Ini 5 manfaat minyak ikan untuk tubuh!
Merdeka.com - Minyak ikan berasal jaringan ikan yang berlemak, seperti ikan trout, mackerel, tuna, herring, sarden, dan salmon. Minyak ikan mengandung dua senyawa yang disebut DHA (docosahexaenoic acid) dan EPA (eicosapentaenoic acid). Keduanya merupakan jenis asam lemak Omega-3. Berikut adalah beberapa manfaat dari minyak ikan untuk tubuh.
1. Melindungi diri dari polusi
Menurut studi yang dilakukan tahun 2012 lalu di Amerika, minyak ikan bisa melindungi diri kita dari polusi. Asam lemak omega-3 yang terkandung dalam minyak ikan menawarkan perlindungan terhadap kesehatan jantung, khususnya bagi mereka yang sering terkena polusi udara di daerah perkotaan.
-
Kenapa ikan dan minyak ikan bagus untuk kolesterol baik? Asam lemak omega-3, menurut British Heart Foundation, membantu menurunkan kadar trigliserida darah dan mencegah pembekuan darah yang mengurangi risiko penyakit jantung.
-
Siapa yang perlu konsumsi minyak ikan? Minyak ikan sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil karena kandungan DHA dan EPA dapat mengurangi risiko preeklamsia, persalinan prematur, dan meningkatkan berat badan lahir bayi. Namun, ibu hamil disarankan untuk tidak mengonsumsi suplemen minyak ikan dari hati ikan, seperti ikan kod, karena mengandung retinol dalam kadar tinggi yang dapat membahayakan janin.
-
Mengapa penting konsumsi ikan laut? Ikan laut merupakan bahan pangan yang kaya akan yodium. Zat ini diperlukan oleh tubuh untuk dapat membentuk hormon tiroksin.
-
Apa manfaat minyak ikan untuk jantung? Minyak ikan dikenal dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL atau kolesterol baik dan menurunkan trigliserida hingga sekitar 15-30%. Ini penting karena trigliserida yang tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Dalam dosis kecil, minyak ikan juga dapat membantu mengurangi tekanan darah pada orang dengan hipertensi. Selain itu, minyak ikan dapat mencegah pembentukan plak di arteri, yang bisa menyebabkan aterosklerosis.
-
Kenapa minyak ikan baik untuk otak? Otak manusia terdiri dari hampir 60% lemak, dan sebagian besar adalah asam lemak omega-3. Omega-3 sangat penting untuk fungsi otak yang normal. Penelitian menunjukkan bahwa orang dengan gangguan mental tertentu memiliki kadar omega-3 yang rendah. Oleh karena itu, konsumsi minyak ikan dapat membantu mencegah atau memperbaiki gejala gangguan mental.
-
Kenapa lemak sehat penting? Lemak sehat disebut demikian karena perannya yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
2. Mengurangi gejala osteoarthritis
Menurut studi yang dilakukan oleh University of Bristol, asam lemak omega-3 yang terkandung dalam ikan dapat mengurangi tanda-tanda dan gejala osteoarthritis.
3. Meningkatkan pembakaran lemak
Peter Howe dan rekan-rekannya di University of South Australia menemukan bahwa kombinasi antara suplemen minyak ikan dan olahraga dapat membakar lemak tubuh dengan cepat.
4. Meningkatkan kekuatan dan memori otak
Para peneliti menemukan adanya hubungan positif antara suplemen minyak ikan dan fungsi kognitif, serta perbedaan struktur otak antara pengguna dan non-pengguna suplemen minyak ikan. Kekurangan asam lemak omega-3 membuat otak seseorang menua lebih cepat dan kehilangan kemampuan berpikir.
5. Meningkatkan kesehatan tulang
Asam lemak omega-3 sangat penting untuk kesehatan tulang Anda. Para peneliti membandingkan efek dari omega-6 DPA dan omega-3 DHA dalam pertumbuhan tulang pada tikus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tikus yang diberi suplemen omega-6 memiliki kepadatan tulang lebih rendah dibandingkan dengan tikus yang diberi makan suplemen omega-3.
Inilah lima manfaat dari minyak ikan untuk tubuh. Minyak ikan juga dapat mencegah hilangnya otot yang biasanya terjadi pada pasien kanker yang menjalani kemoterapi.
(mdk/des)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Apakah minyak ikan bisa menambah berat badan? Pertanyaan ini seringkali muncul bagi mereka yang ingin menjaga atau meningkatkan berat badan.
Baca SelengkapnyaDari memelihara kesehatan jantung hingga mendukung perkembangan otak, minyak ikan adalah bintang super nutrisi yang sering terlupakan.
Baca SelengkapnyaSeperti tekanan darah dan gula darah, tingkat kolesterol di dalam tubuh dapat meningkat secara tiba-tiba. Oleh karena itu, berikut rekomendasi makanannya.
Baca SelengkapnyaMinyak ikan memiliki beragam nutrisi yang baik untuk kucing.
Baca SelengkapnyaDengan mengintegrasikan ikan ke dalam diet, Anda dapat memperkaya jenis menu makanan sekaligus menjaga berat badan yang sehat.
Baca SelengkapnyaIkan gindara memiliki kandungan omega-3 tinggi. Ketahui juga efek sampingnya.
Baca SelengkapnyaIbu menyusui butuh nutrisi yang bagus tidak hanya untuk dirinya sendiri tapi juga untuk buah hati. Karena melalui ASI anak akan mendapatkan nutrisi yang dibutuh
Baca SelengkapnyaIkan baronang hanya lezat untuk dikonsumsi tetapi juga kaya akan nutrisi yang memberikan berbagai manfaat kesehatan.
Baca SelengkapnyaTerdapat kandungan protein yang tinggi dari ikan ini sehingga baik untuk membantu membangun dan memperbaiki jaringan tubuh.
Baca SelengkapnyaDelapan ikan lokal Indonesia ternyata tak kalah dengan ikan salmon dalam hal kandungan omega-3 dan beberapa vitamin lainnya yang bermanfaat untuk tubuh.
Baca SelengkapnyaIkan kembung merupakan salah satu jenis ikan yang memiliki beragam manfaat kesehatan bagi tubuh kita.
Baca SelengkapnyaIkan gabus, atau dikenal juga sebagai ikan kutuk, adalah salah satu ikan air tawar yang populer di Indonesia. Selain rasanya yang lezat & banyak manfaat.
Baca Selengkapnya