Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cerita seram di luar kuasa ilmu pengetahuan!

6 Cerita seram di luar kuasa ilmu pengetahuan! Cerita seram di luar kuasa ilmu pengetahuan. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Ilmu pengetahuan adalah ranah yang luas. namun tak bisa dipungkiri bahwa beberapa aspek dalam kehidupan kita masih luput untuk dijelaskan oleh sains. Bahkan apa yang kita lihat, dengar, dan percaya seringkali masih bertentangan dengan sains.

Terdapat banyak sekali fenomena yang cukup umum, dan banyak sekali dialami oleh masyarakat. Hal ini membuat ilmu pengetahuan kewalahan untuk mencakup semuanya. Jadi, akan selalu ada misteri yang tak akan bisa dijelaskan sains.

Berikut adalah beberapa hal 'seram' yang berada di luar kekuasaan ilmu pengetahuan.

Senandung Taos

Beberapa penduduk dan pengunjung kota kecil bernama Taos, di New Mexico, sudah bertahun-tahun terganggu dan bingung dengan dengungan frekuensi rendah yang muncul dari padang pasir. Hal ini dikenal sebagai 'senandung Taos'

Hal ini dialami oleh beberapa penduduk dan orang-orang yang datang. Oleh warga lokal, hal ini dipercaya sebagai keanehan akustik biasa. Namun banyak juga yang menyebut hal ini sebagai desingan supranatural. Hal ini wajar karena ketika dicari, hingga level ilmuwan pun tak menemukan sumber suara tersebut di mana.

Bigfoot

Selama beberapa dekade terakhir, binatang besar, berbulu, punya ukuran mirip manusia, dan dikenal sebagai Bigfoot, selalu dilaporkan keberadaannya oleh orang-orang di Amerika Serikat. Satu foto yang jadi ilustrasi ini pun tak membuktikan apa-apa, karena Bigfoot tak pernah ditemukan.

Namun hal ini membuat histeria massa di AS, meski hewan yang masih belum penah diketahui asal-usulnya ini tak pernah dilihat oleh mata manusia. Sains pun tidak berani menghakimi bahwa Bigfoot hanyalah mitos, karena tak seperti adanya hantu atau monster, keberadaan Bigfoot sebenarnya mungkin saja untuk terjadi.

Jadi sampai saat ini, keberadaan Bigfoot di mata ilmu pengetahuan masih abu-abu.

Hilangnya orang secara tiba-tiba

Banyak sekali kejadian orang hilang, dan alasannya pun berbeda-beda. Mulai dari memang melarikan diri, ada yang diculik lalu di bunuh, dan banyak motif lain yang ternyata pada akhirnya ditemukan. Namun kasus orang hilang yang pada akhirnya tak ditemukan ternyata cukup misterius.

Mulai dari hilangnya seluruh awak kapal Marie Celeste, hilangnya pilot Amerika Serikat Amelia Earhart, hilangnya tokoh serikat buruh Jimmy Hoffa, dan banyak lainnya.

Hal ini membuktikan bahwa kepolisian dan ilmu forensik ternyata tak selalu bisa memecahkan sebuah kasus. Ada hal yang masih belum dicapai oleh ilmu pengetahuan, untuk memecahkan semua kasus ini.

Kisah hantu

Banyak sekali karya-karya yang mendasarkan pembuatannya dari kisah hantu. Kisah hantu pun selalu ada di tiap daerah atau cerita rakyat. Sampai saat ini pun, tentu banyak sekali orang yang telah melaporkan bahwa dia melihat sosok hantu.

Keberadaan hantu sangat sulit dipahami, dan sains pun menolak adanya hantu sebagai fenomena ilmiah. Hantu itu tidak ada.

Berbagai hal tentang keberadaan hantu telah dibantah oleh sains. Namun masih banyak juga yang masih menjadi misteri. Mungkin ilmu pengetahuan belum sepenuhnya mencakup banyak sekali misteri hantu.

Kehidupan setelah mati

Penelitian tentang apa yang terjadi setelah manusia meninggal terus dilakukan sejumlah ilmuwan di penjuru dunia. Sebuah pembuktian ilmiah diperlukan untuk menjelaskan gambaran tentang kehidupan setelah kematian.

Tak perlu jauh-jauh ke soal kehidupan setelah meninggal, bahkan orang-orang yang 'sekarat' seringkali mengalami pengalaman yang mistis, seperti pergi ke terowongan yang di ujungnya terdapat cahaya, hingga bertemu orang yang dicintai yang sudah meninggal. Hal ini tapi sama sekali tak bisa dijelaskan oleh ilmu pengetahuan.

Sebenarnya banyak penelitian yang telah dilakukan tentang pengalaman ketika sekarat dan pasca meninggal. Mulai dari halusinasi dari otak trauma yang masih bekerja ketika seseorang sudah meninggal, hingga bukti bahwa otak masih mengirim sinyal ke bagian tubuh bahkan ketika seseorang sudah meninggal. Namun secara utuh, ilmu pengetahuan masih belum tahu banyak akan hal ini.

Ilmu dukun

Di Indonesia, Anda akan selalu dipaksa percaya dengan praktik dukun. Bagaimana tidak, selalu ada saja tetangga, teman, atau bahkan keluarga sendiri yang memanfaatkan atau dirugikan oleh praktik dukun, meski kita tak tahu kebenarannya. Yang jelas kerugian itu terlihat nyata.

Namun, proses semacam ini ditolak mentah-mentah oleh ilmu pengetahuan. Hal semacam ini tak dikenal oleh sains. Namun banyak orang yang justru percaya, dan bahkan menggantungkan hidup dari sini.

Di dunia barat, para ilmuwan sudah mencoba untuk meneliti mereka yang digadang-gadang memiliki kekuatan 'cenayang' yang punya praktik sama seperti dukun di Indonesia. Hasilnya? Negatif. Tak ada yang ditemukan dari bidang ilmu sains. Hal ini bahkan ditertawakan oleh masyarakat, karena banyak yang berpendapat kekuatan batin memang tak bisa diuji maupun diukur. Jika begini, hal ini akan selalu jadi hal yang misterius.

 

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Alasan Mengapa Manusia Takut Hantu
Ini Alasan Mengapa Manusia Takut Hantu

Hal ini yang menurut ilmuwan menjadi alasan manusia takut hantu.

Baca Selengkapnya
5 Hal Ini Masih Misterius di Alam Semesta, Ilmuwan Angkat Tangan Tak Bisa Menjawab
5 Hal Ini Masih Misterius di Alam Semesta, Ilmuwan Angkat Tangan Tak Bisa Menjawab

Ada beragam hal di alam semesta ini tak bisa dijelaskan secara sains. Ilmuwan tak sanggup untuk menjelaskan.

Baca Selengkapnya
Bisakah Manusia Hidup di Lubang Hitam?
Bisakah Manusia Hidup di Lubang Hitam?

Para ilmuwan mempertimbangkan teori bahwa alam semesta mungkin berada di dalam lubang hitam. Tapi apa manusia bisa hidup di sana?

Baca Selengkapnya
Penjelasan Sains Orang Sering Merasa Melihat Penampakan
Penjelasan Sains Orang Sering Merasa Melihat Penampakan

Ada beragam alasan yang menurut sains manusia disebut kerap melihat penampakan.

Baca Selengkapnya
Pernah Dianggap Sihir Ribuan Tahun Lalu, Deretan Fenomena Ini Kini Bisa Dijelaskan secara Sains
Pernah Dianggap Sihir Ribuan Tahun Lalu, Deretan Fenomena Ini Kini Bisa Dijelaskan secara Sains

Dulu dianggap sihir, namun kini fenomena yang kerap terlihat di masyarakat bisa dijelaskan.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Sains di Balik Orang Bisa Melihat Hantu
Penjelasan Sains di Balik Orang Bisa Melihat Hantu

Sains punya jawaban untuk menjelaskan peristiwa ini.

Baca Selengkapnya
4 Penyakit yang di Masa Lalu yang Sering Dikira Disebabkan oleh Sihir
4 Penyakit yang di Masa Lalu yang Sering Dikira Disebabkan oleh Sihir

Keterbatasan pengetahuan masyarakat di masa lalu menyebabkan sejumlah penyakit kerap dikira sebagai hasil perbuatan sihir.

Baca Selengkapnya
Pseudoscience adalah Ilmu Semu, Ini Pengertian dan Contohnya
Pseudoscience adalah Ilmu Semu, Ini Pengertian dan Contohnya

Memahami pseudoscience penting agar Anda lebih waspada dan mampu membuat keputusan ilmiah yang sahih.

Baca Selengkapnya
6 Pengobatan atau Pengetahuan di Bidang Kesehatan yang Ternyata Pseudoscience
6 Pengobatan atau Pengetahuan di Bidang Kesehatan yang Ternyata Pseudoscience

Sejumlah pengetahuan kesehatan di masa lalu yang banyak diketahui dan dipercaya ternyata merupakan pseudoscience.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Segitiga Bermuda yang Cukup Misterius, Begini Penjelasan Para Ilmuwan
5 Fakta Segitiga Bermuda yang Cukup Misterius, Begini Penjelasan Para Ilmuwan

Berikut lima fakta Segitiga Bermuda yang cukup misterius menurut para ilmuwan.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Ungkap Orang Percaya Teori Konspirasi karena Ada Alasan yang Logis
Ilmuwan Ungkap Orang Percaya Teori Konspirasi karena Ada Alasan yang Logis

Para ahli teori konspirasi disebut justru memiliki alasan logis dari keyakinan terhadap kepercayaan suatu masalah.

Baca Selengkapnya