Ini alasan tidak boleh tidur malam 9 jam!
Merdeka.com - Banyak yang mengatakan bahwa tidur delapan jam setiap malam itu sehat. Tetapi, beberapa peneliti mengatakan itu terlalu banyak dan mungkin itu benar-benar tidak sehat.
Sebagaimana dilansir BBC (25/3), penelitian yang dilakukan selama 10 tahun terakhir menunjukkan bahwa orang dewasa yang tidur kurang dari enam jam atau lebih dari delapan jam, berisiko mengalami kematian dini dibanding yang tidur selama antara enam sampai delapan jam.
Prof. Franco Cappuccio, profesor kedokteran kardiovaskular dan epidemiologi di University of Warwick, telah menganalisis 16 studi, di mana lebih dari satu juta orang ditanya tentang kebiasaan tidur mereka dan kemudian dipantau dari waktu ke waktu.
-
Apa yang dipercaya tentang durasi tidur? Mitos yang menyebutkan bahwa tidur selama lima jam atau kurang sudah cukup, sebenarnya tidak benar dan dapat berdampak negatif pada kesehatan.
-
Bagaimana tidur terlalu lama berpengaruh ke kesehatan? Efeknya terlihat pada gangguan metabolisme dan hormon, seperti insulin, yang dapat mempengaruhi kontrol gula darah.
-
Siapa yang merekomendasikan waktu tidur ideal? Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), waktu tidur ideal bagi anak-anak berbeda-beda tergantung usia mereka.
-
Apa saja manfaat tidur yang cukup? Tidur yang cukup dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko serangan jantung serta stroke. Tidur juga membantu meningkatkan kemampuan tubuh untuk melawan penyakit.
-
Bagaimana cara mengatur pola tidur sehat? Mengatur pola tidur yang sehat dan ideal penting untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.
-
Manfaat apa yang diberikan tidur siang untuk kesehatan? Beberapa manfaat tidur siang ternyata cukup baik untuk kesehatan, seperti meredakan stres hingga turunkan tekanan darah.
Cappuccio kemudian menempatkan orang yang terlibat studi tersebut dalam tiga kelompok besar:
• mereka yang mengatakan mereka tidur kurang dari enam jam setiap malam
• mereka yang mengatakan mereka tidur selama enam sampai delapan jam
• mereka yang mengatakan mereka tidur selama lebih dari delapan jam
Analisisnya menunjukkan bahwa 12 persen dari mereka yang tidur terlalu sebentar meninggal lebih cepat dibanding yang cukup tidur - tidak berlebihan. Begitu pula dengan mereka yang tidur terlalu lama, risiko kematian dini meningkat hingga 30 persen.
Prof. Shawn Youngstedt dari Arizona State University juga sempat melakukan studi kecil yang melibatkan 14 orang dewasa muda. Dia kemudian membujuk mereka untuk menambah waktu tidur mereka hingga dua jam setiap malam selama tiga minggu.
Para peserta melaporkan bahwa mereka menderita peningkatan perasaan depresi dan juga peningkatan peradangan. Para peserta dalam penelitian ini juga mengeluhkan nyeri dan sakit punggung.
(mdk/des)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Walau tidur merupakan hal yang penting, namun terlalu banyak tidur bisa menjadi hal yang mengancam kesehatan kita.
Baca SelengkapnyaBeberapa anggapan tentang tidur yang berkembang di masyarakat, tidak memiliki bukti yang jelas, namun sayangnya masih sering dipercaya.
Baca SelengkapnyaPenting untuk mencukupi kebutuhan tidur setiap hari.
Baca SelengkapnyaTidur siang harus memperhatikan durasi yang cukup.
Baca SelengkapnyaKurang tidur selama beberapa waktu bisa berdampak buruk pada tubuh, namun benarkah hal ini bisa berdampak hingga kematian?
Baca SelengkapnyaDari gangguan tidur hingga risiko penyakit kronis, dampak bekerja di luar jam kerja normal dapat jauh lebih kompleks daripada sekedar rasa kantuk di siang hari.
Baca SelengkapnyaTidur merupakan fase penting untuk memulihkan kerja tubuh. Walau begitu, terlalu banyak tidur ternyata bisa menjadi penyebab masalah kesehatan tertentu.
Baca SelengkapnyaMakan di atas jam 8 malam sering kali dinilai sebagai kebiasaan yang buruk. uk, simak kebenaran mengenai makan di atas jam 8 malam!
Baca SelengkapnyaSejumlah mitos kesehatan muncul sejak masa lalu dan masih banyak dipercaya hingga masa kini.
Baca SelengkapnyaTidur sore erat kaitannya dengan mitos-mitos unik yang berkembang lama di tengah masyarakat.
Baca SelengkapnyaAda beragam mitos yang beredar di masyarakat terkait ibu hamil. Salah satunya adalah mitos ibu hamil yang tidak boleh tidur siang.
Baca SelengkapnyaCahaya di malam hari, baik itu dari lampu atau blue light, dapat membuat sulit tidur nyenyak dan mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan.
Baca Selengkapnya