Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Curi Motor di Masjid, Pelaku Dilumpuhkan dengan Timah Panas

Curi Motor di Masjid, Pelaku Dilumpuhkan dengan Timah Panas Ilustrasi Pencurian. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Satu dari dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) harus ditembak oleh polisi karena mencoba melarikan diri saat akan ditangkap. Pelaku ditangkap lantaran mencuri satu unit sepeda motor di salah satu Masjid di Kota Padang.

Kasat Reskrim Polresta Padang AKBP Rico Fernanda mengatakan pelaku yang berhasil ditangkap adalah EAS (30), sedangkan rekannya N (30) masih dalam pencarian, alias masuk Daftar Pencarian Orang (DPO).

Dia mengatakan, pelaku ditangkap saat bekerja sebagai buruh harian lepas di kawasan Pasar Raya, Kota Padang, Rabu (7/10) kemarin.

"Pelaku beraksi bersama seorang temannya yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kami, mereka terlibat kasus curanmor," kata Kompol Rico Fernanda, Jumat (9/10) malam.

Dia menyebut penangkapan pelaku berawal dari laporan korban berinisial M pada 7 Oktober 2020 lalu. Dalam laporan itu disebutkan bahwa satu unit sepeda motor hilang di Masjid kawasan Jati, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Sabtu (3/10) lalu.

"Dia mencuri sepeda motor seorang jemaah masjid di kawasan Jati, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang pada Sabtu, 3 Oktober 2020 sekitar pukul 05.30 Wib," jelas Rico.

Saat menjalankan aksinya, keduanya berbagi peran. Pelaku N mengajak EAS mencuri satu unit sepeda motor tersebut, kemudian sesampainya di lokasi, pelaku N pun berhenti untuk mengambil sepeda motor korban.

"Sedangkan EAS menunggu di atas sepeda motor di depan masjid untuk melihat keadaan sekitar, kemudian setelah itu N mengambil sepeda motor merek Yamaha Mio warna putih milik jemaah masjid. Motor hasil curian dibawa ke kawasan Padang Selatan," kata Rico.

Saat ditangkap, EAS mencoba melarikan diri, tindakan tegas pun dilakukan dengan terukur. "Saat ditangkap EAS itu melawan petugas dan melarikan diri, hingga akhirnya, kami mengambil tindakan tegas terukur," sebut Rico.

Sementara itu dari tangan pelaku, pihaknya berhasil mengamankan satu unit sepeda motor curian tersebut merek Yamaha Mio tanpa nomor polisi.

Pencurian sepeda motor di Masjid merupakan kali kedua dalam Oktober ini. Sebelumnya, kepolisian meringkus DSK, 33 tahun, dan YGR, 24 tahun, usai mencuri satu unit sepeda motor jemaah masjid yang tengah melaksanakan ibadah salat Isya.

Warga Ulak Karang, Kecamatan Padang Utara itu diringkus pada Selasa (6/10) malam di kawasan Jalan Berok Jembatan Baru, Siteba, Kecamatan Nanggalo.

"Mereka ditangkap karena terlibat aksi pencurian kendaraan bermotor," katanya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga
Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga

Aksi maling mencuri kotak amal sampai membakar tirai pembatas salat.

Baca Selengkapnya
Miris, Pria di Tambora Nekat Curi Kotak Amal Masjid untuk Makan
Miris, Pria di Tambora Nekat Curi Kotak Amal Masjid untuk Makan

Pelaku mencuri kotak amal masjid saat jemaah sedang salat magrib.

Baca Selengkapnya
Kepergok saat Beraksi, Maling Motor Ngumpet di Kandang Ayam saat Dikejar Warga
Kepergok saat Beraksi, Maling Motor Ngumpet di Kandang Ayam saat Dikejar Warga

Tersangka mencoba menghidupkan sepeda motor dengan kunci kontak miliknya.

Baca Selengkapnya
Aksi Berani Emak-Emak di Depok, Tak Gentar Ditodong Senpi 3 Kali saat Pergoki Maling Motornya
Aksi Berani Emak-Emak di Depok, Tak Gentar Ditodong Senpi 3 Kali saat Pergoki Maling Motornya

Ibu-ibu di Depok tak gentar ditodong senjata api oleh kawanan pencuri motor (ranmor).

Baca Selengkapnya
TNI Gadungan Nekat Curi Motor Ustaz, Endingnya Kualat Sendiri
TNI Gadungan Nekat Curi Motor Ustaz, Endingnya Kualat Sendiri

Arif Fahmi mengaku sebagai anggota TNI. Hal ini dilakukan untuk menipu dan menggelapkan sepeda motor milik seorang ustaz

Baca Selengkapnya
Viral Pengendara Mobil Pukul dan Buang Kunci Motor Korban ke Atap Rumah, Pelaku Ditangkap!
Viral Pengendara Mobil Pukul dan Buang Kunci Motor Korban ke Atap Rumah, Pelaku Ditangkap!

Sebuah video seorang pengemudi mobil memukul pengendara motor di kawasan Demangan, Kota Yogyakarta viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Kejar-kejaran Polisi dan Warga dengan Maling Motor Berujung Kecelakaan
Kejar-kejaran Polisi dan Warga dengan Maling Motor Berujung Kecelakaan

Saksi warga dan pelaku N karena mengalami luka-luka langsung dibawa ke Rumah Sakit Mitra Husada.

Baca Selengkapnya
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Beruntung, polisi segera datang ke lokasi dan meredam amarah warga. Usai diamankan, kedua pelaku dibawa ke Mapolsek Kota untuk diinterogasi.

Baca Selengkapnya
Curi Motor demi Biayai Persalinan Istri, Pria Asal Cileungsi Ini Akhirnya Dibebaskan
Curi Motor demi Biayai Persalinan Istri, Pria Asal Cileungsi Ini Akhirnya Dibebaskan

Jaksa mempertemukan keduanya, dan saat itu korban merasa kasihan terhadap tersangka, terutama setelah mengetahui bahwa Subur mencuri untuk biaya persalinan ist

Baca Selengkapnya
Maling Motor di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa
Maling Motor di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

Polisi mengamankan barang bukti satu unit motor Honda Beat dengan nomor polisi B 5972 FPG milik korban.

Baca Selengkapnya
Perampok di Musi Rawas Targetkan Karyawan BUMN, Dalihnya untuk Beli Beras dan Susu
Perampok di Musi Rawas Targetkan Karyawan BUMN, Dalihnya untuk Beli Beras dan Susu

Polisi membekuk satu dari lima perampok karyawan BUMN PT Permodalan Nasional Madani (PNM) di Musi Rawas, Sumatera Selatan.

Baca Selengkapnya
Bermodal Badik, Buruh Bangunan Rampok SPBU Gasak Rp110 Juta saat Siang Bolong
Bermodal Badik, Buruh Bangunan Rampok SPBU Gasak Rp110 Juta saat Siang Bolong

Saat tiba di SPBU, pelaku langsung memasuki ruang kantor yang berada di lantai 2.

Baca Selengkapnya