Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kenangan pemikiran filsafat dan humor Damardjati Supadjar

Kenangan pemikiran filsafat dan humor Damardjati Supadjar damardjati supadjar. ©ugm.ac.id

Merdeka.com - Almarhum Prof Damardjati Supadjar adalah sosok fenomenal bagi kalangan Universitas Gadjah Mada (UGM) dan masyarakat Yogyakarta. Pak Damar, demikian ia disapa, dekat di hati  mahasiswa dan masyarakat karena pemikiran filsafatnya membumi, disampaikan dengan menggunakan contoh kehidupan sehari-hari.

Bahkan, sering metafora filsafatnya itu justru jenaka, dan membuat orang lain yang mendengarnya pasti tertawa. Namun, humor Pak Damar ini tetap memiliki kandungan filosofis yang selanjutnya membuat mereka merenung.

Seperti diceritakan Tarli Nugroho, peneliti Mubyarto Institute UGM. Almarhum pernah mengatakan kepadanya: "Hidup ini seperti matematika, dan kita harus belajar dari angka nol."

Orang lain juga bertanya?

"Kalau diperhatikan, selama manusia hidupnya hanya menjumlah atau menambah, misalnya nambah harta, nambah anak, atau nambah jabatan, niscaya hidupnya tidak akan cepat menuju kesempurnaan, menuju ‘infinitum’," kata Pak Damar seperti dituturkan Tarli, Rabu (19/2).

Menurut Pak Damar, demikian juga jika hidup hanya diwarnai dengan perkalian. "Misalnya, kawin hingga empat kali," ujar Pak Damar yang membuat Tarli tak bisa menahan tawa mendengar metafor itu.

Seperti halnya operasi matematik, lanjut Pak Damar, infinitum (ketidakterbatasan) diperoleh jika manusia melakukan pembagian dengan angka nol.

"Dan angka nol itu, dalam bahasa agama, sama dengan ikhlas. Artinya, hidup itu harus ikhlas, niscaya kita bisa segera mencapai infinitum," ujarnya.

Kepada dosen Fakultas Filsafat UGM Heri Santoso medio 2005, Pak Damar pernah berkomentar tentang produktivitas Prof Mubyarto dalam menelurkan karya-karya imliah.

Awalnya, kepada Pak Damar, Heri menyampaikan kekaguman atas produktivitas Prof Muby, sapaan Mubyarto, yang pada tahun 2004-2005 bisa menulis belasan buku.

"Namun ketika kekaguman itu saya sampaikan kepada Pak Damardjati, beliau justru agak terdiam," kata Heri seperti diceritakan kepada Tarli.

Tak dinyana, Pak Damar malah berujar, "Saya, malah justru agak khawatir dengan Pak Muby." Kontan Heri penasaran dan bertanya , "Ada apa Pak?"

Dalam ajaran orang Jawa, kata Pak Damar, ada pelajaran bahwa bila lampu senthir (lampu minyak) hampir mati, biasanya byar-byar-byar (terang sekali), setelah itu pet (mati).

"Jadi, saya malah mengkhawatirkan kondisi Pak Muby," terang Pak Damar serius.

Satu minggu kemudian, warga Bulaksumur dikejutkan oleh berita duka berpulangnya Prof Mubyarto, sang begawan penggagas  Ekonomi Pancasila itu. "Penglihatan Pak Damar memang tajam," kata Heri.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kata-Kata Dagelan Lucu dan Konyol, Gokil Banget Bikin Suasana Hati Selalu Happy
Kata-Kata Dagelan Lucu dan Konyol, Gokil Banget Bikin Suasana Hati Selalu Happy

Kata-kata dagelan lucu dan konyol ini banyak disukai walau terkadang receh, akan tetapi mampu membuat menghibur seseorang.

Baca Selengkapnya
Dongeng Bahasa Jawa Singkat Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak
Dongeng Bahasa Jawa Singkat Lucu, Menghibur dan Bikin Ngakak

Berikut dongeng bahasa Jawa singkat lucu dan menghibur.

Baca Selengkapnya
105 Kata Ngakak Paling Lucu Bikin Ketawa Seharian
105 Kata Ngakak Paling Lucu Bikin Ketawa Seharian

Berikut kumpulan kata ngakak paling lucu dan menghibur berikut ini.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Lucu Bahasa Sunda Terbaru, Unik dan Bisa Bikin Ketawa Ngakak
Kata-Kata Lucu Bahasa Sunda Terbaru, Unik dan Bisa Bikin Ketawa Ngakak

Cara belajar bahasa Sunda yang paling mudah yakni dengan memahami apa maksud dari kata-kata lucu bahasa Sunda terbaru.

Baca Selengkapnya
63 Kata-kata Pepatah Jawa dan Artinya, Bijak dan Penuh Makna
63 Kata-kata Pepatah Jawa dan Artinya, Bijak dan Penuh Makna

Kata-kata pepatah Jawa mengandung makna yang mendalam tentang nasihat hidup.

Baca Selengkapnya
70 Pantun Lucu Bahasa Jawa yang Kocak dan Bikin Ngakak, Punya Makna yang Dalam
70 Pantun Lucu Bahasa Jawa yang Kocak dan Bikin Ngakak, Punya Makna yang Dalam

Merdeka.com merangkum informasi tentang 70 pantun lucu bahasa Jawa yang kocak dan bikin ngakak, serta punya makna yang mendalam.

Baca Selengkapnya
20 Penutup Ceramah Lucu ala Santri, Penuh Nasihat dan Menghibur
20 Penutup Ceramah Lucu ala Santri, Penuh Nasihat dan Menghibur

Menyusun kata penutup yang lucu dan unik akan membuat ceramah yang disampaikan semakin berkesan.

Baca Selengkapnya
Contoh Sisindiran Bahasa Sunda Kocak, Mampu Menggelitik dan Bikin Tertawa Terbahak-bahak
Contoh Sisindiran Bahasa Sunda Kocak, Mampu Menggelitik dan Bikin Tertawa Terbahak-bahak

Sisindiran Sunda ini juga mempunyai pesan yang hendak disampaikan pada pembaca atau para pendengar.

Baca Selengkapnya
70 Pantun Jawa Ngapak Lucu yang Bikin Tertawa Ngakak
70 Pantun Jawa Ngapak Lucu yang Bikin Tertawa Ngakak

Berikut kumpulan pantun Jawa ngapak lucu yang bikin tertawa ngakak.

Baca Selengkapnya
Ragam Pantun Lucu Bahasa Jawa atau Parikan, Bisa Bikin Tertawa Ngakak Lepas sampai Guling-Guling
Ragam Pantun Lucu Bahasa Jawa atau Parikan, Bisa Bikin Tertawa Ngakak Lepas sampai Guling-Guling

Ada banyak pantun lucu yang bisa membuat Anda tertawa ngakak dan lepas.

Baca Selengkapnya
50 Pantun Jawa Lucu Buat Teman, Bisa Bikin Tertawa sekaligus Baper
50 Pantun Jawa Lucu Buat Teman, Bisa Bikin Tertawa sekaligus Baper

Merdeka.com merangkum informasi tentang 50 pantun Jawa lucu buat teman yang bisa bikin tertawa sekaligus baper.

Baca Selengkapnya
45 Pantun Jawa Lucu 2 Baris Terbaru dan Menghibur, Bikin Tertawa Lepas
45 Pantun Jawa Lucu 2 Baris Terbaru dan Menghibur, Bikin Tertawa Lepas

Pantun Jawa lucu 2 baris dapat membuat suasana berkumpul Anda dengan orang terdekat menjadi semakin berwarna.

Baca Selengkapnya