Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Makin Ramai Dikunjungi, Personel Pengamanan Ditambah

Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Makin Ramai Dikunjungi, Personel Pengamanan Ditambah Masjid Raya Sheikh Zayed Solo. ©2023 Merdeka.com/Dok. Kemenag RI

Merdeka.com - Semakin ramainya pengunjung di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo sejak dibuka untuk umum sejak 28 Februari lalu. Polresta Surakarta menambah personel pengamanan, di antaranya dari Satuan Samapta yang akan selalu bersiaga di lokasi itu.

"Mulai sejak dibuka untuk umum, Polresta Surakarta terus melakukan pengamanan aset dan gangguan ketertiban umum di kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed Gilingan Kota Surakarta," ujar Kapolresta Surakarta Kombes Pol Iwan Saktiadi, Kamis (9/3).

Selain menyiagakan personel Sat Samapta, pihaknya juga akan menempatkan personel Polisi Wanita ( Polwan) di masjid yang menjadi ikon baru kota Solo tersebut. Tim patroli Polsek Banjarsari dan Unit Pam Obvit Sat Samapta juga akan bertugas secara rutin untuk melakukan sambang sekaligus pengawasan dan pengamanan di sekitar masjid.

Iwan berharap dengan pengawasan dan pengamanan dari personel Polresta Surakarta, dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat saat beribadah.

"Dalam pengawasan dan pengamanan tersebut, kita akan melaksanakan patroli, sosialisasi dan edukasi kepada pengunjung. Sesuai dengan aturan masjid baik kepada pengunjung atau jemaah, dan pelaku usaha di kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed," katanya.

Dengan adanya peraturan dari masjid tersebut, Kapolresta berharap para pengunjung, baik itu wisatawan maupun masyarakat Kota Solo, dapat memahami aturan di Masjid Raya Sheikh Zayed.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Patroli Skala Besar TNI-Polri di Sukabumi, Ini Lokasi yang Jadi Sasaran
Patroli Skala Besar TNI-Polri di Sukabumi, Ini Lokasi yang Jadi Sasaran

Patroli dilakukan ke sejumlah lokasi di wilayah Sukabumi dengan tujuan memberi rasa aman

Baca Selengkapnya
Penukaran Uang Baru Dibuka Mulai 20 Maret, BI Solo Siapkan Rp4,3 Triliun
Penukaran Uang Baru Dibuka Mulai 20 Maret, BI Solo Siapkan Rp4,3 Triliun

Dia berharap, jumlah tersebut mencukupi kebutuhan masyarakat Solo Raya saat Ramadan maupun Hari Raya Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya
Puluhan Ribu Warga MTA Gelar Salat Iduladha di Stadion Manahan
Puluhan Ribu Warga MTA Gelar Salat Iduladha di Stadion Manahan

Satgas Pengendali MTA Didin Sholahudin menambahkan, salat Iduladha hari ini dilakukan 2 atau 3 gelombang

Baca Selengkapnya
Amankan Harlah NU di GBK Senayan, Polisi Sebar Hampir 2.000 Personel
Amankan Harlah NU di GBK Senayan, Polisi Sebar Hampir 2.000 Personel

Berdasarkan surat pemberitahuan yang diterima, etimasi massa kurang lebih mencapai 150.000

Baca Selengkapnya
5.734 Personel Polisi Diterjunkan Amankan Reuni 212 di Monas Besok
5.734 Personel Polisi Diterjunkan Amankan Reuni 212 di Monas Besok

ribuan personel pengamanan akan diterjunkan untuk mengawal Munajat Kubro 212 di Monas

Baca Selengkapnya
Bulan Sabit Merah UEA Siapkan 10.000 Makanan Buka Puasa Selama Ramadan di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo
Bulan Sabit Merah UEA Siapkan 10.000 Makanan Buka Puasa Selama Ramadan di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Bulan Sabit Merah UEA Siapkan 10.000 Makanan Berbuka Puasa di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Baca Selengkapnya
FOTO: Kekhusyukan Jemaah Muslim Jakarta Salat Idulfitri 1445 Hijriah di Pasar Senen
FOTO: Kekhusyukan Jemaah Muslim Jakarta Salat Idulfitri 1445 Hijriah di Pasar Senen

Hari ini Rabu (10/4/2024) seluruh umat Islam merayakan Idulfitri 1 Syawal 1445 Hijriah setelah berpuasa 1 bulan penuh.

Baca Selengkapnya
Jalur Menuju Mekkah Diperketat, Begini Suasana Kota Suci
Jalur Menuju Mekkah Diperketat, Begini Suasana Kota Suci

Di jalur Jeddah-Makkah, seluruh jamaah akan melintasi 2 check point saat sebelum masuk Mekkah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Suasana Nikmat Ratusan Umat Muslim Buka Puasa di Hari Pertama Ramadan di Masjid Istiqlal
FOTO: Melihat Suasana Nikmat Ratusan Umat Muslim Buka Puasa di Hari Pertama Ramadan di Masjid Istiqlal

Ratusan jemaah sudah berdatangan sejak Ashar ke Masjid Istiqlal untuk berbuka puasa bersama.

Baca Selengkapnya