Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kemenkes Bakal Persiapkan Pasokan Obat dan Oksigen Antisipasi Lonjakan Covid-19

Kemenkes Bakal Persiapkan Pasokan Obat dan Oksigen Antisipasi Lonjakan Covid-19 Ruang Isolasi Corona. ©2020 Merdeka.com/klikdokter.com

Merdeka.com - Kementerian Kesehatan menambah pasokan jumlah obat untuk proses perawatan pasien Covid-19 di rumah sakit sebagai upaya mengantisipasi lonjakan kasus yang diperkirakan terjadi pada pertengahan Juni 2021.

"Dari analisis yang dilakukan berdasarkan pergerakan kasus saat ini, diperkirakan mencapai puncaknya pada pertengahan Juni 2021," kata Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono dalam agenda Rapat Kerja (Raker) bersama Komisi IX DPR RI secara virtual di Jakarta, Kamis (27/5).

Kementerian Kesehatan memperkirakan lonjakan kasus Covid-19 berdasarkan situasi pergerakan masyarakat selama libur Lebaran berkisar 50 persen dari laju kasus yang terjadi pada agenda libur serupa pada 2020.

Dante menjelaskan, asumsi peningkatan ketersediaan obat sekitar 50 persen lebih banyak dari ketersediaan saat ini, di rumah sakit dipersiapkan untuk kebutuhan perawatan pasien Covid-19 dalam tiga bulan ke depan.

"Kita asumsikan pada pertengahan Juni akan terjadi peningkatan sekitar 50 persen kasus dibandingkan saat agenda libur sebelumnya," jelasnya seperti dilansir dari Antara.

Selain ketersediaan obat, kata Dante, Kemenkes juga menambah pasokan produksi oksigen untuk kebutuhan rumah sakit vertikal, swasta maupun daerah di Indonesia.

"Produksi oksigen juga dipersiapkan. Karena kami belajar dari India bahwa angka kasus kematian terbesar di sana akibat kekurangan oksigen. Maka, kami menambah kapasitas mutu dan jumlah oksigen yang cukup baik," terangnya.

Dante mengatakan ketersediaan oksigen tersebut diperkirakan mampu menjangkau kebutuhan perawatan hingga 76 ribu pasien di ruang isolasi.

Dia menambahkan pemerintah juga telah mendistribusikan kebutuhan antigen sebagai deteksi awal Covid-19 kepada masyarakat. "Kami sudah lakukan distribusi rapid antigen ke beberapa tempat yang bersinggungan dengan transmisi dari penduduk," tutup Dante.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Imbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih

Kemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Mudik Diprediksi 5-8 April
Puncak Arus Mudik Diprediksi 5-8 April

Pemerintah sudah meminta Polri untuk bersiap dengan menghadirkan banyak petugas.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali

Sejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal

Kemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.

Baca Selengkapnya
Pemudik Lebaran Tahun Ini Diprediksi Bakal Naik
Pemudik Lebaran Tahun Ini Diprediksi Bakal Naik

Aan kemudian menyinggung 123 juta orang melaksanakan mudik dan dan berwisata selama libur Idulfitri 1444 H atau pada tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Jumlah Pemudik Diprediksi Melonjak Jadi 193 Juta Orang, Ini Hal Penting Harus Disiapkan
Jumlah Pemudik Diprediksi Melonjak Jadi 193 Juta Orang, Ini Hal Penting Harus Disiapkan

Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran atau 8 April 2024, dengan porsi 13,74 persen atau setara 26,6 juta pergerakan.

Baca Selengkapnya
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya