DPRD Minta Orang Baru Masuk Makassar Wajib Tes Kesehatan
Merdeka.com - Pemerintah Kota Makassar diminta untuk berkomitmen terus meningkatkan kewaspadaan serta pengawasan secara ketat demi mencegah masuknya jenis varian baru COVID-19, utamanya bagi orang yang baru masuk melalui pintu bandara dan pelabuhan.
"Harus terus awas dan waspada dan kita minta setiap orang yang baru tiba di Makassar perlu tes kesehatan, diperiksa betul-betul dan jangan sampai mereka pembawa virus yang sekarang bermunculan varian baru," ucap Ketua Komisi D, Membidangi Kesejahteraan, Abdul Wahab Tahir di kantor DPRD Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/6).
Dikatakan, berkaca dari kasus pekerja Apartemen 31 Sudirman Suite, ditemukan tim Satgas banyak pekerjanya terkonfirmasi positif Covid-19. Para pekerja itu diketahui berasal dari Jawa Tengah, yang merupakan daerah zona merah penyebaran virus termasuk varian baru tersebut.
-
Kenapa Covid Pirola dikhawatirkan? Varian baru virus corona bernama Pirola tengah menimbulkan kekhawatiran di seluruh dunia. Varian BA.2.86, yang dijuluki 'Pirola', adalah varian baru Omicron yang bermutasi dan memicu lonjakan kasus baru. Pirola memiliki lebih dari 30 mutasi penting, menurut Scott Roberts, spesialis penyakit menular Yale Medicine dikutip dari Al-Jazeera.
-
Siapa yang khawatir tentang kemungkinan pandemi berikutnya? Salah satu orang terkaya dunia, Bill Gates telah mengingatkan publik selama beberapa dekade terakhir mengenai sejumlah ancaman serius. Dia menyebutkan bahwa bencana iklim hingga kemungkinan serangan siber besar akan menjadi ancaman serius bagi umat manusia di bumi, tetapi itu bukan yang utama. Dia menyebut, ada dua ancaman terbesar yang mengkhawatirkan Bill Gates. Kedua ancaman terbesar tersebut adalah kemungkinan terjadinya perang besar akibat ketidakstabilan global saat ini dan kemungkinan pandemi berikutnya dalam 25 tahun ke depan.
-
Virus itu apa? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Apa saja patogen prioritas di Indonesia? Indonesia telah menyusun daftar patogen prioritas yang mencakup berbagai famili virus dan bakteri yang menjadi perhatian utama, disesuaikan dengan panduan global dari WHO.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Kapan Covid-19 pertama kali terkonfirmasi di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
Selain itu, diduga ada kelalaian Satgas Covid-19 tidak melakukan pemeriksaan kepada sejumlah pekerja asal Jawa ini, sehingga kasus pasien baru bertambah di Makassar. Namun demikian itu sebagai bentuk pelajaran agar pengawasan juga penindakan bisa lebih diperketat.
Pihaknya pun mengapresiasi kinerja Satgas Covid Hunter dan Satgas Raika yang segera bertindak cepat memutus mata rantai penyebarannya, dengan memindahkan dan merawat para pekerja itu agar tidak menyebarkan ke orang lain.
Satgas perlu lakukan testing dan tracking bagi setiap orang yang baru tiba di Makassar bila dicurugai. Tugas Satgas Covid-19 kan jelas, melaksanakan testing, tracking dan treatment. Bila ini efektif Kota Makassar akan aman dari penularan virus.
Namun apabila terlambat melakukan penanganan dan pencegahan, maka akan terjadi lonjakan kasus baru. Untuk itu, langkah pencegahan lebih baik dari pada penanganan bila terjadi lonjakan. Terpaparnya pekerja apartemen itu, adalah bentuk peringatan.
"Langkah antisipasi pencegahan perlu, jangan sampai kita baru melakukan penanganan setelah banyak kasus baru. Tugas Master Covid dan Satgas harus mencegah itu, dengan tetap melaksanakan pengawasan ketat. Kita berharap mereka terus semangat bekerja maksimal di lapangan," ujar politisi asal Golkar itu.
Sebelumnya, Epidiomologi Unhas Prof Ridwan Aminuddin mengungkapkan, kasus varian baru dari India yang dikhawatirkan itu sangat memungkinkan terjadi penularan di Makassar, apabila tidak dilakukan pencegahan secara efektif.
"Peluang virus baru itu sudah masuk. Karena, ada interaksi antara pendatang atau pekerja dari luar dengan penduduk setempat, sehingga berpotensi besar menjadi media transmisi varian baru," tuturnya menjelaskan.
Untuk itu, Pemerintah Daerah baik provinsi maupun kota harus tetap waspada, apalagi lolos screening di bandara dan pelabuhan, maka mereka akan menularkan ke orang-orang, karena telah berinteraksi baik itu di bandara, pelabuhan maupun sampai ke masyarakat setempat.
"Bisa saja terjadi, apabila mereka kontak langsung dengan penumpang lain di bandara, apalagi penerapan protokol kesehatan dari wilayah lain buruk. Bila melihat kasus di Jawa dengan klaster varian baru yang sudah terbentuk, maka wajib kewaspadaan itu ditingkatkan baik pemerintah maupun masyarakat," tambah Ridwan.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kemenkes mulai melakukan surveilans untuk mewaspadai masuknya virus Nipah.
Baca SelengkapnyaAda beberapa hal yang harus diisi oleh WNA dalam kuesioner tersebut, seperti riwayat penyakit, aktivitas kontak, dan tujuan perjalanan terakhir.
Baca SelengkapnyaVirus Nipah menyebabkan dua orang meninggal dunia di India.
Baca SelengkapnyaMasyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.
Baca SelengkapnyaPeningkatan kewaspadaan tersebut, di antaranya mewajibkan kembali pengisian deklarasi kesehatan secara elektronik atau e-HAC.
Baca SelengkapnyaBandara sebagai pintu masuk pertama perlu melakukan persiapan terkait mitigasi Covid-19.
Baca SelengkapnyaWHO menaikkan status Mpox menjadi darurat kesehatan pada 14 Agustus 2024.
Baca SelengkapnyaSaat ini, Omicron EG.5 mendominasi di tengah kenaikan kasus Covid-19.
Baca SelengkapnyaKemenkes mengimbau masyarakat tetap menjaga kesehatan. Selain itu, tidak lupa pakai masker di keramaian dan rajin mencuci tangan .
Baca SelengkapnyaDemi mencegah penyebaran Mpox, terdapat sejumlah cara yang bisa dilakukan di Indonesia.
Baca SelengkapnyaDinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.
Baca SelengkapnyaPB IDI mengimbau masyarakat untuk menerapkan lagi protokol kesehatan seperti memakai masker dan menghindari kerumunan.
Baca Selengkapnya