Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KKP catat potensi ikan di Indonesia capai 9,93 juta ton per tahun

KKP catat potensi ikan di Indonesia capai 9,93 juta ton per tahun Kehidupan nelayan Somalia. ©REUTERS/Feisal Omar

Merdeka.com - Direktur Pengelolaan Sumber Daya Ikan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Toni Ruchimat mengatakan potensi ikan di Indonesia mencapai 9,93 juta ton per tahun. Angka ini hanya 50 persen dari jumlah total biomassa yang ada di Indonesia.

Namun, tidak semua ikan di Indonesia bisa ditangkap, yakni jumlah tangkapan yang diperbolehkan (JTB) hanya 80 persen dari 9,93 juta ton ikan tersebut. Hal ini untuk menciptakan keberlanjutan perikanan di Indonesia untuk masa yang akan datang.

"Jumlah potensi ikan kita memang besar. Namun, kita tidak bisa mengambil 100 persen dari total ikan kita di laut. Kaidah yang benar kita jangan melebihi jumlah tangkap yang dibolehkan," kata Toni di gedung KKP, Jakarta, Rabu (15/11).

Selain itu, volume produksi perikanan tangkap pada tahun 2015 mencapai 6,52 juta ton. Angka ini terdiri dari volume produksi perikanan tangkap di laut sebesar 6,06 juta ton dan volume produksi perikanan tangkap di perairan umum sebesar 455.270 ton.

"Tapi angka produksi ini belum termasuk tuna dan cakalang. Produksi untuk tuna dan cakalang terus naik dari 1,1 juta ton di tahun 2012 menjadi 1,38 juta ton di 2015. Berarti produkai perikanan kita dari tuna cakalang berkontribusi sebanyak 18-20 persen dari produksi di dunia. Karena produksi dunia hanya 6,8 juta ton," imbuhnya.

Dia berharap, dengan adanya pemberantasan pencurian ikan ilegal (IUU fishing) yang dilakukan di Indonesia bisa terus meningkatkan potensi ikan Tanah Air. Mengingat, sebelum adanya pemberantasan pencurian ikan, jumlah ikan di Indonesia terus menurun.

"Potensi kita di tahun 2011-2013 terus menurun. Namun dengan adanya pemberantasan pencurian ikan jumlah potensi ikan kita meningkat hingga mencapai 9,9 juta ton per tahun," pungkasnya.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Tahun 2025, Indonesia Targetkan Produksi Perikanan Capai 24,58 Juta Ton
FOTO: Tahun 2025, Indonesia Targetkan Produksi Perikanan Capai 24,58 Juta Ton

Target yang menjadi indikator utama dalam produksi perikanan itu dikatakan oleh Menteri Kelautan dan Perikanan (KP), Sakti Wahyu Trenggono.

Baca Selengkapnya
Penangkapan Masih Bar-Bar, Ekspor Ikan dari Indonesia Ditolak Eropa
Penangkapan Masih Bar-Bar, Ekspor Ikan dari Indonesia Ditolak Eropa

Makanya, KKP merancang kebijakan untuk menjaga biota kelautan Indonesia dan menjaga populasi ikan.

Baca Selengkapnya
Keren, Indonesia Penuhi 18 Persen Kebutuhan Tuna di Dunia
Keren, Indonesia Penuhi 18 Persen Kebutuhan Tuna di Dunia

KKP berharap dapat terus menjamin tersedianya sumber daya ikan tuna agar bisa memberikan nilai kesejahteraan serta kontribusi untuk negara.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kementerian Kelautan dan Perikanan Terapkan Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota di Tahun 2024
FOTO: Kementerian Kelautan dan Perikanan Terapkan Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota di Tahun 2024

Penangkapan Ikan Terukur (PIT) berbasis kuota akan dilaksanakan bertahap tahun ini, sebelum diterapkan sepenuhnya mulai tahun 2024.

Baca Selengkapnya
KKP Klaim Kebijakan Penangkapan Ikan Terukur Berhasil Ekspor 18 Ton Ikan ke China
KKP Klaim Kebijakan Penangkapan Ikan Terukur Berhasil Ekspor 18 Ton Ikan ke China

Di sisi lain, Adnillah bilang saat ini masih banyak kapal yang belum bisa menghasilkan ikan lebih banyak, lantaran buruknya cuaca di Laut Arafura.

Baca Selengkapnya
Ekspor Perikanan Tak Capai Target, Menteri Trenggono Beri Alasan Begini
Ekspor Perikanan Tak Capai Target, Menteri Trenggono Beri Alasan Begini

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono berdalih target tersebut tidak tercapai karena banyaknya kendala.

Baca Selengkapnya
Pertengahan Tahun 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Surplus Rp40,76 Triliun
Pertengahan Tahun 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Surplus Rp40,76 Triliun

Total produksi ikan di semester I 2024 sebanyak 11, 81 ton.

Baca Selengkapnya
Harga Ikan Sempat Anjlok, Nilai Tukar Nelayan Semester I-2024 Tak Capai Target
Harga Ikan Sempat Anjlok, Nilai Tukar Nelayan Semester I-2024 Tak Capai Target

Nilai tukar nelayan tak mencapai target pemerintah karena harga ikan sempat anjlok.

Baca Selengkapnya
Aturan Baru KKP: Nelayan Dilarang Tangkap Ikan Laut Berlebihan
Aturan Baru KKP: Nelayan Dilarang Tangkap Ikan Laut Berlebihan

Aturan ini menjadi landasan penangkapan ikan berdasarkan kebutuhan pasar.

Baca Selengkapnya
Negara Rugi Rp3,4 Triliun Akibat Penangkapan Ikan Ilegal dan Penyelundupan Ekspor Benih Lobster
Negara Rugi Rp3,4 Triliun Akibat Penangkapan Ikan Ilegal dan Penyelundupan Ekspor Benih Lobster

Pung menyebut kerugian akibat pencurian ikan atau illegal fishing mencapai Rp3,2 triliun.

Baca Selengkapnya
KKP Catat PNBP Perikanan Tangkap Capai Rp533 Miliar, Masih Jauh dari Target Rp1,8 Triliun
KKP Catat PNBP Perikanan Tangkap Capai Rp533 Miliar, Masih Jauh dari Target Rp1,8 Triliun

Peningkatan PNBP perikanan tangkap dikarenakan standar operasional prosedur (SOP) yang dijalankan sangat efektif, untuk memberi layanan terbaik.

Baca Selengkapnya
Kementerian Kelautan dan Perikanan Minta Tambahan Anggaran Tahun 2025
Kementerian Kelautan dan Perikanan Minta Tambahan Anggaran Tahun 2025

Pagu anggaran Kementerian Kelautan dan Perikanan tahun 2025 turun.

Baca Selengkapnya