Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rezeki driver GO-JEK, 3 kali antar penumpang imbas KRL gangguan

Rezeki driver GO-JEK, 3 kali antar penumpang imbas KRL gangguan Ilustrasi Gojek. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Akibat gangguan sinyal di Stasiun Depok Lama sejumlah penumpang Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line rute Bogor-Jakarta beralih menggunakan layanan jasa ojek panggilan seperti GO-JEK dan Grabike. Para driver ojek online itu pun mengaku dapat rezeki nomplok bisa bolak-balik mengantar penumpang akibat gangguan sinyal KRL tersebut.

Seperti yang diungkapkan Tohir. Pengendara GO-JEK ini mengaku sudah tiga kali mondar-mandir ke Stasiun Pasar Minggu untuk mengantar penumpang. Pagi ini, Tohir mengaku sudah tiga kali bolak-balik dari Stasiun Pasar Minggu-UI. Kemudian Stasiun Pasar Minggu-Depok, padahal biasanya keliling mencari penumpang.

"Kalau dibilang rezeki, ya rezeki, tapi kasian juga penumpang," kata Tohir saat ditemui Merdeka.com di Stasiun Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (3/2).

Hal senada dikatakan seorang driver Grabike. Pengendara itu mengaku sudah dua kali muter mengantar penumpang dari Stasiun Pasar Minggu ke Kalibata. Kemudian balik lagi ke Stasiun Pasar Minggu dan mengantar penumpang ke Stasiun Gambir.

Meski tertolong adanya layanan ojek daring itu, gangguan KRL pagi ini tetap dikeluhkan para penumpang. Salah satunya Sinta. Sinta yang hendak mengurus keperluan di Balai Kota terpaksa memesan ojek online untuk ke tempat tujuan padahal sudah terbiasa menggunakan KRL.

"Terpaksa naik ojek dari Pasar Minggu ke Balai Kota. Moga-moga besok enggak gini lagi," keluhnya.

Sebelumnya, KRL Commuter Line rute Jakarta-Bogor mengalami gangguan persinyalan di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Akibat gangguan itu, antrean kereta mengular sampai Bojonggede, Bogor, Jawa Barat.

"Antara Depok-Pasar Minggu mengalami gangguan operasional persinyalan, kereta mengalami antrean dan keterlambatan," demikian dikutip dari akun Twitter @CommuterLine, Rabu (3/2).

Berdasarkan informasi yang diterima merdeka.com, gangguan tersebut terjadi pada meja pelayanan antara Stasiun Pasar Minggu sampai dengan Depok. Antrean kereta juga terjadi dari arah Jakarta menuju Bogor. Akibat gangguan tersebut, para penumpang banyak menggunakan moda transportasi lain.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Baru Hari ke-3 Beroperasi, LRT Jabodebek Gangguan Telat Sampai 2 Jam
Baru Hari ke-3 Beroperasi, LRT Jabodebek Gangguan Telat Sampai 2 Jam

Pantauan merdeka.com terjadi penumpukan penumpang di Stasiun LRT Jatibening Baru, Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya
Terungkap Riwayat Perjalanan Mobil Gran Max Sebelum Kecelakaan Maut di Tol KM 58
Terungkap Riwayat Perjalanan Mobil Gran Max Sebelum Kecelakaan Maut di Tol KM 58

Kecelakaan yang menewaskan 12 orang di dalam mobil Gran Max diakibatkan pengemudi yang kerja melebihi waktu.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Biang Kerok KRL Tertahan 1 Jam di Stasiun Cikini Senin Pagi
Ternyata Ini Biang Kerok KRL Tertahan 1 Jam di Stasiun Cikini Senin Pagi

Akibat gangguan pada satu rangkaian, terjadilah antrean untuk 9-10 KRL dari arah Bogor menuju Stasiun Jakarta Kota.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hasil Investigasi KNKT Kecelakaan Maut KM58 Tol Cikampek, Terungkap Pola Kerja Sopir Gran Max
VIDEO: Hasil Investigasi KNKT Kecelakaan Maut KM58 Tol Cikampek, Terungkap Pola Kerja Sopir Gran Max

Kendaraan ini juga berpenumpang 12 orang, di mana seharusnya berkapasitas sembilan penumpang

Baca Selengkapnya
Pengguna Keluhkan Gangguan KRL Rute Jakarta Kota di Jam Kerja, Ini Penjelasan KCI
Pengguna Keluhkan Gangguan KRL Rute Jakarta Kota di Jam Kerja, Ini Penjelasan KCI

Dampaknya banyak pengguna mengaku terlambat masuk kerja di awal pekan ini.

Baca Selengkapnya
KNKT Ungkap Sopir Bus Rosalia Indah Sempat Jalan Kaki Mondar-mandir Supaya Tak Ngantuk
KNKT Ungkap Sopir Bus Rosalia Indah Sempat Jalan Kaki Mondar-mandir Supaya Tak Ngantuk

"Si sopir sempat berhenti jalan kaki, terus mondar-mandir untuk ngilangin ngantuk terus naik lagi."

Baca Selengkapnya
KNKT Ungkap Penyebab Kecelakaan KM 58: Sopir Travel Bodong Bekerja Melebihi Waktu
KNKT Ungkap Penyebab Kecelakaan KM 58: Sopir Travel Bodong Bekerja Melebihi Waktu

Penyebab kecelakaan tragis di KM 58 Jakarta-Cikampek terungkap. Salah satunya, sopir minibus Gran Max bekerja melebihi waktu.

Baca Selengkapnya