Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menteri Amran: Harga bawang naik itu wajar, anggap untuk THR petani

Menteri Amran: Harga bawang naik itu wajar, anggap untuk THR petani Menteri Pertanian Amran Sulaiman. ©handout/Kementan

Merdeka.com - Kementerian Pertanian (Kementan) menyatakan produksi bawang merah tahun ini akan mencapai surplus. Pasalnya, dari proyeksi dan realisasi produksi yang sudah berjalan, produksi tahun ini diperkirakan 1,1 juta ton, dan konsumsi hanya 950.000 ton.

Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan kenaikan harga yang terjadi saat ini tidak signifikan, hanya satu persen hingga dua persen. Dirinya meminta masyarakat tidak perlu lebay langsung meminta impor saat harga bawang naik sedikit.

"Saya setiap hari cek ke lapangan harga pagi dan sore. Kami pantau dua kali untuk kami tahu wilayah mana yang terjadi gejolak harga. Jadi kalau ada harga bawang naik 1-2 persen jangan teriak-teriak minta impor, itu wajar anggap untuk THR petani," ujar dia di Kantornya, Jakarta, Selasa (16/6).

Menurutnya, menjelang Ramadan, pasokan bawang merah cukup. "Panen bulan ini 140 ribu ton. Kebutuhan dalam negeri 90 ribu ton. Berarti surplus 50 ribu ton. Juli kita panen 120 ribu ton, kebutuhan 90 ribu ton," jelas dia.

Menteri Amran mengaku kesal dengan keputusan Kementerian Perdagangan untuk mengimpor bawang merah dan cabai. "Minggu lalu, dalam rapat terbatas diputuskan impor bawang dan cabai. Dalam hati kecil saya, bawang cukup. Saya tanyakan dengan dirjen hortikultura, bilang cukup bawang merah Pak. Berat sekali untuk keluarkan rekomendasi (rekomendasi impor ke kementerian perdagangan)," ungkapnya.

Dia mengatakan ketahanan pangan adalah ketahanan negara. Bila kebutuhan pangan selalu dipasok dari impor, maka berdampak pada rentannya ketahanan negara.

"Negara besar kita ini, masa impor-impor terus. Harga naik 1 persen, naik 5 persen impor. Impor itu sama saja dengan memperkaya petani negara lain," tutupnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Harga Bawang Merah Bertahan Mahal, Bapanas: Jangan Maunya Turun Terus Kasihan Petani
Harga Bawang Merah Bertahan Mahal, Bapanas: Jangan Maunya Turun Terus Kasihan Petani

Lima hari sebelum lebaran harga bawang merah berkisar Rp35.000-Rp45.000/kilogram. Namun, saat ini harganya mencapai Rp65.000-Rp70.000/kilogram.

Baca Selengkapnya
FOTO: Bawang Merah Masih Mahal, Gerakan Pasar Murah Gencar Dilakukan untuk Menekan Harga
FOTO: Bawang Merah Masih Mahal, Gerakan Pasar Murah Gencar Dilakukan untuk Menekan Harga

Badan Pangan Nasional bekerjasama dengan Kementerian Pertanian menggelar GPM Bawang Merah dalam rangka Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan di DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Penyebab Harga Bawang Merah Bertahan Mahal Hingga Tembus Rp80.000 per Kg
Ternyata, Ini Penyebab Harga Bawang Merah Bertahan Mahal Hingga Tembus Rp80.000 per Kg

Pemerintah sedang melihat ketersediaan stok bawang merah yang berada di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Sentil Industri Minuman Masih Kecanduan Bahan Baku Impor, Pengusaha: Harganya Lebih Murah
Pemerintah Sentil Industri Minuman Masih Kecanduan Bahan Baku Impor, Pengusaha: Harganya Lebih Murah

Khusus industri minuman, Kemenperin menargetkan penggunaan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) bahan baku menjadi 25 persen.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Perpanjang Bantuan Sosial Tambahan Hingga Juni
Pemerintah Perpanjang Bantuan Sosial Tambahan Hingga Juni

Pemerintah sedang mencari formula terkait kenaikan harga beras di pasaran.

Baca Selengkapnya
Cara Jitu Pemerintah Hadapi Ancaman Kenaikan Harga Minyak Dunia
Cara Jitu Pemerintah Hadapi Ancaman Kenaikan Harga Minyak Dunia

Setidaknya, ada dua upaya pemerintah menanggulangi geopolitik Timur Tengah yang berdampak kenaikan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Harga Minuman Manis Kemasan Bakal Naik Akibat Kebijakan Pemerintah Ini
Siap-Siap, Harga Minuman Manis Kemasan Bakal Naik Akibat Kebijakan Pemerintah Ini

Triyono khawatir kenaikan harga minuman manis dalam kemasan nantinya akan membebani daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya
Mendag Akhirnya Buka Suara soal Penyebab Mahalnya Harga Beras di Awal Ramadan
Mendag Akhirnya Buka Suara soal Penyebab Mahalnya Harga Beras di Awal Ramadan

Sejak 10 Maret 2024, Pemerintah menaikkan harga eceran tertinggi (HET) beras premium sebesar Rp1.000 per kilogram (kg).

Baca Selengkapnya
Pemerintah Bantah Kenaikan Harga dan Kelangkaan Beras Akibat Program Bansos Pangan, Begini Penjelasannya
Pemerintah Bantah Kenaikan Harga dan Kelangkaan Beras Akibat Program Bansos Pangan, Begini Penjelasannya

Pemerintah membantah kenaikan harga dan kelangkaan beras karena program bansos pangan yang aktif dibagikan belakangan ini.

Baca Selengkapnya