Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah cicil keluarkan paket kebijakan jilid II

Pemerintah cicil keluarkan paket kebijakan jilid II Darmin Nasution. ©2013 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Pemerintah berencana mengumumkan paket kebijakan ekonomi lanjutan, hari ini, Selasa (29/9). Berbeda dari sebelumnya, pada paket kebijakan kali ini, pemerintah tidak akan mengumumkan secara menyeluruh.

Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution. "Gini, yang pertama kita tidak ingin lagi mengumumkan terlalu banyak sekaligus. Itu kelihatannya kehilangan fokus. Tidak nyambung-nyambung dia (paket kebijakan). Kita akan membatasi," kata Darmin di Kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Selasa (29/9).

Nantinya, lanjut Darmin, baik pemerintah, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) akan kembali mengeluarkan kebijakan secara terbatas. "Mungkin pemerintah paling-paling dua/tiga isu, kemudian BI dan OJK akan ada," tutur Menko Darmin.

Orang lain juga bertanya?

Dia memberi sedikit petunjuk mengenai hal yang akan dilakukan pemerintah hari ini. Pemerintah tetap memfokuskan paket kebijakan agar lebih meningkatkan kinerja investasi dan ekspor.

"Iya menteri menjelaskan masing-masing. Kita masih tetap investasi dan mendorong ekspor. Memang ada BI sedikit lebih khusus saya belum mau ngomong," ujar Darmin. (mdk/bim)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Pastikan Pemerintah Siapkan Anggaran Pilpres Jika Berjalan Dua Putaran
Jokowi Pastikan Pemerintah Siapkan Anggaran Pilpres Jika Berjalan Dua Putaran

Pencairan dana pemilu di tahun 2023 sudah dilakukan pada Februari lalu.

Baca Selengkapnya
Dobel Penerimaan, OJK Target Kantongi Iuran Industri Keuangan Rp16,6 Triliun di 2025
Dobel Penerimaan, OJK Target Kantongi Iuran Industri Keuangan Rp16,6 Triliun di 2025

Mirza menyampaikan, kegiatan operasional OJK di 2025 terbagi dalam sembilan bidang. Antara lain, pengawasan sektor perbankan dengan anggaran sebesar Rp1,75 T.

Baca Selengkapnya
KPU DKI Siap Jika Pilkada Jakarta Berlangsung Dua Putaran
KPU DKI Siap Jika Pilkada Jakarta Berlangsung Dua Putaran

KPU tengah merancang keputusan untuk mempersiapkan peluang putaran kedua Pilgub Jakarta 2024

Baca Selengkapnya
Cukai Plastik dan Minuman Berpemanis Bakal Diterapkan per 2024
Cukai Plastik dan Minuman Berpemanis Bakal Diterapkan per 2024

Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan Askolani mengatakan, cukai plastik dan cukai minuman berpemanis baru akan diberlakukan di 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Sengketa Pilpres Usai, Menko Airlangga Klaim Investor Siap Tebar Investasi
Sengketa Pilpres Usai, Menko Airlangga Klaim Investor Siap Tebar Investasi

Menko Airlangga meyakini investor tak lagi ragu berinvestasi pasca putusan MK terkait sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya