNPB, Kamis (29/10).

Orang lain juga bertanya?

1. Padang Sumatera Barat 3.306 kasus2. Jakarta Timur 2.663 kasus3. Jayapura 2.202 kasus4. Jakarta Selatan 2.047 kasus5. Jakarta Barat 1.951 kasus6. Pekanbaru Riau 1.885 kasus7. Kota Bekasi 1.731 kasus8. Depok 1.595 kasus9. Kabupaten Bekasi, 1.287 kasus10. Jakarta Utara 1.277 kasus11. Bogor 1.275 kasus12. Jakarta Pusat 1.024 kasus

Wiku menuturkan, dari kedua belas kabupaten/kota tersebut setiap pekannya berada di peringkat berbeda-beda. Namun, ia mengingatkan pemimpin 12 kabupaten/kota bisa menindaklanjuti data tersebut, untuk menekan angka kasus aktif.

"Pekan ini Padang, kami mohon kerjasamanya," tutur Wiku.

Berdasarkan data terbaru penambahan kasus positif Covid-19 di Indonesia pada Sabtu (24/10). Tercatat ada 4.070 kasus yang terkonfirmasi positif, sehingga akumulasi kasus positif di Indonesia sebanyak 385.980 kasus.

Temuan kasus baru berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap 39.922 spesimen. Secara kumulatif, total spesimen yang sudah diperiksa sebanyak 4.293.347 spesimen.

Pemeriksaan spesimen menggunakan dua metode, real time polymerase chain reaction (RT-PCR) dan tes cepat molekuler. Untuk tes PCR hari ini dilaporkan sebanyak 31.465 orang. Sehingga kumulatif warga negara Indonesia yang dilakukan tes PCR sebanyak 2.711.239 orang

Selain itu, kasus kematian yang disebabkan virus Sars Cov-2 itu juga bertambah 128 orang. Sehingga, total kasus kematian dari kasus Covid-19 menjadi 13.205 jiwa.

Sementara kasus sembuh dari Covid-19 bertambah 4.119 pasien sehingga total 309.219 orang telah dinyatakan sehat.

Kemenkes juga melaporkan hingga hari ini masih ada 166.380 orang suspek Covid-19 dan saat ini masih menjalani isolasi.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih

Kemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.

Baca Selengkapnya
Ada Faktor Pancaroba, Ini 3 Penyebab Kenaikan Kasus Covid-19 di Jakarta
Ada Faktor Pancaroba, Ini 3 Penyebab Kenaikan Kasus Covid-19 di Jakarta

Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta mengungkapkan tiga penyebab kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat

mengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi

Berbagai fasilitas umum telah mengeluarkan imbauan untuk memakai masker.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Melonjak di Jepang, Pemerintah Diminta Keluarkan Aturan Larangan Berlibur
Kasus Covid-19 Melonjak di Jepang, Pemerintah Diminta Keluarkan Aturan Larangan Berlibur

Kepala sebuah klinik di Tokyo, Ando Sakuro mengatakan bahwa sepuluh orang telah teruji positif setiap hari sejak akhir Juni.

Baca Selengkapnya
43 Kasus Covid-19 Ditemukan di Bali, Warga Diimbau Terapkan Prokes
43 Kasus Covid-19 Ditemukan di Bali, Warga Diimbau Terapkan Prokes

Temuan kasus Covid-19 kembali memantik kekhawatiran. Di Bali, ditemukan 43 kasus sejak awal Desember 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19

Dua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.

Baca Selengkapnya