Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sekap dan kuras harta korban, dua perampok di Lahat didor polisi

Sekap dan kuras harta korban, dua perampok di Lahat didor polisi Perampok di Lahat ditembak. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Berakhir sudah pelarian dua dari tiga perampok sadis di Lahat, Sumatera Selatan. Keduanya berhasil ditangkap polisi. Kaki pelaku didor lantaran berusaha menembak petugas kepolisian.

Kedua pelaku adalah Er Nawan (42) dan Firhandi alias Ali (39). Keduanya warga Desa Pulau Panggung, Kecamatan Pajar Bulan, Lahat. Polisi masih memburu pelaku lain berinisial SM (38) yang beralamat di Desa Muara Danau, Kecamatan Tanjung Tebat, Lahat.

Perampokan itu dilakukan terhadap keluarga Irhamuddin (37), warga Desa Gunggul Bute, Kecamatan Kota Agung, Lahat, Minggu (2/9) malam. Ketiga pelaku masuk rumah melalui pintu belakang. Mendengar suara seperti pintu terbuka, korban dan istrinya terbangun den mengecek rumah. Ketika itulah, korban bertemu dengan para pelaku yang sudah di dalam rumahnya.

Orang lain juga bertanya?

Dengan ancaman senjata tajam dan pistol rakitan, para pelaku meminta korban tidak teriak. Pelaku menyekap dan mengikat tubuh korban menggunakan kain.

Selanjutnya, pelaku memaksa istri korban menunjukkan simpanan uang miliknya. Uang korban sebanyak Rp 190 juta diambil pelaku. Ada juga sepeda motor, surat-surat penting, dan barang dagangan turut dibawa kabur.

Beruntung, para korban tidak mendapatkan kekerasan. Kawanan pelaku langsung pergi meninggalkan para korban dalam kondisi tangan terikat dan mulut disekap.

Kapolres Lahat melalui Kasatreskrim AKP Satria Dwi Darma mengatakan, petugas awalnya meringkuk tersangka Er Nawan, Jumat (28/9) dini hari. Tersangka bermaksud menembak menggunakan pistol rakitan hingga akhirnya dilumpuhkan petugas.Satu jam kemudian, polisi menangkap tersangka Firhandi di Desa Pulau, Kecamatan Pajar Bulan. Tersangka juga ditembak di bagian kakinya karena berusaha melarikan diri.

"Dini hari tadi kita menangkap dua perampok yang mengikat dan menyekap korban Irhamuddin, mereka kita tembak karena melawan dan melarikan diri," ungkap Satria, Jumat (28/9).

Dalam penangkapan itu, petugas mengamankan banyak barang bukti. Diantaranya, sepucuk pos rakitan beserta empat butir peluru, senjata tajam, beberapa perhiasan emas, tiga unit sepeda motor, dan uang tunai sebesar Rp 3,7 juta hasil rampokan.

"Para tersangka kita kenakan Pasal 365 KUHP dengan ancaman pidana di atas tujuh tahun penjara. Petugas masih memburu satu pelaku lain, identitasnya sudah diketahui," ucapnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Begal Modus Cegat Beraksi di Jakbar, Motor Sport dan Uang Rp30 Juta Milik Pengendara Ini Dibawa Kabur
Begal Modus Cegat Beraksi di Jakbar, Motor Sport dan Uang Rp30 Juta Milik Pengendara Ini Dibawa Kabur

Korban mengalami kerugian Rp150 juta akibat kejadian ini.

Baca Selengkapnya
Rampas Rp125 Juta, Dua Begal di Garut Tertangkap Setelah Ditabrak Pemotor
Rampas Rp125 Juta, Dua Begal di Garut Tertangkap Setelah Ditabrak Pemotor

Dua begal di Garut babak belur diamuk massa setelah merampas tas berisi Rp125 juta. Mereka tertangkap setelah ditabrak pemotor yang sedang melintas.

Baca Selengkapnya
Pegawai Minimarket Ditodong Sajam dan Senpi, Uang Rp67 Juta Dibawa Kabur
Pegawai Minimarket Ditodong Sajam dan Senpi, Uang Rp67 Juta Dibawa Kabur

Awalnya pelaku yang menggunakan pakaian serba hitam, berhelm, beransel, dan bermasker itu masuk ke dalam minimarket

Baca Selengkapnya
Pelaku Perampokan Pedagang Emas di Sumbar Ditangkap, Ditemukan Uang Rp65 Juta & Emas 713,76 Gram
Pelaku Perampokan Pedagang Emas di Sumbar Ditangkap, Ditemukan Uang Rp65 Juta & Emas 713,76 Gram

Ditemukan barang bukti hasil perampokan berupa uang tunai dan emas

Baca Selengkapnya
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Beruntung, polisi segera datang ke lokasi dan meredam amarah warga. Usai diamankan, kedua pelaku dibawa ke Mapolsek Kota untuk diinterogasi.

Baca Selengkapnya
Dijanjikan Dapat Khodam Pusaka Besi Kuning, Harta Wanita Ini Malah Dikuras Pelaku
Dijanjikan Dapat Khodam Pusaka Besi Kuning, Harta Wanita Ini Malah Dikuras Pelaku

Dua pelaku Ali Alatas (42) dan Kodratullah (38) ditangkap dan ditahan di rutan Polsek Jelutung.

Baca Selengkapnya
Spesialis Perampok Nasabah Bank Lintas Provinsi Ditangkap, Terakhir Curi Rp500 Juta Disimpan di Bawah Jok Mobil
Spesialis Perampok Nasabah Bank Lintas Provinsi Ditangkap, Terakhir Curi Rp500 Juta Disimpan di Bawah Jok Mobil

Biasanya, para pelaku menggunakan modus pecah kaca mobil saat beraksi.

Baca Selengkapnya
Sepak Terjang Iwan Toket, Curi Emas hingga Ditembak Polisi
Sepak Terjang Iwan Toket, Curi Emas hingga Ditembak Polisi

Petugas mengamankan barang bukti linggis serta besi ulir yang digunakan pelaku saat menjebol rumah korban.

Baca Selengkapnya
Fakta di Balik Aksi Komplotan Perampok Sadis di Jember, Tega Bacok hingga Siram Korban Pakai Bensin
Fakta di Balik Aksi Komplotan Perampok Sadis di Jember, Tega Bacok hingga Siram Korban Pakai Bensin

Komplotan ini tak segan-segan melukai korbannya demi mendapatkan harta benda yang mereka inginkan.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Pasutri Spesialis Curanmor di Probolinggo, Naik Motor Pelat Merah untuk Incar Korban
5 Fakta Pasutri Spesialis Curanmor di Probolinggo, Naik Motor Pelat Merah untuk Incar Korban

Pasutri asal Probolinggo jadi spesialis curanmor dan telah beraksi di 20 tempat berbeda. Modusnya naik motor pelat merah untuk intai motor korban.

Baca Selengkapnya
Minta Uang Operasional pada Korban Begal, Anggota Polsek Sukasari Bandung Ditahan
Minta Uang Operasional pada Korban Begal, Anggota Polsek Sukasari Bandung Ditahan

Aiptu US ditahan di Rutan Polrestabes Bandung hingga proses sidang disiplin dan pemberian sanksi.

Baca Selengkapnya