Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Api Setinggi Pohon Kelapa Hanguskan 20 hektare Kebun Warga Bengkalis

Api Setinggi Pohon Kelapa Hanguskan 20 hektare Kebun Warga Bengkalis Kebakaran di Bengkalis. ©2019 Merdeka.com/Abdullah Sani

Merdeka.com - Kobaran api setinggi pohon kelapa membara di Desa Pambang, Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis Riau. Warga sekitar langsung berlari keluar rumah karena khawatir api menjalar ke pemukiman.

"Apinya setinggi pohon kelapa, karena semak belukarnya tinggi. Kami takut tadi malam, kondisinya seram," ujar Ipal, salah seorang warga setempat saat berbincang dengan merdeka.com, Rabu (27/2).

Saat kejadian Senin (25/2) malam itu, tidak ada petugas yang memadamkan api. Namun, warga langsung menghubungi kepolisian dan ‎petugas damkar untuk datang ke lokasi. Keesokan harinya, Selasa (26/2), polisi bersama Pemadam Kebakaran (Damkar) baru tiba di lokasi.

Orang lain juga bertanya?

"Lokasi yang terbakar itu perkebunan kelapa ditumbuhi semak belukar. Tak jauh dari pantai, sekitar 1 kilometer lebih. Senin malam terbakar, besok paginya baru petugas datang," katanya.

Saat ini, api sudah berangsur padam dan petugas pemadam dari tim gabungan TNI Polri dan BPBD setempat datang ke lokasi. Namun, kabut asap masih tebal memasuki pemukiman warga.

"Banyak kabut asap di sini, batuk-batuk juga kami. Mudah-mudahan apinya padam total," harap Ipal.

Kebakaran di Bengkalis masih mendominasi di Riau sejak awal Januari 2019 hingga saat ini. Petugas BPBD belum berhasil menetralisir kondisi di sejumlah lokasi kebakaran. Kabut asap juga menimbulkan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut.

Dinas Kesehatan Provinsi Riau mencatat, ‎2.488 warga di 3 daerah terjangkit penyakit ISPA. Bahkan, ada satu sekolah di Pulau Rupat meliburkan seluruh siswanya karena kabut asap yang tebal dan memasuki level berbahaya.

BPBD Riau belum merilis jumlah luasan lahan terbakar secara total hingga hari ini. Namun, terakhir kali data dari Kepala BPBD Edwar Sanger, menyebutkan, pada Senin (25/2) ‎total lahan terbakar di Riau mencapai 1.136 hektare. Lokasi paling parah terbakar di Pulau Rupat, Bengkalis. BPBD belum berhasil memadamkan api di sana.

Kini, Edwar sedang menjalankan ibadah umroh ke Mekkah. Kabid Kedaruratan BPBD Riau Jim Gafur saat dikonfirmasi merdeka.com enggan memberikan jumlah lahan terbakar untuk hari ini.

2.000 Masker Dibagikan

Sebanyak 2.000 masker dibagikan ke SDN 29 Pulau Rupat. Diharapkan, penyakit akibat asap tebal mampu ditekan.

"Hari ini kita bagikan masker di SDN 29 Pulau Rupat, ada sekitar 2.000 masker yang juga akan kita bagikan ke masyarakat di jalanan," ujar Humas PT Sumatera Riang Lestari, Abdul Hadi.

Hadi mengaku pihaknya langsung mendatangi sekolah yang terdekat dengan lokasi kebakaran hutan dan lahan. Perusahaan mereka juga ikut andil dalam pemadaman kebakaran lahan di Rupat, termasuk sarana dan prasarana.

"Ada 280 orang karyawan PT SRL yang kita turunkan untuk memadamkan api bersama tim gabungan TNI Polri dan BPBD Bengkalis, alat berat dan mesin air juga kita bawa ke lokasi," kata Hadi.

Hadi menjelaskan, di Pulau Rupat tidak ada turun hujan sejak dua pekan terakhir. Namun api terus menjalar di hutan dan semak belukar. Hembusan angin yang kencang dari Selat Malaka juga menjadi kendala dan hambatan bagi petugas untuk memadamkan api.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dampak Cuaca Ekstrem Dua Hektare Hutan di Cilacap Terbakar, Berawal dari Petani Bakar Rumput
Dampak Cuaca Ekstrem Dua Hektare Hutan di Cilacap Terbakar, Berawal dari Petani Bakar Rumput

Cuaca ekstrem wajib diwaspadai. Petani penggarap lahan tengah membakar rumput untuk membersijkan lahan garapan, ujungnya dua hektare lahan dilahap api.

Baca Selengkapnya
Irjen Rachmad Wibowo Ungkap Alasan 26 Pelaku Bakar Hutan dan Lahan di Sumsel: Cara Berkebun Murah dan Cepat
Irjen Rachmad Wibowo Ungkap Alasan 26 Pelaku Bakar Hutan dan Lahan di Sumsel: Cara Berkebun Murah dan Cepat

Para pelaku terlibat dalam 16 kasus kebakaran hutan dan lahan pada Januari-Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Permukiman di Sumsel Dikepung Asap Tebal Karhutla, Warga Pakai Pelindung Seadanya
FOTO: Potret Permukiman di Sumsel Dikepung Asap Tebal Karhutla, Warga Pakai Pelindung Seadanya

Asap tebal karhutla ini membuat warga keculitan bernapas dan menyebabkan mata perih.

Baca Selengkapnya
Api Padam, Luasan Hutan dan Lahan yang Terbakar di Gunung Agung Capai 715 Hektare
Api Padam, Luasan Hutan dan Lahan yang Terbakar di Gunung Agung Capai 715 Hektare

Wilayah lereng yang paling banyak terbakar di Kecamatan Kubu, Karangasem Bali, dan untuk di Kecamatan Abang

Baca Selengkapnya
Potret Miris Warga Trenggalek Terdampak Kemarau Panjang, Belasan Desa Krisis Air Bersih dan 32 Kali Kebakaran Hutan
Potret Miris Warga Trenggalek Terdampak Kemarau Panjang, Belasan Desa Krisis Air Bersih dan 32 Kali Kebakaran Hutan

Kemarau panjang menyebabkan warga puluhan desa di Trenggalek krisis air bersih. Tidak hanya itu, dalam hitungan bulan sudah terjadi 32 kebakaran hutan.

Baca Selengkapnya
Karhutla di Kalsel Sebabkan Kasus Ispa Meningkat, Tim Gabungan Diturunkan
Karhutla di Kalsel Sebabkan Kasus Ispa Meningkat, Tim Gabungan Diturunkan

Karhutla di Kalsel kini menjadi prioritas penanganan semua pihak

Baca Selengkapnya
Mengerikan Ogan Ilir Dikepung Asap Karhutla Berhari-hari, Pesantren Sampai Dikosongkan
Mengerikan Ogan Ilir Dikepung Asap Karhutla Berhari-hari, Pesantren Sampai Dikosongkan

Kebakaran di sekitar pesantren diperkirakan 20 hektare bahkan hampir menjalar ke gedung untuk bisa dipadamkan.

Baca Selengkapnya
Pertamina Group Turunkan 200 Personel Lebih untuk Bantu Atasi Karhutla
Pertamina Group Turunkan 200 Personel Lebih untuk Bantu Atasi Karhutla

Pertamina Group berkolaborasi bersama berbagai pihak untuk membantu menanggulangi karhutla.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Hutan dan Lahan di Sungai Rotan Muara Enim Meluas ke Permukiman Warga
Kebakaran Hutan dan Lahan di Sungai Rotan Muara Enim Meluas ke Permukiman Warga

Dari laporan karhutla hari ke-10 di Desa Suka Maju untuk sektor kiri api sudah dapat dikendalikan namun masih berasap.

Baca Selengkapnya
Apel Gelar Pasukan Tangani Karhutla, Kapolres Rohul: Jangan Coba-coba Bakar Lahan
Apel Gelar Pasukan Tangani Karhutla, Kapolres Rohul: Jangan Coba-coba Bakar Lahan

Selama periode 1 Juli sampai 24 Juli 2024, terdapat 28 titik panas

Baca Selengkapnya
Polisi dan TNI di Jepara Masuk ke Hutan, Patroli Titik Rawan Karhutla
Polisi dan TNI di Jepara Masuk ke Hutan, Patroli Titik Rawan Karhutla

Pencegahan ini sekaligus untuk menghindari dampak buruk terhadap ekosistem dan masyarakat sekitar.

Baca Selengkapnya
300 Hektare Hutan Lindung di Danau Toba Terbakar, Ini Penyebabnya
300 Hektare Hutan Lindung di Danau Toba Terbakar, Ini Penyebabnya

Kepastian karhutla akibat ulah petani, kata Yuliani, setelah kepolisian bersama Dinas LHK Sumut melakukan penyelidikan.

Baca Selengkapnya