Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolda Jabar Memperketat PPKM hingga RT RW: Mobilitas Orang di Bandung Raya Tinggi

Kapolda Jabar Memperketat PPKM hingga RT RW: Mobilitas Orang di Bandung Raya Tinggi Penutupan jalan di Jakarta. ©2021 Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Kapolda Jawa Barat Irjen Ahmad Dofiri mengatakan, pihaknya memperketat PPKM Mikro hingga sampai level RT dan RW khususnya di wilayah Bandung Raya. Karena, di sana mobilitas orang sangatlah tinggi.

"Terkait dengan penanganan PPKM Mikro memang di Bandung khususnya Bandung Raya, mobilitas orang sangat tinggi sekali. Ini yang menjadi concern kita selain PPKM Mikro yang kita perketat, khususnya pada level RT dan RW sudah kami siapkan sedemikian rupa," kata Dofiri saat melaporkan ke Presiden Jokowi di Istana Negara, Kamis (1/7).

"Kapolres dengan unsur-unsur terkait sampai level Kelurahan meningkatkan keorganisasiannya, bukan hanya pada level Kelurahan tetapi sudah RW, artinya pencegahan-pencegahan melalui penanganan 3T akan lebih dikerucutkan pada level paling terkecil yaitu di RT dan RW," sambungnya.

Orang lain juga bertanya?

Ia menjelaskan, untuk membatasi mobilisasi atau mobilitas masyarakat dengan melakukan penutupan sejumlah area dan penyekatan sejumlah jalan.

"Bapak presiden kami laporkan upaya-upaya untuk melakukan pendekatan dan mobilisasi bisa kami lakukan dengan melalui penutupan pada area-area tertentu, termasuk juga penyekatan-penyekatan pada beberapa jalur khususnya di perkotaan," jelasnya.

"Seperti di Bandung, dari kemarin sudah kami laksanakan begitu juga kawasan-kawasan tertentu. Karena kami tahu di Jawa Barat tempat-tempat wisata kemudian tempat-tempat kuliner sangat banyak sekali. Ini yang menjadi konsentrasi kami untuk pelaksanaan kegiatan PPKM Mikro," tambahnya.

Penambahan Kasus Covid 2.900 sampai 3.000

Selain itu, dirinya menyebut untuk kasus Covid-19 di wilayah hukumnya ini masih terus bertambah dengan rata-rata antara 2.900 hingga 3.000.

"Terkonfirmasi hari ini sampai dengan sekarang jumlahnya kurang lebih 245.923 orang dengan kasus aktif kurang lebih 37.425. Jadi rata-rata penambahannya antara 2.900 sampai 3.000 bapak presiden," sebutnya.

Vaksinasi

Selanjutnya, terkait dengan kegiatan vaksinasi sendiri. Ia mengaku, sudah 512.000 orang dilakukan vaksinasi pada 26 Juni 2021 kemarin. Hingga saat ini, program vaksinasi ini masih terus dilakukan hingga dapat menembus satu juta vaksin.

"Terkait vaksinasi Alhamdulillah masyarakat Jawa Barat antusiasmenya sangat tinggi sekali. Pada 26 Juni kemarin, kami sehari bisa melaksanakan kurang lebih 512.000 vaksin untuk masyarakat. Jadi kami dalam dua minggu terakhir rata-rata kalau hari-hari biasa sekitar 80 sampai 90.000. Jadi insya Allah target satu juta vaksin yang diberikan bahwa presiden khususnya di Jawa Barat bisa kami laksanakan dengan baik," tutupnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Giat Buka Tutup Lalu Lintas Jalan Protokol DKI Jakarta Selama KTT ke-43 ASEAN 2023
FOTO: Giat Buka Tutup Lalu Lintas Jalan Protokol DKI Jakarta Selama KTT ke-43 ASEAN 2023

Buka tutup arus lalu lintas di sejumlah titik jalan protokol dilakukan selama pelaksanaan KTT ASEAN 2023.

Baca Selengkapnya
Polisi Larang Konvoi Kendaraan, Main Petasan hingga Berkumpul Jelang Buka dan Sahur di Jakarta
Polisi Larang Konvoi Kendaraan, Main Petasan hingga Berkumpul Jelang Buka dan Sahur di Jakarta

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto telah mengeluarkan maklumat melarang sejumlah kegiatan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Ingat! Rekayasa Lalin di Sekitar Kawasan GBK saat Misa Akbar Paus Fransiskus
Ingat! Rekayasa Lalin di Sekitar Kawasan GBK saat Misa Akbar Paus Fransiskus

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menerangkan, rekayasa lalu lintas bersifat situasional

Baca Selengkapnya
Cegah Kemacetan Mudik, Korlantas Minta Perlintasan Sebidang Tanpa Palang Pintu Diperhatikan
Cegah Kemacetan Mudik, Korlantas Minta Perlintasan Sebidang Tanpa Palang Pintu Diperhatikan

Itu perlu diantisipasi terutama kecelakaan lalu lintas dan kemacetan" ujar Slamet

Baca Selengkapnya
Sanksi Bagi Masyarakat yang Nekat Konvoi pada Malam Takbiran
Sanksi Bagi Masyarakat yang Nekat Konvoi pada Malam Takbiran

Latif mengatakan, pihaknya telah menyiapkan titik-titik penyekatan untuk menjaga masyarakat supaya tidak melakukan arak-arakan.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Berlakukan Pembatasan Kendaraan Angkut Barang Selama KTT ASEAN, Simak Rinciannya
Polda Metro Berlakukan Pembatasan Kendaraan Angkut Barang Selama KTT ASEAN, Simak Rinciannya

Pengaturan pembatasan angkutan barang dimulai pada 5 September Pukul 00.00 wib s.d Kamis, 7 September 2023 pukul 24.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Demo di Depan Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol Ditutup dan Polisi Pasang Barikade Beton
Antisipasi Demo di Depan Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol Ditutup dan Polisi Pasang Barikade Beton

Kendaraan yang melintas dari arah Bundaran HI dialihkan ke arah Jalan Sumenep atau Jalan H Agus Salim

Baca Selengkapnya
Horor! Buntut Warga Blokir Jalanan di Jambi, Macet Mengular Hingga 30 Kilometer
Horor! Buntut Warga Blokir Jalanan di Jambi, Macet Mengular Hingga 30 Kilometer

Ratusan masyarakat memblokir Jalan Nasional di Kecamatan Mandiangin, Kabupaten Sarolangun.

Baca Selengkapnya
Situasi Terkini Macet Jalur Puncak Bogor, Sudah 8 Jam Lebih Diberlakukan One Way Arah Jakarta Urai Kepadatan
Situasi Terkini Macet Jalur Puncak Bogor, Sudah 8 Jam Lebih Diberlakukan One Way Arah Jakarta Urai Kepadatan

Dari 150 ribu kendaraan yang ada di jalur wisata Puncak selama Minggu (15/9), saat ini sudah terkuras sebagian, dan menyisakan sekitar 80 ribu kendaraan.

Baca Selengkapnya
Begini Skema Pengawalan Rute Delegasi KTT ASEAN Jakarta
Begini Skema Pengawalan Rute Delegasi KTT ASEAN Jakarta

Pengamanan jalur dan rekayasa lalu lintas dilakukan Polri agar yang akan dilalui para delegasi dan masyarakat dimaksudkan lancar.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Minta Warga Tak Takbiran Keliling: Di Masjid Lebih Khusyuk
Polda Metro Minta Warga Tak Takbiran Keliling: Di Masjid Lebih Khusyuk

Polda Metro Jaya melarang warga DKI Jakarta dan sekitarnya untuk melakukan kegiatan takbiran keliling atau di jalan raya.

Baca Selengkapnya
Kades APDESI Kembali Demo DPR, Pengendara Diimbau Hindari Ruas Jalan Ini
Kades APDESI Kembali Demo DPR, Pengendara Diimbau Hindari Ruas Jalan Ini

Kades APDESI Kembali Demo DPR, Pengendara Diimbau Hindari Ruas Jalan Ini

Baca Selengkapnya