Program Indonesia Pintar Beri Harapan Anak Seorang Petani
Merdeka.com - Program Indonesia Pintar (PIP) yang merupakan salah satu program prioritas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Salah satu penerima manfaatnya adalah Maya Rosa, siswi kelas VIII SMPN 4 Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Maya telah menerima dana manfaat PIP sejak tahun 2018 lalu. Walaupun baru sekali menerima dana manfaat PIP, yakni sebesar Rp 750 ribu tapi bagi Maya dana sebesar itu sangat membantu.
"Senang sekali, alhamdulillah bisa bantu orang tua, tidak minta ke orang tua lagi untuk keperluan sekolah seperti seragam, sepatu, dan peralatan sekolah lainnya," kata Maya saat dihubungi melalui telepon, pada beberapa hari lalu.
-
Apa itu Program Indonesia Pintar? Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.
-
Apa itu PIP Kemenag? Program Indonesia Pintar yang selanjutnya disebut PIP adalah bantuan berupa uang dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik yang orang tuanya tidak dan/atau kurang mampu membiayai pendidikannya, sebagai kelanjutan dan perluasan sasaran dari program Bantuan Siswa Miskin (BSM).
-
Kenapa PIP penting bagi siswa? Salah satu fokus utama PIP adalah mencegah angka putus sekolah yang tinggi di kalangan siswa dari latar belakang ekonomi rendah. Dengan memberikan dukungan finansial, program ini membantu orang tua untuk memenuhi biaya pendidikan, sehingga anak-anak tidak terpaksa menghentikan studi mereka.
-
Apa solusi yang ditawarkan Dinas Pendidikan Palembang? Ansori mengaku akan mempertimbangkan usulan pembagian siswa dari sekolah dengan pendaftar berlebih. Tujuannya untuk mengisi banyaknya bangku kosong di sekolah itu.
-
Kenapa cek PIP Kemenag penting? Cara cek PIP Kemenag ini sangat penting untuk diketahui oleh masyarakat agar mereka dapat memastikan bantuan tersebut diterima sesuai dengan hak yang telah ditetapkan.
-
Apa program utama yang diinisiasi Pertamina untuk edukasi siswa? Sekolah Energi Berdikari (SEB) yang diinisiasi Pertamina sejak Juni 2023 telah berhasil memberikan edukasi kepada 4.685 siswa untuk mengenal energi bersih.
Terlahir dari keluarga petani yang sederhana, Maya tak pernah patah semangat untuk sekolah. Siswi yang bercita-cita ingin menjadi guru ini berharap akan mendapatkan dana PIP berikutnya.
"Saya mau dapat lagi bantuan PIP, karena saya kan sekolah masih lama, supaya bisa mengejar cita-cita saya jadi guru, biar bisa berbagi ilmu ke orang banyak," ujarnya penuh harap.
Sebelum memperoleh dana manfaat PIP, anak pertama dari dua bersaudara ini juga mendapat beasiswa dari sekolahnya karena prestasi yang diraihnya.
"Maya ini siswa yang berprestasi. Sejak Sekolah Dasar (SD) sampai sekarang dia selalu menjadi juara kelas," jelas Mohammad Solihin, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Berbagai lomba pernah diikuti Maya untuk mewakili sekolahnya, seperti lomba Matematika, IPA, dan Bahasa Indonesia.
"Waktu SD pernah juara lomba cerdas cermat mewakili sekolah," ujar Solihin.
Semangat Maya yang tak pernah putus untuk mengejar cita-citanya membuat orang tuanya berharap PIP akan terus berlanjut.
"Terima kasih karena Maya sudah dapat bantuan PIP, mudah-mudahan bisa terus ada supaya Maya bisa sekolah sampai menjadi guru seperti cita-citanya," ujar Asep, ayah Maya, penuh harap. (mdk/hrs)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Simak cara cek PIP lewat HP dengan mudah. Coba sekarang sebelum dapat dana bantuan!
Baca SelengkapnyaPIP adalah inisiatif pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan akses dan kualitas pendidikan bagi anak-anak dari keluarga miskin atau rentan miskin
Baca SelengkapnyaPetani yang tergabung pada program Makmur mudah mengakses pupuk karena tidak bergantung pada pupuk subsidi.
Baca SelengkapnyaProgram ini menjadi solusi bagi petani dalam meningkatkan produktivitas dan pendapatan pertanian.
Baca SelengkapnyaSimak panduan cara cek penerima PIP 2024 secara online berikut ini.
Baca SelengkapnyaPengecekan ini memastikan dana bantuan pendidikan benar-benar sampai kepada siswa yang membutuhkan.
Baca SelengkapnyaPAN memberi beasiswa sebesar 50.000 kuota beasiswa untuk PIP untuk siswa SD sampai SMA.
Baca SelengkapnyaSebelum menjalankan program ini tentu dilakukan pemetaan lapangan, sehingga program yang dijalankan benar-benar tepat sasaran.
Baca SelengkapnyaPIP adalah program pemerintah untuk pemerataan pendidikan.
Baca SelengkapnyaProgram ini sebagai wujud dukungan perusahaan terhadap penguatan kapasitas sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
Baca SelengkapnyaHashim yakin program ini mampu meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia. Dengan demikian, Indonesia bisa bersaing dengan negara lain di dunia.
Baca SelengkapnyaIngin bergabung dalam program Petani Milenial 2024? Cari tahu cara mendaftar, syarat lengkap, dan berkas yang harus disiapkan agar sukses dalam program ini.
Baca Selengkapnya