Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

'Lawan korupsi bisa dimulai dari dapur'

'Lawan korupsi bisa dimulai dari dapur' Aksi hari anti-korupsi. ©2013 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Keluarga menjadi garda pertama dalam pemberantasan korupsi. Nilai-nilai antikorupsi seperti kejujuran, kesederhanaan, kerja keras dan lain-lain pertama kali ditanamkan di lingkup keluarga.

Dengan semangat menggelorakan perlawanan terhadap korupsi, penari Ine Arini akan berkolaborasi dengan komposer Ade Rudiana akan mengusung pertunjukan seni yang menitikberatkan pada peran keluarga dalam pencegahan korupsi.

Pertunjukan tersebut akan menjadi bagian dari acara pembentangan kain #PercaIntegritas di Alun-alun Bandung, Kamis (10/12). #PercaIntegritas merupakan rangkaian Festival Antikorupsi 2015.

Dalam pertunjukannya, penari Ine Arini dan komposer Ade Rudiana akan melibatkan lebih dari 100 orang peserta. Mereka akan memainkan alat musik dari alat-alat dapur seperti katel atau wajan yang bertuliskan ‘Prung! Abdi Moal Korupsi’ (Ayo! Saya tidak akan Korupsi).

"Setiap anak cucu kita dimulai dari dapur. Di sana, ibu mengolah makanan dengan penuh doa dengan harapan bahwa anak cucunya akan menjadi putra bangsa terbaik. Hadirlah gerakan ibu antikorupsi. Saya langsung ambil katel untuk menyimbolkan ini," kata Ine.

Dosen Tari ISBI Bandung itu menambahkan, prosesi tersebut sebagai komitmen seorang ibu, bahwa ibu yang terlihat lembut itu sebenarnya memiliki gelora yang tak pernah padam, termasuk dalam melawan korupsi.

Ade menambahkan, peralatan dapur seperti ketel yang dimainkan dalam peringatan hari antikorupsi sebagai ekspresi dari suara seorang ibu untuk melawan korupsi. Ade mengatakan, jika Ine mengekspresikan semangat antikorupsi tersebut lewat gerak atau tarian, maka dirinya mengekspresikannya lewat peralatan dapur.

"Ini tantangan buat saya. Saya akan berbicara dengan hanya alat dapur. Protes saya lewat ketel ini. Ketel ini mampu bersuara lebih banyak dari bunyinya. Ini sangat dahsyat," katanya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Ganjar-Mahfud Tegas Sikat Korupsi Berawal dari Pemimpin Tertinggi
VIDEO: Ganjar-Mahfud Tegas Sikat Korupsi Berawal dari Pemimpin Tertinggi

Capres cawapres nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD hadir dalam acara PAKU Integritas KPK, Rabu (17/1)

Baca Selengkapnya
Jaksa Agung: Kalau Pimpinan Korupsi, Anak Buahnya Rampok
Jaksa Agung: Kalau Pimpinan Korupsi, Anak Buahnya Rampok

Burhanuddin menilai, Indonesia masuk ke dalam negara yang paling rawan korupsi.

Baca Selengkapnya
Tim Hukum AMIN: Pemberantasan Korupsi Butuh Political Will Presiden
Tim Hukum AMIN: Pemberantasan Korupsi Butuh Political Will Presiden

Pemberantasan korupsi tidak bisa dilakukan dengan cara biasa. Diperlukan terobosan kebijakan dan langkah politik serius

Baca Selengkapnya
Kemendagri: Orang Berkata Korupsi Sudah Jadi Budaya
Kemendagri: Orang Berkata Korupsi Sudah Jadi Budaya

Kemendagri sepakat bersama KPK untuk mencegah budaya korupsi dalam bidang pendidikan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ganjar Sindir Pihak Utamakan Kepentingan Keluarga Bikin Kampus Berbicara
VIDEO: Ganjar Sindir Pihak Utamakan Kepentingan Keluarga Bikin Kampus Berbicara

Ganjar menyinggung ada pihak yang mengutamakan kepentingan keluarga.

Baca Selengkapnya
Mahfud Sebut Banyak Koruptor Masuk Penjara Gara-Gara Tuntutan Istri
Mahfud Sebut Banyak Koruptor Masuk Penjara Gara-Gara Tuntutan Istri

Suami terpaksa korupsi karena gaya hidup sang istri.

Baca Selengkapnya
Diskusi Antikorupsi dengan Mahfud, Ganjar: Kami Bicara Bagaimana Korupsi Bisa Dipotong, Itu PR
Diskusi Antikorupsi dengan Mahfud, Ganjar: Kami Bicara Bagaimana Korupsi Bisa Dipotong, Itu PR

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berdiskusi tentang antikorupsi sejak puluhan tahun yang lalu.

Baca Selengkapnya
Anies: Pemberantasan Korupsi Harus Dimulai dari Presiden
Anies: Pemberantasan Korupsi Harus Dimulai dari Presiden

Menurut Anies, sikap seorang pemimpin dapat mempengaruhi kinerja jajaran yang ada di bawahnya.

Baca Selengkapnya