Warga Samarinda resah banyak orang gila berkeliaran di jalan
Merdeka.com - PNS Disnakertrans Kalimantan Timur, Muhammad Riharja (38) meregang nyawa usai dihantam palu pria diduga stres, Sarifuddin (52), Senin (16/7) kemarin. Akibat peristiwa tersebut, warga resah banyak orang gila berseliweran. Warga meminta Pemkot lebih intens melakukan sweeping.
"Faktanya bahwa orang gila ini, baik laki-laki atau perempuan, tidak sedikit seliweran di jalan," kata M Idris (40), warga Jalan Dr Soetomo kepada merdeka.com, Selasa (17/7).
Idris menerangkan, meski jarang terlihat menganggu pengguna jalan, namun imbas dari kejadian yang menimpa Riharja, jadi pembelajaran berharga. Warga pun jadi was-was.
-
Siapa yang mengalaminya di Indonesia? Riskesdas 2018, menunjukkan lebih dari 19 juta penduduk berusia di atas 15 tahun mengalami gangguan mental emosional.
-
Apa yang dialami korban? 'Dia alami luka cukup serius. Setelah kejadian, korban kemudian dilarikan ke RSUD Dekai, guna mendapatkan penanganan medis,' kata Kapolres Yahukimo AKBP Heru Hidayanto.
-
Siapa yang mengalami stres traumatis? Stres traumatis bisa muncul akibat peristiwa traumatis seperti bencana alam, serangan, atau kehilangan orang tercinta.
-
Apa yang terjadi pada pria di Garut? Dirinya mengaku tak bisa tidur selama empat tahun terakhir dan selalu terjaga. Solihin (51) menjelaskan jika kondisinya ini dimulai sejak 2020 lalu. Setiap malam ia selalu terjaga, sehingga tubuhnya tidak bisa diistirahatkan.
-
Siapa pelaku penganiayaan? Viral Remaja Pukuli Bocah Lalu Mengaku sebagai Keponakan Mayor Jendera Sekelompok remaja tmenganiaya dan mencaci bocah di Bandung, Jawa Barat.
-
Siapa yang mengalami serangan panik? Serangan panik dapat memiliki bentuk yang berbeda-beda untuk setiap individu.
"Khawatir pasti. Orang gila itu, bisa sewaktu-waktu mengganggu pengguna jalan. Yang kejadian kemarin itu, siapa sangka pelaku bawa palu, memukulkan palu ke kepala pengguna jalan sampai akhirnya meninggal," ujar Idris.
Warga lainnya, karyawati swasta Indriyati (32) yang tinggal di Jalan Sentosa, ikut merasa resah. "Jelas takut Pak. Saya antar anak ke sekolah pagi, jemput siang. Ada di beberapa jalan, saya lihat orang gila. Jadi ingat kejadian kemarin itu, khawatir kalau lagi jalan Pak," ungkap Indriyati.
Sementara, dikonfirmasi merdeka.com, Kasi Operasi Satpol PP Kota Samarinda Teguh Setiawardhana mengatakan, insiden tewasnya PNS Disnakertrans Kaltim itu menjadi atensi khusus Pemkot.
Satpol PP sebagai penegak Perda, menurut Teguh, rutin merazia gelandangan pengemis, hingga orang tak waras yang berseliweran di jalanan.
"Begitu orang tak waras kita amankan, paling tidak sekitar lima hari. Kami juga keterbatasan anggaran untuk memberi makan. Lalu, kami bawa ke RSJ (Rumah Sakit Jiwa Atma Husada Mahakam), tapi dipulangkan lagi 1-2 hari kemudian," ujar Teguh.
"Pak Wali Kota instruksi hari ini untuk razia orang tak waras di jalanan. Kita koordinasi khusus banyak pihak, mulai dari Kesra, Dinas Sosial. Ini untuk menjawab ketidaknyamanan warga terkait orang gila di jalanan. Terlebih setelah kejadian kemarin itu," demikian Teguh.
Keterangan diperoleh merdeka.com, jenazah Muhammad Riharja, pagi tadi diterbangkan ke Tarakan, Kalimantan Utara, untuk dimakamkan. Senin (16/7) malam kemarin, istri Riharja yang sedang pendidikan di Makassar, datang ke kamar jenazah RSUD AW Syachranie Samarinda, mendampingi jenazah suaminya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ternyata warga yang melawan petugas adalah seseorang yang mengalami gangguan jiwa.
Baca SelengkapnyaDiduga, Tirza tewas usai dibacok segerombolan orang tak dikenal.
Baca SelengkapnyaBripka Arif tengah menjadi sorotan karena membantu menenangkan seorang pria yang mengamuk di jalanan.
Baca SelengkapnyaSeorang pria bikin onar di jalur khusus Transjakarta kawasan Sarinah, Jakarta Pusat.
Baca SelengkapnyaSang sopir dalam perawatan IGD setelah bonyok dihajar massa yang geram melihat aksinya ugal-ugalan di jalan.
Baca SelengkapnyaPeristiwa itu diketahui terjadi di Desa Jaharun B, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (29/5) sore.
Baca SelengkapnyaPelaku ternyata positif menggunakan psikotropika atau obat yang menimbulkan reaksi halusinasi.
Baca SelengkapnyaDalam rekaman tersebut, seorang pria tampak menantang Kabag Ops Polres Kediri Kota, Kompol Mukhlason
Baca SelengkapnyaViral Konvoi Pesilat Halangi Laju Mobil Damkar di Sragen
Baca SelengkapnyaODGJ nekat melawan arus menggunakan mobil dengan kecepatan tinggi
Baca SelengkapnyaSebuah jalan di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat menjadi sorotan usai dipenuhi ceceran sampah.
Baca SelengkapnyaMeski sudah puluhan orang, belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka, semua masih diperiksa.
Baca Selengkapnya