Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sidang Putusan Digelar 11 Juli 2019, Ratna Sarumpaet Berharap Hakim Adil

Sidang Putusan Digelar 11 Juli 2019, Ratna Sarumpaet Berharap Hakim Adil Sidang Ratna Sarumpaet. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Sidang penyebaran berita bohong atau hoaks dengan terdakwa Ratna Sarumpaet segera memasuki babak akhir. Ibunda Atiqah Hasiholan itu dijadwalkan mendengarkan putusan majelis hakim pada 11 Juli 2019 di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

"Pemeriksaan ini dinyatakan ditutup dan selanjutnya pembacaan putusan. Untuk pembacaan putusan Insya Allah dibacakan pada hari kamis tanggal 11 Juli," kata Ketua Majelis Hakim Joni, Selasa (25/6).

Ratna Sarumpaet menyatakan kesiapannya mendengarkan vonis yang akan dijatuhkan hakim. Namun, dia berharap Hakim memutus perkara dengan adil.

"Mudah-mudahan hakimnya bisa memberikan keputusan yang benar dan adil," ujar Ratna.

Sementara itu, Koordinator Jaksa Penuntut Umum, Daroe Trisadono menyerahkan sepenuhnya kepada majelis hakim.

"Kami sudah menyampaikan dalil. Majelis hakim akan menilai dari apa yang kami sampaikan, dan fakta persidangan," ujar dia.

Sebelumnya, Jaksa menuntut terdakwa Ratna Sarumpaet dengan 6 tahun kurungan penjara. Jaksa menilai terdakwa terbukti melanggar Pasal 14 ayat (1) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana.

Menurut Daroe, berita bohong yang disebarkan oleh terdakwa tentang peristiwa penganiayaan yang diperkuat dengan foto atau gambar wajah yang lebam, serta bengkak mendapat reaksi dari beberapa kalangan masyarakat, hingga menyebabkan kegaduhan, keributan atau keonaran di kalangan masyarakat baik di media sosial, media elektronik dan hingga terjadinya demonstrasi.

Reporter: Ady Anugrahadi

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Soraya Rasyid Beri Dukungan Untuk Tamara Tyasmara di Sidang Kasus Kematian Dante
Potret Soraya Rasyid Beri Dukungan Untuk Tamara Tyasmara di Sidang Kasus Kematian Dante

Berikut ini potret Soraya Rasyid beri dukungan buat ibunda mendiang Dante, Tamara Tyasmara!

Baca Selengkapnya
Beri Dukungan Untuk Tamara Tyasmara, 8 Foto Soraya Rasyid Ketika Hadir di Persidangan Mendiang Dante
Beri Dukungan Untuk Tamara Tyasmara, 8 Foto Soraya Rasyid Ketika Hadir di Persidangan Mendiang Dante

Berikut ini potret Soraya Rasyid beri dukungan buat ibunda mendiang Dante, Tamara Tyasmara!

Baca Selengkapnya
Ikuti Sidang Praperadilan Firli, Massa Gelar Doa Bersama di PN Jaksel
Ikuti Sidang Praperadilan Firli, Massa Gelar Doa Bersama di PN Jaksel

Agenda sidang praperadilan Firli hari ini pembacaan kesimpulan.

Baca Selengkapnya
NasDem Bakal Hormati Putusan MK soal Sengketa Pilpres 2024
NasDem Bakal Hormati Putusan MK soal Sengketa Pilpres 2024

MK akan memutuskan gugatan sengketa Pilpres pada 22 April 2024.

Baca Selengkapnya
Hakim Ketua MK Larang Interupsi saat Sidang Putusan Sengketa Pileg 2024
Hakim Ketua MK Larang Interupsi saat Sidang Putusan Sengketa Pileg 2024

Pengucapan putusan pada hakikatnya adalah penyampaian pernyataan dan pendapat hakim yang harus dihormati.

Baca Selengkapnya
PAN Minta Semua Pihak Hormati Amicus Curiae yang Dikirim Megawati
PAN Minta Semua Pihak Hormati Amicus Curiae yang Dikirim Megawati

Saleh meminta semua pihak menghormati dan mengapresiasi Megawati.

Baca Selengkapnya
Ganjar Harap Putusan Sidang Sengketa Pilpres 2024 di MK Bukan April Mop
Ganjar Harap Putusan Sidang Sengketa Pilpres 2024 di MK Bukan April Mop

Ganjar memastikan dirinya akan hadir sidang putusan PHPU atau sengketa Pilpres 2024 di MK pada Senin, 22 April 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Baca Pleidoi, Mario Dandy Janji ke Hakim akan Mengubah Cara Hidup
Baca Pleidoi, Mario Dandy Janji ke Hakim akan Mengubah Cara Hidup

Mario mengklaim dirinya masih bisa memperbaiki diri ke depan jika diberikan kesempatan.

Baca Selengkapnya