Better experience in portrait mode.

6 Cara 'aneh' namun manjur untuk capai umur panjang

6 Cara 'aneh' namun manjur untuk capai umur panjang Cara unik capai umur panjang. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Dengan adanya banyak sekali junk food, sulit bagi kita untuk meniru orang di zaman dahulu yang diketahui punya umur yang panjang dan kesehatan yang prima. Akhirnya berbagai penelitian dilakukan dan berbagai inovasi teknologi dan medis, serta berbagai pola diet bisa dijalani untuk kesehatan yang lebih baik.

Namun godaan dari banyak sekali ragam makanan dan gaya hidup yang menyeret kita ke menurunnya kesehatan memang sulit untuk dielakkan. Terlebih lagi semua orang di sekitar kita adalah orang yang punya kesadaran rendah terhadap kesehatan.s

Namun jangan remehkan ilmu pengetahuan atas berbagai penemuan yang memudahkan kita. Banyak hal yang sebenarnya sangat ampuh untuk menambah angka harapan hidup kita untuk bisa hidup lebih lama lagi. Berbagai hal tersebut tak melulu soal kesehatan, bahkan banyak hal menarik yang bisa dilakukan dan secara tak disadari hal tersebut bisa membuat umur kita bertambah.

Berikut beberapa hal 'aneh' namun manjur untuk capai umur panjang.

Minum kopi dan juga beer

Minum kopi serta minum beer atau red wine ternyata tak akan membunuh Anda jika tak berlebihan. Bagaimana tidak, salah satu penelitian menunjukkan bahwa kopi menyediakan efek yang memberikan perlindungan terhadap beberapa jenis kanker tertentu, serta beberapa penyakit seperti diabetes, alzheimer, serta parkinson.

Bahkan menurut penelitian besar yang dilakukan harvard School of Public Health, pria dan wanita yang mengonsumsi kopi dengan jumlah cukup tiap harinya, telah dikaitkan dengan angka kematian yang menurun berkat saraf dan jantung yang lebih terjaga.

Sedangkan untuk alkohol, sebuah studi yang dipublikasikan di jurnal Alcoholism: Clinical and Experimental Research, mengonsumsi jumlah yang cukup alkohol tiap harinya, bisa menaikkan angka harapan hidup seseorang. Dalam studi besar yang dilakukan selama 20 tahun tersebut, para peneliti menemukan bahwa 69 persen partisipan yang tidak minum ternyata meninggal di masa studi. Sementara yang merupakan peminum hanya 41 persen yang meninggal.

Pergi ke pertunjukan komedi

Menurut seorang profesor ilmu saraf bernama William Klemm, humor memiliki kekuatan untuk meredakan tekanan darah tinggi, mengurangi stres dan kegelisahan, menghilangkan rasa sakit, menambah perasaan bahagia, bahkan bisa membakar kalori.

Menurut sebuah studi yang dihelat oleh Fakultas Kedokteran Norwegian University, tertawa bisa menambah umur seseorang. Dari 54.000 partisipan yang ditulis rekam kesehatannya selama 7 tahun, mereka yang 'hobi' tertawa akan memiliki 35 persen harapan hidup lebih tinggi.

Jadi, pergilah ke pertunjukan komedi yang ada di kota Anda, tonton acara komedi di televisi, atau selalu kelilingi diri Anda dengan orang-orang yang lucu dan menyenangkan.

Seks dan lebih banyak seks

Meski banyak yang mengatakan bahwa pernikahan adalah hal yang bisa membuat stres, namun seks bisa menambah nilai kesehatan bagi diri Anda.

Menurut sebuah studi yang dipublikasikan oleh British Medical Journal, partisipan yang mengalami lebih banyak orgasme, resiko kematiannya akan turun hingga 50 persen. Meski demikian,  proses yang diperhitungkan dalam hal ini adalah klimaks. Jadi, makin banyak Anda dan pasangan Anda mencapai klimaks, makin panjang umur Anda. Maka dari itu, jika Anda sudah menikah, lakukan aktivitas seksual dan lakukan lebih banyak lagi.

Perbesar bokong

Apakah Anda suka dengan seksinya keluarga Kardashian dan berencana untuk menjadi seksi layaknya Kim dan Khloe? Selain seksi, bisa jadi Anda juga akan berumur panjang pula.

Sebuah studi dari Oxford University menemukan bahwa menjaga bagian 'belakang' Anda tetap besar, dapat membuat Anda hidup lebih lama. Studi yang mengukur bagian belakang dari 16.000 wanita ini, menemukan bahwa makin besar bokong makin baik. Hal ini dikarenakan wanita dengan bokong yang lebih besar cenderung memiliki level kolesterol yang rendah dan mempunyai kandungan asam lemak omega 3 yang juga tinggi.

Berprestasilah di bidang yang Anda suka

Para pemenang Olimpiade, Oscar, maupun Nobel, ternyata cenderung memiliki umur yang panjang ketimbang populasi umum. Para pemenang Nobel rata-rata hidup lebih lama dua tahun ketimbang lainnya, sementara pemenang Olimpiade hidup lebih lama tiga tahun. Para pemenang Oscar-lah yang hidup jauh lebih lama, dengan rata-rata hidup 4,5 tahun lebih lama.

Dua studi yang dipublikasikan di jurnal British Medical menemukan bahwa para pemegang medal Olimpiade masih menjaga kebugarannya hingga 30 tahun pasca ia mendapatkan medali tersebut. Sedangkan pemenang Nobel dan Oscar tentu memiliki kesadaran tinggi akan kesehatan, mengingat mereka adalah public figur.

Jadikan shopping sebagai hobi

Menurut sebuah studi yang dipublikasikan di Journal of Epidemiology and Community Health, 1.850 pria dan wanita berusia 65 tahun ke atas yang pergi shopping setiap hari, resiko kematiannya berkurang hingga 25 persen.

Hal ini dikarenakan berbagai kegiatan mobilitas yang dilakukan ketika shopping, serta kegiatan bersosialisasi dan transportasi yang tetap dijaga, membuat kesehatan pun tetap baik. Hal ini bisa diaplikasikan ke belanja apa saja, asalkan bukan belanja online. Tentu jika aplikasi berbelanja ini adalah belanja bahan makanan ke pasar, akan ada nilai plus di mobilitas dalam penyajian makanan dan pemilihan makanan sehat.

Berbagai kegiatan bersosialisasi juga jadi kunci untuk mental dan semangat para manula untuk hidup lebih lama.

 

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Hal yang Membuatmu Panjang Umur dan Bugar
4 Hal yang Membuatmu Panjang Umur dan Bugar

Umur Panjang dan Tubuh Sehat dengan Beberapa Tips Berikut.

Baca Selengkapnya
5 Tips Hidup Sehat ala Anak Kos, Sederhana, Murah, dan Efektif
5 Tips Hidup Sehat ala Anak Kos, Sederhana, Murah, dan Efektif

Sarapan pagi, camilan sehat, minum air putih, memilih makanan sehat, & berolahraga rutin adalah cara yang dapat diterapkan tanpa merusak keseimbang anggaran.

Baca Selengkapnya
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

Menjaga suasana hati bukan hanya sekadar keinginan tetapi keterampilan yang baik dimiliki.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tips Sehat Menambah Berat Badan yang Aman, Cocok untuk Anda yang Ingin Gemuk
Tips Sehat Menambah Berat Badan yang Aman, Cocok untuk Anda yang Ingin Gemuk

Beberapa cara sehat menaikkan berat badan secara alami yang dijamin aman.

Baca Selengkapnya
7 Cara Meningkatkan Massa Otot dengan Cepat dan Efektif
7 Cara Meningkatkan Massa Otot dengan Cepat dan Efektif

Meningkatkan massa otot tidaklah mudah. Butuh komitmen untuk mengubah gaya hidup secara menyeluruh.

Baca Selengkapnya
Penyebab Penuaan Dini yang Jarang Kita Sadari, Ketahui Cara Mencegahnya
Penyebab Penuaan Dini yang Jarang Kita Sadari, Ketahui Cara Mencegahnya

Penuaan dini adalah proses perubahan fisik dan mental yang terjadi seiring dengan bertambahnya usia.

Baca Selengkapnya
Tips bagi Orangtua untuk Membesarkan Anak yang Penurut dan Tak Suka Membantah
Tips bagi Orangtua untuk Membesarkan Anak yang Penurut dan Tak Suka Membantah

Orangtua biasanya memiliki harapan bagaimana anak mereka akan tumbuh. Salah satunya adalah agar anak menjadi penurut dan tak suka membantah.

Baca Selengkapnya
Tips Cegah Munculnya Uban Cukup Pakai 1 Bahan Masak
Tips Cegah Munculnya Uban Cukup Pakai 1 Bahan Masak

Uban bisa dihambat pertumbuhannya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang tersedia di dapur. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya
5 Cara Jitu Mendidik Si Kecil Agar Jadi Anak yang Penurut
5 Cara Jitu Mendidik Si Kecil Agar Jadi Anak yang Penurut

Cobalah untuk menerapkan beberapa cara ini saat mendidik si kecil agar menjadi pribadi yang penurut. Yuk, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya