Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hanya dibangun masa Soeharto, ketahanan pangan sekarang rentan

Hanya dibangun masa Soeharto, ketahanan pangan sekarang rentan sawah. shutterstock

Merdeka.com - Pangan dan energi merupakan dua sektor utama yang menopang keberlangsungan hidup sebuah negara. Tetapi, justru dua sektor ini tidak mendapat perhatian cukup dari pemerintah.

Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) Ismed Hasan Putro, mengatakan kondisi pangan di Indonesia sangat rentan. Hal ini karena sektor pangan Indonesia terlalu mengandalkan impor.

"Bangsa ini rentan ketahanan pangan. Beras saja kita terlalu bergantung kepada Thailand dan Vietnam," ujar Ismed di Jakarta, Minggu (23/3).

Ismed mengeluhkan tidak adanya perhatian serius dari pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan. Dia mencontohkan tidak adanya perbaikan infrastruktur untuk meningkatkan produksi pertanian nasional.

"Hanya masa Soeharto, Indonesia membangun jaringan irigasi. Sekarang, banyak fasilitas irigasi tidak diurus oleh kementerian terkait, sehingga produksi padi tidak maksimal," ungkap Ismed.

Hal yang sama juga terjadi di sektor energi. Menurut dia, pemerintah tidak memiliki komitmen pemerintah untuk menjaga ketahanan energi. "Kita tergantung dengan Singapura dan pemerintah merasa nyaman karena ada rente di situ," terang Ismed.

Ismed sangat menyesalkan abainya pemerintah terhadap persoalan krisis listrik di Sumatera Utara. Padahal, menurut dia, Sumatera Utara memiliki prospek yang sangat cerah untuk investasi disebabkan industri bertumbuh dengan sangat baik di sana.

"Kita marah, Sumatera Utara tumbuh industrinya dan bagus, tapi listrik tidak ada," tutupnya. (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
16 Persen Penduduk Indonesia Rentan Alami Kelaparan
16 Persen Penduduk Indonesia Rentan Alami Kelaparan

Daud juga mengingatkan bahwa 7-16 persen penduduk Indonesia masih rentan terhadap masalah kelaparan, meski sudah ada penurunan.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ternyata Ini yang Bikin Indonesia Pernah Swasembada Beras di Era Soeharto
Terungkap, Ternyata Ini yang Bikin Indonesia Pernah Swasembada Beras di Era Soeharto

Puncak impor beras terbesar Indonesia pada tahun 2023 sebanyak 3 juta ton.

Baca Selengkapnya
Ternyata Indonesia Paling Banyak Impor Terigu, Gula, Kedelai, hingga Susu
Ternyata Indonesia Paling Banyak Impor Terigu, Gula, Kedelai, hingga Susu

Diharapkan ada realisasi investasi dari pengusaha di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Impor Beras Indonesia Diramal Mencapai 6 Juta Ton, Ternyata Ini Penyebabnya
Impor Beras Indonesia Diramal Mencapai 6 Juta Ton, Ternyata Ini Penyebabnya

Peningkatan kebutuhan pangan sejalan dengan pertumbuhan laju penduduk.

Baca Selengkapnya
Serikat Petani Minta Pemerintah Tak Impor Beras, Ini Alasannya
Serikat Petani Minta Pemerintah Tak Impor Beras, Ini Alasannya

Henry menilai, prosedur impor beras saat ini masih memerlukan rantai administrasi yang panjang.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Penyebab Beras Langka di Alfamart dan Indomaret
Ternyata, Ini Penyebab Beras Langka di Alfamart dan Indomaret

Guna mengatasi harga beras yang mahal, pemerintah melalui Perum Bulog menyuplai beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) ke pasar-pasar.

Baca Selengkapnya
Apa yang Bikin Orang Indonesia Merasa Belum Makan Kalau Nggak Makan Nasi?
Apa yang Bikin Orang Indonesia Merasa Belum Makan Kalau Nggak Makan Nasi?

Merasa kalau belum makan jika nggak makan nasi? Begini penjelasannya!

Baca Selengkapnya
Asal Usul Food Estate yang Dianggap Gagal dan Sering Digaungkan Saat Debat Pilpres
Asal Usul Food Estate yang Dianggap Gagal dan Sering Digaungkan Saat Debat Pilpres

Food estate sejatinya bukan program baru yang dilakukan pemerintah untuk menjamin ketahan pangan.

Baca Selengkapnya
Stok Beras Kosong di Ritel Modern, Pengusaha Ungkap Biang Keroknya
Stok Beras Kosong di Ritel Modern, Pengusaha Ungkap Biang Keroknya

Kenaikan harga beras bisa ‘menular' atau merambat ke berbagai komoditi bahan pokok penting lainnya.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah Sebut Infrastruktur Harus Menopang Tiga Hal Ini
Said Abdullah Sebut Infrastruktur Harus Menopang Tiga Hal Ini

Ketua Badan Anggaran DPR RI, Said Abdullah, mendukung upaya pemerintah dalam membangun banyak infrastruktur

Baca Selengkapnya
Tips Said Abdullah kepada Pemerintah untuk Kemandirian Pangan
Tips Said Abdullah kepada Pemerintah untuk Kemandirian Pangan

Said menilai perlu bagi pemerintah agar fokus terhadap program kemandirian pangan

Baca Selengkapnya
Krisis Pangan Akibat Pupuk Langka, 22 Negara Ogah Jual Beras ke Luar Negeri
Krisis Pangan Akibat Pupuk Langka, 22 Negara Ogah Jual Beras ke Luar Negeri

Banyak negara kini memilih berjaga untuk kepentingan dalam negeri dengan cara menutup keran ekspor pangannya,

Baca Selengkapnya