Kapolda Jabar temukan kejanggalan terkait banjir bandang Garut
Merdeka.com - Kapolda Jabar Irjen Pol Bambang Waskito menemukan adanya unsur pelanggaran terkait banjir bandang di Kabupaten Garut pada Selasa 20 September lalu.
Pernyataan tersebut disampaikan Jenderal bintang dua itu dalam rapat koordinasi FKPD Jabar penanganan pascabencana kabupaten Garut dan Sumedang di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (4/10). Hadir dalam rapat Wagub Jabar Deddy Mizwar, Sekda Jabar Iwa Karniwa, Pangdam III/Siliwangi Mayjen Hadi Prasojo dan beberapa unsur lainnya.
"Di sana kita menemukan fakta cukup banyak. Ada tiga undang-undang yang melanggar yakni undang-undang lingkungan hidup, kehutanan dan korupsi," kata Bambang.
-
Mengapa banjir bandang terjadi? Di Indonesia sendiri, bencana alam ini sudah marak terjadi di hampir semua titik daerah.
-
Kenapa banjir bandang terjadi di Sumbar? Mahyeldi menjelaskan banjir bandang itu disebabkan curah hujan yang terbilang esktrem. Sementara hujan hampir tidak terjadi musim panas. Alhasil hujan ekstrem yang turun memicu banjir bandang dan longsor.
-
Di mana banjir bandang terjadi? Terjangan banjir bandang telah meluluhlantakkan rumah-rumah warga di Ganting, Pesisir Selatan, Sumatera Barat.
-
Kenapa Jakarta banjir? 'Penyebab curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung,' ujar dia.
-
Apa yang menyebabkan banjir bandang di Grobogan? 'Tanggul sungai jebol pada Senin (5/2) malam dan tim BPBD Grobogan langsung ke lokasi kejadian,' kata Kepala BPBD Grobogan Endang Sulistyoningsih dikutip dari ANTARA.
-
Bagaimana banjir bandang terjadi di Grobogan? Pada Selasa pagi (6/2), banjir bandang terjadi di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Bambang mengaku, masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap fakta-fakta tadi. Beberapa saksi mulai dari pemerintah daerah, pelaku usaha, bahkan perseorangan akan dimintai keterangannya.
"Mulai besok. Ada perorangan dan perusahaan. Namanya pemanggilan bisa diambil keterangan dulu. Apakah melanggar batas hutan lindung atau tidak," ucapnya.
Banyak pihak yang menyebut banjir bandang yang menewaskan 34 warga dan 19 lainnya hilang memang karena rusaknya kawasan hulu di Sungai Cimanuk. Dua hari setelah kejadian, dirinya langsung melakukan peninjauan yang mengungkap beberapa fakta kerusakan di bagian hulu.
"Nanti kita cari fakta-fakta dulu. Lingkungan apakah ada penggundulan, reboisasi. Kita akan matangkan dulu mulai besok. Faktanya di sana hulu rusak. Pokoknya ada alih fungsi lahan mulai dari kebon sayur sampai tempat wisata," paparnya.
Wadireskrimsus Polda Jabar AKBP Diki Budiman mengatakan, penyelidikan sementara banjir memang disebabkan karena kerusakan parah lingkungan di kawasan hulu akibat alih fungsi lahan. "Tapi ini memang diperparah yang seharusnya ada resapan," ujar Diki.
Pascabanjir yang meluluhlantakkan Garut, kepolisian sudah bergerak ke kawasan hulu yang terdeteksi menjadi penyebab bencana alam tersebut. Pertama kerusakan terjadi di kawasan Papandayan, selanjutnya perkebunan Teh Pamegatan, lalu ada di Kecamatan Samarang yang ada di Pasirwangi.
"Di situ ada tempat wisata darajat yang diduga menjadi penyebab (bencana banjir)," ucapnya.
Selanjutnya kawasan hutan lindung, di Cimanuk yang berubah menjadi pertanian. "Inilah dugaan-dugaan pelanggaran yang terjadi," terangnya.
Kepolisian sudah membuat langkah penyidikan di mana beberapa pihak akan dimintai keterangan terkait kerusakan parah yang terjadi di Garut.
"Sudah membuat LP polisi dan membuat penyidikan. Kita akan lakukan pemanggilan ke beberapa pihak terkait seperti PT Perhutani, PT Agro pengelola dari Pamagetan, BBWS, perseorangan dan pemilik wisata, kita akan klarifikasi semuanya," katanya.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dampak besar dari Karhutla pernah dialami Provinsi Sumatera Selatan pada tahun 2022.
Baca SelengkapnyaSeperti diketahui, pemerintah membangun dua waduk yakni Sukamahi dan Ciawi di Kabupaten Bogor untuk mengurangi debit air yang mengalir ke Jakarta.
Baca SelengkapnyaKasus Korupsi di Indonesia memang sudah banyak diungkap dalam kurun waktu yang panjang.
Baca SelengkapnyaAdapun orang tersangka tersebut telah divonis penjara 3,5 tahun. Mereka yakni Muller bersaudara dengan nilai kerugian mencapai Rp3,6 triliun.
Baca SelengkapnyaAnggota Bawaslu RI Puadi mengatakan, jumlah dugaan pelanggaran ini tercatat hingga Rabu, 27 November 2024.
Baca SelengkapnyaWali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan kabupaten lain untuk mengatasi pencemaran di Sungai Bengawan Solo.
Baca SelengkapnyaKerugian juga dapat dihitung dari total biaya kerusakan di kawasan hutan dan non-hutan.
Baca SelengkapnyaNawawi mengatakan, praktik korupsi masih marak terjadi di pelbagai sektor.
Baca SelengkapnyaKejati Sulsel menemukan dugaan mafia tanah dalam pembangunan Bendungan Passeloreng di Kabupaten Wajo yang merugikan negara hingga Rp75,6 miliar.
Baca SelengkapnyaAngka ini hasil koreksi dari perkiraan kerugian sebelumnya, yakni Rp271 triliun.
Baca SelengkapnyaTiga orang sudah dicegah KPK tekait kasus ini yakni AFI, DDWT dan ROC.
Baca SelengkapnyaDugaan korupsi tersebut telah ramai dibicarakan di media sosial
Baca Selengkapnya