62 Imigran Asal Afganistan di Kupang Terpapar Covid-19
Merdeka.com - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Timur (NTT) melaporkan 62 Imigran asal Afganistan di Kota Kupang terpapar Covid-19. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia NTT, Marciana Dominika Jone mengatakan bahwa puluhan imigran itu terpapar usai Satgas Gugus Tugas Covid-19 Kota Kupang lakukan tes uji usap.
"Mereka semua yang terpapar itu saat ini dalam perawatan dan sudah diisolasi. Mereka terpapar usai hasil tes PCR dari gugus tugas Covid-19 kota Kupang keluar," kata Marciana. Dikutip dari Antara, Selasa (9/3).
Marciana menjelaskan bahwa dari 62 imigran asal Afganistan yang terpapar Covid-19 itu, delapan orang menjalani isolasi terpadu di Hotel Yotowawa, delapan orang dirawat di RSU Johanes Kupang, dua orang di Rumah Sakit Jiwa Naimata dan 44 orang sedang menjalani isolasi mandiri di Hotel Lavender Liliba.
-
Kapan Covid-19 pertama kali terkonfirmasi di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Siapa yang mengumumkan kasus Covid-19 pertama di Indonesia? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Siapa WNA yang ditangkap Imigrasi? HBR belakangan ditangkap Imigrasi Tanjung Perak dan terancam dideportasi ke negaranya lantaran izin tinggalnya sudah tidak berlaku.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Siapa yang terinfeksi virus Nipah? Dilansir dari Kemenkes, dijelaskan bahwa virus Nipah ini bisa menjadi penyebab munculnya penyakit emerging zoonotik.
-
Dimana kasus HIV terbanyak di Jawa Tengah? Dari ribuan kasus temuan HIV di Jateng itu, kasus terbanyak berada di Kota Semarang yang mencapai 331 kasus dengan penderita temuan paling banyak pada laki-laki.
Sebelumnya, hasil tes usap yang dilaporkan oleh gugus tugas Covid-19 pada Senin (8/3) kemarin dilaporkan ada 16 orang yang terpapar Covid-19.
"Hari ini mereka lapor lagi bahwa ada 46 orang lagi yang terpapar Covid-19. Tapi puji Tuhan tadi saya sudah cek kondisi mereka, dan mereka dalam keadaan baik-baik saja," sambungnya.
Untuk penanganan lebih lanjut, Kemenkumham wilayah NTT secepatnya akan berkoordinasi dengan Internasional Organization for Imigration (IOM) agar mengirimkan vitamin tambahan untuk seluruh imigran.
Sementara itu, Kepala Rumah Detensi Imgirasi (Rudenim) Kupang, Heksa Asik Soepriadi mengatakan bahwa saat ini ada 220 imigran ditampung di tiga lokasi di NTT, yakni Hotel Lavender, Kupang In dan Hotel Ina Boi.
Dari jumlah itu ada 217 imigran berkewarganegaraan Afghanistan dan sisanya adalah berkewarganegaraan Pakistan.
Pihak Rudenim juga selama ini selalu mengontrol dan mengawasi pergerakan sejumlah imigran yang tersebar di tiga hotel itu dan juga sudah maksimal menjaga agar sejumlah imigran itu tidak terpapar Covid-19.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mengantisipasi lonjakan Covid-19 dan temuan mycoplasma pneumonia di luar negeri.
Baca SelengkapnyaKemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.
Baca Selengkapnya103 WNA Ditangkap di Bali, Diduga Lakukan Kejahatan Siber
Baca SelengkapnyaSedikitnya 51 pengungsi etnis Rohingya berlabuh di kawasan Desa Kwala Langkat, Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Rabu (22/5).
Baca SelengkapnyaTim Pengawasan Orang Asing (Tim Pora) Kabupaten Langkat meningkatkan pengawasan terhadap wisatawan mancanegara (Wisman) di Langkat.
Baca SelengkapnyaSebanyak 156 pengungsi Rohingya mendarat di Desa Karang Gading, Labuhan Deli, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Baca SelengkapnyaTemuan kasus Covid-19 kembali memantik kekhawatiran. Di Bali, ditemukan 43 kasus sejak awal Desember 2024.
Baca SelengkapnyaKantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang mengamankan 27 Warga Negara Sri Lanka yang tinggal dan berkegiatan di apartemen kawasan Kabupaten Tangerang.
Baca SelengkapnyaKemenkes mulai melakukan surveilans untuk mewaspadai masuknya virus Nipah.
Baca SelengkapnyaVirus Nipah menyebabkan dua orang meninggal dunia di India.
Baca SelengkapnyaDelapan imigran gelap ini berangkat dari Bangladesh ke Malaysia dan melanjutkan perjalanan ke Medan, Sumatera Utara hingga tiba ke Kabupaten Belu, NTT.
Baca SelengkapnyaAWS berperan sebagai pemilik penampungan dan juga penyalur pekerja migran Indonesia secara ilegal atau non prosedural.
Baca Selengkapnya