Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Kali gempa saat penghitungan suara di Bangli, petugas panik

3 Kali gempa saat penghitungan suara di Bangli, petugas panik Ilustrasi Gempa Bumi. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Saat petugas di ‎Kabupaten Bangli, Bali, sedang melakukan perhitungan suara, mendadak dibuat panik gara-gara guncangan gempa sebanyak tiga kali.

Meski guncangan gempa berkekuatan kecil, namun getarannya terasa sampai Kabupaten Singaraja dan Karangasem.

"Sewaktu gempa kita biasa saja pak, tetapi ada susulan lagi kita cari jalan aman keluar gedung. Ya saat perhitungan suara," ungkap Gusti Ngurah salah seorang petugas TPS di Bangli, Rabu (9/12).

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar, I Wayan Suardana ‎menyebutkan ada dua kemungkinan gempa yang terjadi sekitar pukul 13.46 Wita tadi, Rabu (9/12). Katanya, dari data yang diterima terjadi patahan lempengan tanah di daratan sebelah barat laut Bangli.

Terangnya, Gempa pertama berkekuatan 3,9 SR. Pusat gempa berada di 8.20 LS, 115.21 BT, 15 kilometer barat laut Bangli, dengan kedalaman 15 kilometer terjadi dini hari tadi pukul 01.30 Wita.

Gempa kedua dengan kekuatan 3,4 SR terjadi pada pukul 13.12 WITA. Pusat gempa berada di 8.19 LS, 115.23 BT atau di 14 kilometer barat laut Bangli dengan kedalaman 10 kilometer.

Gempa ketiga dengan kekuatan 3,6 SR terjadi tujuh menit kemudian yakni pada pukul 13.19 WITA. Pusat gempanya berada di 8.20 LS, 115.22 BT atau di 14 kilometer Barat Laut Bangli dengan kedalaman 10 kilometer.

"Itu terjadi karena patahan. Tapi itu sifatnya lokal. Tetapi gempa justru dirasakan besar itu berada di utara dan selatan Bali. Memang kecil tetapi karena terjadi di daratan, terasa besar dirasakan," kata Suardana.

Menurut dia, di bawah kulit bumi di Kabupaten Bangli terdapat tebing yang tengah mengalami longsor. "Tidak membahayakan. Tapi kita imbau masyarakat tetap waspada mengantisipasi," ucapnya. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Fakta di Balik Peristiwa Gempa Magnitudo 5,8 yang Mengguncang Jogja dan Sekitarnya, Terasa hingga Kawasan Solo Raya
4 Fakta di Balik Peristiwa Gempa Magnitudo 5,8 yang Mengguncang Jogja dan Sekitarnya, Terasa hingga Kawasan Solo Raya

Getaran gempa cukup kuat membuat warga panik. Mereka berhamburan keluar rumah saat menyadari getaran gempa yang kuat, bahkan beberapa rumah mengalami rusak.

Baca Selengkapnya
Daftar Bagunan Rusak di Bali Terdampak Gempa Darat Berkekuatan Magnitudo 4,8
Daftar Bagunan Rusak di Bali Terdampak Gempa Darat Berkekuatan Magnitudo 4,8

Dampak gempa bumi berdasarkan laporan masyarakat berupa guncangan dirasakan di wilayah Gianyar

Baca Selengkapnya
BMKG: Ada Gempa Susulan di Batang Selang 60 Menit
BMKG: Ada Gempa Susulan di Batang Selang 60 Menit

Gempa susulan itu terjadi usai dilanda gempa 4,6 MG di Kabupaten Batang pukul 15.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Samosir Diguncang Gempa 51 Kali sejak Dini Hari
Samosir Diguncang Gempa 51 Kali sejak Dini Hari

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah I Medan mencatat 51 kali gempa bumi mengguncang Kabupaten Samosir di Sumatera Utara, Minggu (23/6).

Baca Selengkapnya
Dihantui Gempa Susulan, Warga Bawean Takut Tinggal di Rumah
Dihantui Gempa Susulan, Warga Bawean Takut Tinggal di Rumah

Warga lebih memilih tinggal di tenda yang dibangun secara swadaya.

Baca Selengkapnya
Bali Diguncang Gempa M 4,8 di Darat, BMKG: Sesar Aktif jadi Pemicunya
Bali Diguncang Gempa M 4,8 di Darat, BMKG: Sesar Aktif jadi Pemicunya

Getaran gempa cukup kuat dirasakan karena terjadi di darat.

Baca Selengkapnya
Sempat Diguncang 3 Kali, Ini Rentetan Fakta Gempa di Kabupaten Sumedang saat Malam Tahun Baru
Sempat Diguncang 3 Kali, Ini Rentetan Fakta Gempa di Kabupaten Sumedang saat Malam Tahun Baru

Malam tahun baru terjadi bencana alam gempa bumi yang melanda Kabupaten Sumedang.

Baca Selengkapnya
Kesaksian Warga Yogyakarta saat Diguncang Gempa Akibat Aktivitas Megathrust
Kesaksian Warga Yogyakarta saat Diguncang Gempa Akibat Aktivitas Megathrust

Warga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berhamburan ke luar rumah karena merasakan gempa berkekuatan 5,8 magnitudo.

Baca Selengkapnya
Analisis Penyebab Gempa Dangkal Guncang Kalsel
Analisis Penyebab Gempa Dangkal Guncang Kalsel

Gempa dangkal tektonik berkekuatan magnitudo 3,7 cukup dirasakan warga.

Baca Selengkapnya
Kesaksian Warga Malang Saat Gempa M 6,5 Guncang Tuban: Lebih Kenceng Dibandingkan yang Pagi
Kesaksian Warga Malang Saat Gempa M 6,5 Guncang Tuban: Lebih Kenceng Dibandingkan yang Pagi

Gempa kedua di Tuban terjadi di laut 126 km Timur Laut Tuban dengan kedalaman 10 km.

Baca Selengkapnya
Data Terbaru Bangunan Rusak Dampak Gempa Batang: Masjid Agung, Kantor Bupati, SMPN 7
Data Terbaru Bangunan Rusak Dampak Gempa Batang: Masjid Agung, Kantor Bupati, SMPN 7

Ada tiga kecamatan yang terkena dampak paling parah dari gempa tersebut

Baca Selengkapnya
Analisis Penyebab Gempa 3,7 Magnitudo di Buleleng Bali, Getarannya Dirasakan Warga
Analisis Penyebab Gempa 3,7 Magnitudo di Buleleng Bali, Getarannya Dirasakan Warga

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif.

Baca Selengkapnya