Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah janjikan operasi pasar selama Lebaran

Pemerintah janjikan operasi pasar selama Lebaran Gita Wirdjawan. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Kementerian Perdagangan menegaskan bahwa pemerintah akan terus melakukan operasi pasar sepanjang masa Lebaran. Ini bertujuan menjaga tidak adanya kenaikan harga barang selama hari raya dan akibat dari kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan pemerintah melalui Bulog memiliki cadangan beras sebanyak 3 juta ton. Ini lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan nasional.

"Implementasi operasi pasar di mana kita menjual beras di Rp 7.100 per kilogram tapi ecerannya Rp 7.400 per kilogram," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Rabu (3/7).

Gita tidak menyangkal bahwa terjadi kenaikan harga barang di sejumlah kebutuhan pokok. Ini terjadi karena ulah pedagang yang ingin mengambil keuntungan lebih secara sepihak.

"Akan kita waspadai, monitor, evaluasi dan komunikasi dengan merekam," tuturnya.

Mendag menyayangkan hal ini karena seharusnya pedagang sudah menerima untung dari harga saat ini tanpa adanya kenaikan harga berlebih.

Terkait komoditas daging baik sapi maupun ayam, Gita melanjutkan bahwa pemerintah telah melakukan impor daging sapi. Hingga Juli ini stok daging sapi akan mencapai 10.000 sampai 20.000 ton.

"Daging sapi udah dateng 15 ribu ekor. Terus stok sebelumnya 100 ekor dan sudah mulai dipootng oleh pengusaha sapi. Dan Bulog juga akan mendatangkan minggu ini sampai 1.500 ton sampai 3000 ton daging sapi," jelasnya.

Sementara untuk daging ayam, pemerintah akan menambah pasokan pakan ayam. Pasalnya, kenaikan harga ayam disinyalir disebabkan oleh mahalnya harga pakan ayam akibat kelangkaan. (mdk/bmo)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Ancam Polisikan Pengusaha yang Tahan Stok Pangan Saat Ramadan dan Lebaran
Pemerintah Ancam Polisikan Pengusaha yang Tahan Stok Pangan Saat Ramadan dan Lebaran

Ini dilakukan karena Pemerintah tidak ingin harga pangan membebani masyarakat saat bulan puasa.

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang Natal dan Tahun Baru 2024, Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Jakarta Melonjak
FOTO: Jelang Natal dan Tahun Baru 2024, Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Jakarta Melonjak

Bapanas mencatat, harga sejumlah bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru kian melonjak.

Baca Selengkapnya
Harga Ayam Naik Jelang Lebaran, Kemendag Salahkan Pedagang Perantara karena Ambil Untung Terlalu Besar
Harga Ayam Naik Jelang Lebaran, Kemendag Salahkan Pedagang Perantara karena Ambil Untung Terlalu Besar

Komoditas daging ayam broiler mengalami kenaikan yang cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Harga Beras Mahal, UMKM Makanan Menjerit dan Terpaksa Harus Naikkan Harga Jualan
Harga Beras Mahal, UMKM Makanan Menjerit dan Terpaksa Harus Naikkan Harga Jualan

Harga beras mengalami kenaikan sejak tanggal 1 September. Bahkan untuk harga beras kualitas premium saat ini sudah menyentuh Rp15.000/Kg.

Baca Selengkapnya
Penjualan Eceran di Agustus 2024 Meningkat, Terutama di Sektor Makanan dan Tembakau
Penjualan Eceran di Agustus 2024 Meningkat, Terutama di Sektor Makanan dan Tembakau

Secara bulanan, penjualan eceran diperkirakan meningkat 1,6 persen (mtm), setelah pada bulan sebelumnya mengalami kontraksi 7,2 persen (mtm).

Baca Selengkapnya
Harga Beras Makin Mahal Akibat HET Dinaikkan, Begini Penjelasan Pemerintah
Harga Beras Makin Mahal Akibat HET Dinaikkan, Begini Penjelasan Pemerintah

Pemerintah menaikkan harga eceran tertinggi (HET) beras premium sebesar Rp1.000 per kg.

Baca Selengkapnya
Serunya Ngabuburit di Pasar Ramadan BRI Bojonegoro, Berburu Sembako Murah Dapat Bonus Takjil
Serunya Ngabuburit di Pasar Ramadan BRI Bojonegoro, Berburu Sembako Murah Dapat Bonus Takjil

Pembeli bisa mendapatkan sembako murah hingga 30 April 2024 mendatang

Baca Selengkapnya
Cerita Pedagang Bunga TPU Pondok Rangon, Penghasilan Naik Dua Kali Lipat saat Lebaran
Cerita Pedagang Bunga TPU Pondok Rangon, Penghasilan Naik Dua Kali Lipat saat Lebaran

Pedagang bunga mengklaim bahwa tidak menaikkan harga bunga karena khawatir dagangannya tidak laku.

Baca Selengkapnya
FOTO: Dua Pekan Jelang Lebaran, Pedagang Parcel Mulai Bermunculan di Barito
FOTO: Dua Pekan Jelang Lebaran, Pedagang Parcel Mulai Bermunculan di Barito

Pedagang parcel musiman mulai bermunculan jelang Lebaran di kawasan Barito.

Baca Selengkapnya
H-1 Jelang Puasa Ramadan, Pedagang Pasar Senen Bingung Harga Daging Sapi Terus Naik
H-1 Jelang Puasa Ramadan, Pedagang Pasar Senen Bingung Harga Daging Sapi Terus Naik

Pedagang Pasar Senen mengaku merasa bingung untuk harga daging kerap melonjak setiap bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Harga Bawang Merah Bertahan Mahal, Bapanas: Jangan Maunya Turun Terus Kasihan Petani
Harga Bawang Merah Bertahan Mahal, Bapanas: Jangan Maunya Turun Terus Kasihan Petani

Lima hari sebelum lebaran harga bawang merah berkisar Rp35.000-Rp45.000/kilogram. Namun, saat ini harganya mencapai Rp65.000-Rp70.000/kilogram.

Baca Selengkapnya
Pengusaha Ritel: Harga Beras, Gula dan Minyak Goreng Sudah Mahal dari Produsen
Pengusaha Ritel: Harga Beras, Gula dan Minyak Goreng Sudah Mahal dari Produsen

Roy menyampaikan, Aprindo tidak memiliki wewenang untuk mengatur dan mengontrol harga yang ditentukan oleh produsen bahan pokok.

Baca Selengkapnya