'KPK' Bandung belum punya kantor, kalau rapat bisa nebeng Pemkot
Merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil membentuk kelompok Forum Independen Pembangun Zona Integritas Kota Bandung. Tugasnya mirip seperti Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hanya saja tidak memiliki kewenangan sampai penindakan karena tidak berbadan hukum.
Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil menyebut forum tersebut adalah KPK level kota. Tugasnya pencegahan dan pendidikan antikorupsi. Sifatnya hanya preventif.
Kepada merdeka.com, Ketua Forum Independen Pembangun Zona Integritas Kota Bandung Pitoyo mengatakan, praktik korupsi itu sebenarnya bisa dicegah dengan pengetahuan anti korupsi.
-
Kenapa Perpustakaan Anti Korupsi di Bandung diresmikan? Hadirnya Microlibrary ini sebagai komitmen pemerintah menambah sarana prasarana, khususnya dalam upaya meningkatkan kecerdasan dan literasi masyarakat di Kota Bandung,“ terangnya, mengutip laman Pemkot Bandung, Selasa (29/8).
-
Dimana letak Perpustakaan Anti Korupsi di Bandung? Lokasi Microlibrary Alun-Alun Bandung sendiri persis di sisi timur alun-alun Kota Bandung, seberang masjid raya.
-
Bagaimana Perpustakaan Anti Korupsi di Bandung meningkatkan literasi? Ini merupakan upaya meningkatkan pengetahuan terutama pengetahuan di bidang antikorupsi karena di sini sudah banyak literasi yang kita siapkan. KPK mendukung penuh dan ada beberapa buku yang sudah disebar,“ terangnya.
-
Bagaimana cara Pasuruan mencegah korupsi? 'Kita terus melakukan upaya-upaya pencegahan dengan melakukan sinergi dari berbagai pihak,' ujar Mas Adi
-
Dimana musyawarah copet di Bandung dilakukan? Maraknya tukang copet di Kota Bandung semakin tahun semakin meningkat kala itu. Bahkan, di era 1970-an pernah diadakan musyawarah copet di kota kembang.
-
Bagaimana cara individu melawan korupsi? Setiap individu memiliki peran penting dalam memerangi korupsi melalui tindakan-tindakan yang sederhana. Beberapa cara yang dapat dilakukan antara lain adalah menolak untuk terlibat dalam praktik suap, melaporkan setiap tindakan korupsi yang terlihat, serta mendukung upaya transparansi dalam pemerintahan. Selain itu, menjalani kehidupan dengan prinsip integritas juga merupakan langkah yang sangat berarti.
"Kalau selama ini korupsi tunggu sampai di hilir (terjadi korupsi lalu ditangkap). Kalau kami melakukan pencegahan di hulunya," kata Pitoyo, Jumat (1/4).
Praktik korupsi saat ini menurutnya sudah sangat masif dan terstruktur. Korupsi itu tidak hanya saja praktik 'merampok' uang negara yang menyebabkan kerugian sampai miliaran rupiah, tapi suap yang terjadi di level terendah sampai tertinggi itu sangat rentan.
Dia mengilustrasikan, pembuatan KTP yang secara aturan itu sebenarnya tidak membebankan biaya pada warga. Hanya saja petugas kerap membuat embel-embel 'dipermudah' asal dengan ganjaran uang pelicin.
"Untuk pelayanan publik, akhirnya memanipulasi. Itu masuknya gratifikasi. Misal KTP gratis. Kalau gratis, ya enggak bisa ada tapi. Yang baik itukan ya gratis dan bisa dikerjakan dengan cepat, tanpa ada embel-embel," ujarnya. Nah cara itu yang menurut dia, upaya preventif harus dilakukan.
Sebagai kelompok yang independen dan tidak berbadan hukum, pihaknya mengaku bertugas tidak seperti dinas atau instansi yang duitnya digelontorkan dari pemerintah.
"Kami bukan kaya pegawai gajian. Kita hanya membuat sistem. Yang mana tujuannya itu untuk peningkatan pelayanan publik untuk Kota Bandung. Enggak ada membahas anggaran. Sekretariat saja belum ada, kita paling kalau ada yang diharuskan membenahi kami akan hadir. Kita rapatkan sama tim. Kita bisa rapat di mana saja, pinjam kantor Pemkot," ungkapnya.
Usai ada pemetaan, pihaknya baru melaporkan pada Pemkot Bandung untuk kemudian Wali Kota mengambil tindakan seperti apa.
"Sebulan nanti kita lapor wali kota, atau triwulan, dan akhir tahun. Harapan kami pelayanan publik bagus, tanpa ada embel-embel," tandasnya.
Dia berharap, dengan tata kelola pemerintah ihwal pelayanan publik, dan mengantisipasi dari praktik KKN Bandung di bawah komando Ridwan Kamil bisa meraih Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
"Kan tujuannya agar Bandung meraih WTP. WTP itukan cerminan bahwa administrasi daerah bisa baik," ujarnya. (mdk/cob)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
KPK bertugas untuk mengatasi, menanggulangi dan memberantas korupsi di Indonesia
Baca SelengkapnyaPemerintah Kota Pasuruan bersama dengan KPK Republik Indonesia menggelar Sosialisasi Anti Korupsi.
Baca SelengkapnyaRaffi datang mengenaka baju hitam. Dia tampak menebar senyum saat disapa.
Baca SelengkapnyaNawawi mengatakan, praktik korupsi masih marak terjadi di pelbagai sektor.
Baca SelengkapnyaDi sini pengunjung bisa mendapatkan literasi seputar antikorupsi dengan mudah dan gratis.
Baca Selengkapnyauntuk membumikan isu-isu pemberantasan korupsi yang ada di masyarakat
Baca SelengkapnyaTKN memahami bila indeks korupsi versi Indonesian Corruption Watch (ICW) masih tinggi.
Baca SelengkapnyaKPK berencana mengundang capres untuk melihat konsentrasi mereka dalam pemberantasan tindak pidana korupsi.
Baca SelengkapnyaKPK Tunda Giat di Lapangan: Kita Teriak Jujur, Tapi Kita Tidak Jujur
Baca SelengkapnyaKemendagri sepakat bersama KPK untuk mencegah budaya korupsi dalam bidang pendidikan.
Baca SelengkapnyaTumpak Hatorangan menilai kasus korupsi masih terus ada di Indonesia. Padahal KPK sudah berdiri lebih dari 20 tahun
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan Ibnu Basuki dalam uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test oleh Komisi III DPR.
Baca Selengkapnya