Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kepulangan demonstran bakal dikawal polisi & naik bus, kereta gratis

Kepulangan demonstran bakal dikawal polisi & naik bus, kereta gratis Aksi Damai 212. ©2016 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Pihak kepolisian memastikan akan melakukan pengawalan terhadap massa aksi bela Islam jilid III yang akan kembali tempat asalnya. Pengawalan tersebut sebagai bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat.

"Ada koordinasi, pertama kita akan kawal walaupun pengawalannya inparsial. Namun kembali ini biasanya ini satu rombongan ataupun terpisah. Namun kita koordinasikan agar mereka membutuhkan pengawalan akan kita layani," ujar Karopenmas Divisi Humas Polri, Kombes Rikwanto, di Mabes Polri, Jumat (2/12).

Sementara itu, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyiapkan sedikitnya 300 unit bus dari Damri, PPD dan Jasa Raharja untuk digunakan sebagai angkutan para peserta aksi damai 2 Desember. Bus tersebut diperuntuhkan bagi massa yang mengalami kesulitan saat akan kembali pulang kedaerahnya.

Orang lain juga bertanya?

"Kita bantu mereka yang akan pulang kedaerahnya. Tadi ada yang pulang ke Lampung, Bandung, Sukabumi, Bogor, dan Serang. Saat ini sudah sekitar 50 bus yang diberangkatkan. Kita masih akan tunggu malam ini hingga besok," ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, melalui siaran pers, Jumat (2/12).

Menurut Budi, selain menyediakan bus untuk jarak dekat, pihaknya juga mengangkut massa tujuan jauh. "Kita juga siapkan bus malam bisa sampai Pekanbaru sampai Medan," ujarnya.

Selain menyediakan bus secara gratis, lanjut Budi, pihaknya juga menyiapkan masing-masing dua gerbong kereta api tujuan Purwokerto dan Semarang. "Kereta ada, tujuan Purwokerto dan Semarang. Masing-masing itu ada dua gerbong," katanya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian bersyukur aksi bela Islam III berjalan dengan tertib dan lancar. Jenderal polisi bintang empat ini mengapresiasi para peserta yang hadir dari berbagai kota tersebut.

"Alhamdulillah kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena ibadah Aksi Bela Islam jilid tiga ini berjalan dengan lancar aman semua," kata Jenderal Tito di Silang Monas usai acara, Jakarta, Jumat (2/12).

"Kami menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para peserta. Kita sudah mendapatkan laporan bahwa dari petugas taman DKI tidak ada satu pohon pun yang rusak," sambung Tito.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Demo di DPR, Polisi Bakal Alihkan Lalu Lintas
Ada Demo di DPR, Polisi Bakal Alihkan Lalu Lintas

Pengalihan arus mungkin diberlakukan apabila massa semakin membludak.

Baca Selengkapnya
Kapolda Metro Tegaskan Penitipan Kendaraan Pemudik di Kantor Polisi dan Pos TNI Gratis
Kapolda Metro Tegaskan Penitipan Kendaraan Pemudik di Kantor Polisi dan Pos TNI Gratis

Karyoto mengharapkan dibukanya markas polisi dan TNI sebagai tempat penitipan tersebut masyarakat yang ingin berpegian ke luar kota merasa aman dan nyaman.

Baca Selengkapnya
Sanksi Bagi Masyarakat yang Nekat Konvoi pada Malam Takbiran
Sanksi Bagi Masyarakat yang Nekat Konvoi pada Malam Takbiran

Latif mengatakan, pihaknya telah menyiapkan titik-titik penyekatan untuk menjaga masyarakat supaya tidak melakukan arak-arakan.

Baca Selengkapnya
3.929 Aparat Gabungan Disebar Kawal Demo Terkait Kecurangan Pemilu di Depan Gedung DPR Hari Ini
3.929 Aparat Gabungan Disebar Kawal Demo Terkait Kecurangan Pemilu di Depan Gedung DPR Hari Ini

Polisi akan melakukan pengamanan demi menjaga kondusifitas selama aksi unjuk rasa berlangsung.

Baca Selengkapnya
Kades APDESI Kembali Demo DPR, Pengendara Diimbau Hindari Ruas Jalan Ini
Kades APDESI Kembali Demo DPR, Pengendara Diimbau Hindari Ruas Jalan Ini

Kades APDESI Kembali Demo DPR, Pengendara Diimbau Hindari Ruas Jalan Ini

Baca Selengkapnya
Aksi Bela Palestina Bakal Digelar di Monas, Berikut Rekayasa Lalu Lintasnya
Aksi Bela Palestina Bakal Digelar di Monas, Berikut Rekayasa Lalu Lintasnya

Polda Metro Jaya telah menyiapkan sejumlah personel terkait rencana Aksi Bela Palestina, pada Minggu (5/11) besok.

Baca Selengkapnya
Polisi Bakal Alihkan Arus Lalin Sekitar Patung Kuda, Buntut Demo Soal Pulau Rempang Siang Nanti
Polisi Bakal Alihkan Arus Lalin Sekitar Patung Kuda, Buntut Demo Soal Pulau Rempang Siang Nanti

Adapun aksi unjuk rasa rencananya akan digelar oleh sejumlah ormas.

Baca Selengkapnya
Polisi Siagakan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta
Polisi Siagakan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Perwira pengendali akan melakukan pengecekan terhadap personel sebelum mengawal massa.

Baca Selengkapnya
Demo Ojek Online Hari Ini, 1.784 Personel Gabungan Disiagakan
Demo Ojek Online Hari Ini, 1.784 Personel Gabungan Disiagakan

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebut, sebanyak 1.784 personel gabungan dikerahkan.

Baca Selengkapnya
Polri Siagakan 4.992 Anggota Amankan Demo di KPU, Bawaslu, DPR dan MK
Polri Siagakan 4.992 Anggota Amankan Demo di KPU, Bawaslu, DPR dan MK

Polri siap mengawal kondisivitas tahapan pemilu jelang rekapitulasi hasil suara secara nasional.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa Demo Depan Istana Siang Ini Jelang Jokowi Lengser, Begini Tuntutannya
Mahasiswa Demo Depan Istana Siang Ini Jelang Jokowi Lengser, Begini Tuntutannya

Sebanyak 1.929 personel gabungan dikerahkan untuk mengawal jalannya unjuk rasa.

Baca Selengkapnya
3.643 Personil Gabungan TNI - Polri Terjun Amankan Unjuk Rasa di Monas Hari Ini
3.643 Personil Gabungan TNI - Polri Terjun Amankan Unjuk Rasa di Monas Hari Ini

gabungan TNI, Polri yang dibantu Pol PP serta Dishub yang nantinya akan di bagi di beberapa titik pengamanan di sekitaran Monas

Baca Selengkapnya