Tujuh pengungsi Palu dirawat di RSUD Abdul Wahab Syachranie Samarinda
Merdeka.com - Tujuh pasien pengungsi asal kota Palu, Sulawesi Tengah, di beberapa lokasi di Samarinda, berobat ke RSUD Abdul Wahab Syachranie, milik Pemprov Kalimantan Timur. Tiga di antaranya menjalani rawat inap.
Data diperoleh dari RSUD AW Syachranie Samarinda, ketujuh pasien, tercatat sejak Selasa (2/10) lalu sampai hari ini. Keluhannya beragam, mulai dari luka yang diderita saat gempa dan tsunami, hingga patah tulang.
"Ada juga yang memang sudah sakit yang lama. Misalnya pasien biasa hemodialisa rutin, memang harus ke rumah sakit. Dan juga ada pasien hipertensi," kata Kabid Pelayanan RSUD AW Syachranie Samarinda, dr Nurliana Adriati Noor, dikonfirmasi merdeka.com, Rabu (10/10).
-
Siapa yang dirawat di rumah sakit? Mantan Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad, saat ini dirawat di rumah sakit akibat infeksi pernapasan.
-
Siapa yang menyerahkan bantuan untuk korban di Sumatera Selatan? Usai pelaksanaan upacara, Pj Gubernur Bahtiar bersama Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santosa, menyerahkan bantuan untuk korban bencana sosial.
-
Siapa yang dirawat di Rumah Sakit Pasir Junghuhn? Pasien yang ditangani saat itu, seluruhnya merupakan pegawai perkebunan dan hampir semuanya dari kalangan perempuan, anak dan lansia.
-
Siapa yang menemani Sarwendah saat pemulihan? Selain bersama sang adik, Sarwendah juga membawa anak-anaknya.
-
Di mana jalan rusak yang membuat warga harus menandu pasien? Sejumlah penduduk di Kecamatan Tutar, Kabupaten Polewali Mandar, Sumatra Utara, harus berjuang saat merujuk seorang warga sakit menggunakan tandu.
-
Di mana warga Rafah mengungsi? Sumber: Al Jazeera Israel sebelumnya menetapkan Rafah sebagai 'zona aman', tapi kini mengancam melakukan serangan darat di sana, membuat jutaan orang terjebak, ketakutan, dan tidak tahu harus kemana lagi.
Nurliana menerangkan, dari 7 pasien, tiga diantaranya, menjalani rawat inap di ruang ruang perawatan inap. Ketiga pasien rawat inap itu masing-masing adalah Emma Debora (39), Hj Firman (63), serta Saiful (36).
"Ke semua pasien itu kan awalnya masuk di IGD (Instalasi Gawat Darurat), kemudian masuk ke ruang perawatan. Jadi informasi dan data ini, dihimpun dari IGD dan ruang perawatan," ujar Nurliana.
"Umumnya, semua pasien ditanggung BPJS Kesehatan. Jadi, intinya, semua pasien pengungsi bencana gempa dan tsunami, semua kita terima. Kalau tidak ada BPJS, sudah ada kebijakan dari pimpinan (RSUD AW Syachranie)," tambahnya lagi.
Pengungsi asal Palu dan Donggala, terus berdatangan pascagempa dan tsunami yang mengguncang, Jumat (28/9) sore lalu, baik jalur laut maupun udara. Begitu tiba di posko utama pengungsi di Balikpapan, para pengungsi menyebar ke wilayah lain di Kalimantan Timur, diantaranya di Samarinda, yang tercatat tidak kurang 130 pengungsi.
Berikut nama pasien pengungsi dirawat di RSUD AW Syachranie Samarinda :
1. Ahmad Nawal (14) asal Palu Barat2. Emma Debora P (39) (alamat dalam verifikasi) dan masuk rawat inap3. Anastasia K.S (usia dan alamat dalam verifikasi)4. Hj Firman (63) alamat Jalan Pue Bongo, Palu dan jalani rawat inap5. Maureen Sima (12) alamat Jalan Dr Moh Hatta, Palu6. Saiful (36) alamat Jalan HI Lagoda, Baiya, Palu Utara dan menjalani rawat inap7. Tamrin (61) alamat dalam verifikasi
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dua Rumah Sakit di Sumedang Terdampak Gempa, Ratusan Pasien Dievakuasi
Baca SelengkapnyaRatusan Pasien RS Unair Akhirnya Dirawat di Tenda Darurat
Baca Selengkapnya327 warga telah dievakuasi pada gelombang ketiga Tim KRI Kakap-811 atau dari TNI Angkatan Laut. Dari jumlah itu, terdapat 192 wanita dan 135 pria.f
Baca SelengkapnyaEnam kabupaten yang terkena dampak banjir dan longsor adalah Luwu, Enrekang, Wajo, Sidrap, Sinjai, dan Pinrang.
Baca Selengkapnya